4 Tips Babymoon Berjalan Lancar dan Nyaman

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   28 Juni 2022

“Ingin babymoon bersama pasangan? Pastikan lokasi yang kamu tuju mudah diakses serta hindari kegiatan yang berat dan membahayakan untuk ibu hamil.”

4 Tips Babymoon Berjalan Lancar dan Nyaman4 Tips Babymoon Berjalan Lancar dan Nyaman

Halodoc, Jakarta – Babymoon menjadi salah satu tren yang kerap dilakukan oleh pasangan yang akan menjadi orangtua. Momen ini biasanya dilakukan pasangan suami istri untuk berlibur dan menikmati waktu berdua sebelum kelahiran buah hati mereka serta meningkatkan kualitas hubungan guna mempersiapkan mental untuk menjadi orangtua kelak.

Ketahui Tips Babymoon yang Menyenangkan Bersama Pasangan

Sebelum melakukan babymoon pastikan lokasi yang dituju ramah untuk kamu dan pasangan. Selain itu, cek jenis makanan sehat, air bersih, hingga fasilitas kesehatan juga ada. Tujuannya, agar mudah untuk menghindari berbagai gangguan kehamilan selama menjalani babymoon.

Agar babymoon berjalan lancar dan menyenangkan, simak berbagai tips yang bisa dilakukan saat melakukan babymoon, seperti:

1. Pastikan Kondisi Kehamilan dalam Keadaan Sehat

Saat memutuskan untuk melakukan babymoon, pastikan kondisi ibu dan janin dalam keadaan sehat. Lakukan pengecekan kesehatan ibu serta bayi di rumah sakit dan tanyakan langsung pada dokter mengenai rencana babymoon yang akan kamu lakukan bersama pasangan. 

Tidak ada waktu yang pasti kapan babymoon tepat untuk dilakukan. Namun, kebanyakan babymoon dilakukan di trimester kedua. Hal ini disebabkan rasa mual atau morning sickness yang sudah berkurang hingga kondisi berat bayi yang belum terlalu besar sehingga membuat ibu tidak mudah lelah.

2. Pastikan Lokasi Aman untuk Ibu Hamil

Rencanakan lokasi babymoon dan pastikan lokasi aman untuk dikunjungi oleh ibu hamil. Hindari lokasi yang menggunakan tangga terlalu tinggi atau pastikan kawasan yang akan dikunjungi bukan menjadi lokasi yang rawan dengan penyakit tertentu.

Ibu juga sebaiknya pilih lokasi yang tidak terlalu panas karena dapat memicu heatstroke dan dehidrasi. Heatstroke pada ibu hamil tentunya berisiko menyebabkan gangguan kesehatan pada bayi dalam kandungan. 

Jangan lupa untuk memastikan akses menuju lokasi liburan mudah diakses oleh kendaraan bermotor. Hal ini dilakukan agar kebutuhan medis yang diperlukan ibu secara mendadak bisa dipenuhi dengan baik.

Jika ibu mengalami gangguan kesehatan saat babymoon, sebaiknya cari rumah sakit terdekat dari lokasi babymoon menggunakan aplikasi Halodoc. Caranya download aplikasi Halodoc melalui App Store atau Google Play.

Selain lokasi wisata, kamu juga perlu memastikan lokasi penginapan yang kamu tempati bisa membantu kamu untuk mengakses makanan dan minuman yang bersih.

3. Hindari Kegiatan yang Berbahaya

Saat babymoon, sebaiknya habiskan waktu untuk bersantai dan meningkatkan kualitas hubungan bersama pasangan. Kamu bisa mengisi kegiatan babymoon dengan hal-hal yang ringan dan menyenangkan, seperti menikmati alam, melukis, atau membuat kerajinan di lokasi yang kamu kunjungi. Hindari kegiatan, seperti hiking, melakukan kegiatan watersport,  atau berkemah di alam liar tanpa pengawasan profesional. 

Kamu juga bisa meminimalkan kegiatan di lokasi yang terlalu ramai. Pastikan juga untuk tidak terlalu kelelahan saat melakukan babymoon agar kondisi kesehatan ibu dan janin tetap dalam kondisi yang optimal.

4. Bawa Peralatan yang Membuat Babymoon Semakin Menyenangkan

Jangan lupa untuk mempersiapkan berbagai peralatan yang kamu butuhkan selama babymoon, seperti pakaian yang sesuai dengan tujuan wisata, penyangga perut agar perjalanan tetap nyaman, dan berbagai kebutuhan vitamin. Tidak ada salahnya menyiapkan bantal hamil agar kualitas istirahat semakin baik.

Kamu juga perlu membawa rekam medis yang digunakan selama pemeriksaan dan perawatan kehamilan di rumah sakit tertentu. Hal ini memudahkan tim medis jika kamu mengalami gangguan kesehatan.

Itulah tips babymoon agar menyenangkan. Pilihlah transportasi yang mudah dan aman untuk digunakan selama perjalanan agar babymoon yang dijalankan terasa lebih menyenangkan.

Referensi:

Baby Center. Diakses pada 2022. What Is a Babymoon? Do’s and Don’ts for a Perfect Trip.
Healthline. Diakses pada 2022. What Is a Babymoon and How Do You Plan One?

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan