4 Cara Menghilangkan Jerawat dengan Cepat dan Aman

2 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   23 Mei 2022

“Menghilangkan jerawat dengan cepat dan aman tak hanya mengandalkan produk perawatan kulit. Cara yang efektif bisa dimulai dari menerapkan pola makan sehat.”

4 Cara Menghilangkan Jerawat dengan Cepat dan Aman4 Cara Menghilangkan Jerawat dengan Cepat dan Aman

Halodoc, Jakarta –  Jerawat membandel bisa disebabkan oleh banyak faktor. Ini bisa dari kebersihan, pola makan, dan stres. Terkadang, kondisi genetik juga bisa membuat wajah lebih cepat mengalami pertumbuhan jerawat.

Pada umumnya, bila bukan karena penyakit tertentu, jerawat bisa ditangani dengan perawatan yang sesuai dengan kondisi kulit. Lantas, bagaimana cara menghilangkan jerawat dengan cepat dan aman yang bisa dilakukan? Ini ulasannya!

Pola Makan Sehat hingga Lakukan Perawatan Kulit

Ada banyak cara menghilangkan jerawat dengan cepat dan aman. Beberapa cara yang bisa dilakukan, di antaranya:

1. Rajin Membersihkan Wajah

Salah satu penyebab pertumbuhan jerawat adalah jarang membersihkan kulit wajah serta tidak telaten menjaga kebersihannya. Kamu bisa memulai kebiasaan sederhana dari mencuci wajah setiap pagi, lalu menggunakan masker saat sedang beraktivitas di luar.

2. Gunakan Produk Perawatan Kulit yang Sesuai

Perlu diketahui kalau untuk setiap kondisi kulit membutuhkan penanganan yang berbeda. Perawatan kulit kering tidak sama dengan perawatan kulit berminyak, belum lagi kondisi kulit kombinasi. 

Menggunakan produk perawatan kulit yang sesuai bisa membantu mengurangi pertumbuhan jerawat secara cepat dan aman. Jika kamu bingung mengenai kondisi kulit, termasuk kulit kering atau berminyak, kamu bisa konsultasikan ke dokter dan buat janji pemeriksaan ke rumah sakit

3. Mengonsumsi Makanan Sehat

Kalau mau menghilangkan jerawat dengan cepat dan aman, kamu tidak bisa hanya mengandalkan produk perawatan kulit, tetapi juga perlu perawatan dari dalam. Ini bisa dari pola makan yang sehat. Nah, mulailah memperbanyak buah dan sayuran. 

Nutrisi dari buah dan sayuran dapat membantu regenerasi kulit dan meningkatkan antioksidan. Minum teh hijau atau air rebusan jahe juga membantu mengurangi peradangan akibat pertumbuhan jerawat.

4. Perawatan Kulit Spesifik

Untuk kondisi jerawat membandel atau bekas jerawat yang menahun, ada kemungkinan kamu membutuhkan perawatan kulit spesifik. Ada beberapa pilihan perawatan kulit yang bisa dilakukan mulai dari dermapen, laser, atau platelet rich plasma (PRP).

Umumnya, tiga jenis perawatan kulit spesifik ini bisa membantu mengurangi bekas jerawat dan meremajakan kulit. Mengenai jenis mana yang paling sesuai, kamu bisa menanyakannya langsung ke dokter. 

Informasi selengkapnya mengenai perawatan kulit dan cara menghilangkan jerawat dengan cepat dan aman bisa ditanyakan lewat Halodoc. Tunggu apalagi? Yuk, download aplikasinya sekarang!

Baca Juga: Mudah Dilakukan, Ini 5 Cara Hilangkan Jerawat

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2022. 14 Powerful Home Remedies for Acne in 2022.
Healthline. Diakses pada 2022. 4 Natural Ways to Get Rid of Pimples as Fast as Possible.
Medicine.net. Diakses pada 2022. 4 Natural Ways to Get Rid of Pimples as Fast as Possible

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan