4 Cara Mengarahkan Anak agar Menemukan Minatnya

Ditinjau oleh  dr. Verury Verona Handayani   09 November 2020
4 Cara Mengarahkan Anak agar Menemukan Minatnya4 Cara Mengarahkan Anak agar Menemukan Minatnya

Halodoc, Jakarta – Menemukan minat anak adalah hal yang penting. Sebab, hal ini bisa dijadikan landasan dalam menentukan pendidikan, aktivitas, hingga karir Si Kecil di masa mendatang. Nah, orangtua memiliki peran yang sangat penting dalam membantu menemukan minat sang buah hati. Lantas, apa yang bisa dilakukan untuk mengarahkan anak agar menemukan minatnya? 

Minat adalah rasa ketertarikan terhadap sesuatu, misalnya tentang pelajaran, hobi, olahraga, atau bidang tertentu. Proses menemukan minat seseorang bisa menjadi hal yang mudah atau sulit, tergantung pada dukungan dan waktu pencarian minat. Salah satu waktu terbaik untuk menemukan minat adalah sejak dini, yaitu pada masa anak-anak. Tentu saja dengan dukungan dan arahan dari orangtua. 

Baca juga: 5 Cara Meningkatkan Minat Anak Baca Buku

Tips Menemukan Minat Anak 

Orangtua memegang peran penting dalam membantu menemukan dan mengembangkan minat Si Kecil. Setelah menemukan hal yang disukai, ayah dan ibu bisa membantu mengembangkannya dan mengarahkan anak untuk mencapai apa yang diharapkan. Hal ini mungkin susah-susah gampang dilakukan, tapi sebaiknya dimulai sejak dini. 

Ada beberapa tips yang bisa orangtua terapkan dalam mengarahkan dan membantu menemukan minat anak. Di antaranya: 

1.Perhatikan Petunjuk 

Sebelum anak bisa dengan sungguh-sungguh menyampaikan apa yang diinginkan, orangtua sebenarnya tetap bisa memperkirakan apa yang menjadi minat anak. Cobalah untuk memperhatikan petunjuk yang ada, misalnya apa saja kegiatan yang disukai Si Kecil dan membuatnya merasa bahagia, apa kemampuan dan hal-hal yang bisa diselesaikan anak secara mandiri. Sebab, ada kemungkinan anak bisa menyelesaikan hal-hal tersebut karena memiliki minat di sana. 

2.Tanyakan dan Dengarkan 

Selain dengan memperhatikan gerak-gerik Si Kecil, ibu juga bisa mencari tahu apa minatnya dengan menanyakan dan mendengarkan apa yang anak inginkan. Misalnya, saat ibu menyadari bahwa anak sangat mencintai pelajaran matematika dan senang menyelesaikan soal matematika, coba tanyakan mengapa ia menyukainya. Apakah ada hal yang ingin Si Kecil capai dengan menekuni pelajaran tersebut? Dengan begitu, ibu dan ayah bisa membantunya untuk mengembangkan minat agar apa yang diinginkan bisa tercapai. 

Baca juga: 4 Cara Mengarahkan Bakat Olahraga Anak

3.Beri Kesempatan 

Penting bagi orangtua untuk memberi kesempatan dan memberi ruang pada anak untuk bermimpi. Jangan sampai, ayah atau ibu malah tanpa sengaja mematahkan semangat anak dalam mengembangkan minatnya. Kalau sudah begitu, mungkin Si Kecil akan sulit untuk menaruh minat pada hal lain karena merasa takut akan mengalami penolakan kembali dari orangtua. 

4.Beri Penjelasan tentang Minat 

Dalam mendampingi anak menemukan minatnya, hal pertama yang harus dipastikan adalah Si Kecil mengerti apa yang dimaksud dengan minat. Orangtua perlu untuk mengenalkan konsep ini dengan baik dan minta anak untuk memikirkan kembali, apakah hal yang disukainya selama ini akan dilakukan secara serius dalam jangka panjang atau tidak. Jika masih ada hal lain yang juga disukai anak dan membuatnya menjadi tidak yakin, beri penjelasan secara perlahan dan bantulah Si Kecil untuk menemukan hal yang memang menjadi minatnya. 

Baca juga: Beda Pendapat, Ini Tips Berkompromi dengan Ambisi Anak

Kalau anak sakit dan butuh saran dokter, coba pakai aplikasi Halodoc saja. Ibu bisa menyampaikan keluhan yang dialami anak melalui Video/Voice Call atau Chat. Dapatkan rekomendasi pengobatan dan tips menjaga kesehatan anak dari ahlinya. Ayo, download sekarang di App Store atau Google Play!

Referensi
Smart Kids. Diakses pada 2020. Find Your Child’s Strengths and Interests.
Family Education. Diakses pada 2020. Support Your Child's Interests.
Psychology Today. Diakses pada 2020. Discovering Our Children's Interests.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan