5 Gaya Hidup Sehat yang Dapat Turunkan Berat Badan

Ditinjau oleh  dr. Gabriella Florencia   25 Juni 2020
5 Gaya Hidup Sehat yang Dapat Turunkan Berat Badan5 Gaya Hidup Sehat yang Dapat Turunkan Berat Badan

Halodoc, Jakarta - Masih banyak orang yang mendambakan tubuh ideal, dalam artian tidak terlalu kurus dan tidak kelebihan berat badan. Oleh karena itu, banyak sekali tersedia berbagai ramuan herbal atau obat di pasaran yang dikhususkan untuk membuat tubuh menjadi ideal.

Namun, cara terbaik untuk mendapatkan tubuh ideal yang tidak kelebihan berat badan adalah menerapkan gaya hidup sehat. Menerapkan gaya hidup sehat tidak menimbulkan efek samping sebagaimana ramuan atau obat. Baiknya lagi, menerapkan gaya hidup sehat bisa menanamkan kebiasaan baik yang akan bermanfaat hingga hari tua kelak.

Baca juga: Tips Turunkan Berat Badan dalam 30 Hari

Lantas, apa saja sih gaya hidup sehat yang ampuh menurunkan berat badan? Ini ulasannya:

  • Defisit Kalori

Banyak orang yang melewatkan sarapan dengan tujuan menurunkan berat badan. Padahal, hal ini bisa membuat mereka lebih banyak makan pada siang harinya. Pada dasarnya, cara efektif untuk menurunkan berat badan adalah defisit kalori.

Setiap orang memiliki kebutuhan kalori yang berbeda-beda, dinilai dari usia, jenis kelamin, dan aktivitas fisik yang dilakukan. Jadi, pastikan kamu mendapatkan asupan kalori tidak lebih banyak dari yang dibutuhkan setiap harinya. Baik saat sarapan maupun makan siang, hal penting yang harus dilakukan adalah tetap memperhatikan kalori makanan yang dikonsumsi.

  • Membatasi Makanan pada Malam Hari

Gaya hidup sehat lainnya yang bisa dilakukan adalah sebaiknya tidak makan malam paling tidak 3-4 jam sebelum tidur untuk mencegah reflux atau naiknya asam lambung ke kerongkongan. 

Tetapkan waktu terakhir makan malam, sehingga kamu tidak membiarkan terus makan camilan hingga larut malam. Sebagai gantinya, coba nikmati semangkuk kecil yogurt atau satu buah pisang jika kamu menginginkan sesuatu yang manis setelah makan malam. 

Baca juga: Turunkan Berat Badan dengan Program Diet DASH

  • Jalan Kaki Lebih Banyak

Tampaknya kamu perlu mendapatkan sendiri alat pengukur langkah untuk mendapatkan lebih banyak langkah hingga akhirnya bisa mendapatkan 10.000 langkah per hari. Sepanjang hari, lakukan apa pun yang bisa dilakukan untuk menjadi lebih aktif, cobalah berjalan sambil bicara ditelepon, ajak hewan peliharaan untuk berjalan-jalan di sekitar komplek atau taman, dan semacamnya. Lebih aktif setiap hari membantu tubuh membakar lebih banyak kalori. 

  • Tidur Cukup

Penelitian dalam Annals of Internal Medicine mengungkapkan bahwa tidur selama 8,5 jam per malam dapat menurunkan angka lingkar pinggang. Namun, hal ini tidak bisa didapatkan secara instan, dibutuhkan pembiasaan paling tidak selama dua minggu untuk melihat hasilnya. Menurut penelitian tersebut, lingkar pinggang secara signifikan berkurang angkanya jika kamu membiasakan tidur cukup. Jadi, saat masuk kamar untuk istirahat, pastikan kamu sudah mematikan semua gadget kamu sehingga kamu fokus untuk istirahat. 

  • Olahraga Angkat Beban

Selain menerapkan defisit kalori, rutin berolahraga tentunya wajib dilakukan untuk menurunkan berat badan. Melakukan olahraga angkat beban akan membakar banyak kalori dan mencegah metabolisme melambat. Selain itu, kamu juga mendapatkan sedikit otot sambil kehilangan banyak lemak tubuh.

Cobalah pergi ke gym setidaknya tiga kali seminggu untuk olahraga angkat beban, dan minta saran kepada personal trainer untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Selain angkat beban, kamu bisa melakukan latihan kardio lainnya seperti berjalan, jogging, berlari, bersepeda, atau berenang juga bisa dilakukan. Baik kardio dan angkat beban membantu menurunkan berat badan secara signifikan.

Baca juga: 5 Tips Latihan Angkat Beban untuk Pemula

Itulah gaya hidup sehat yang akan membantu kamu kehilangan berat badan. Namun, jika kamu memiliki masalah seputar kesehatan atau membutuhkan tips untuk menurunkan berat badan dengan cara sehat lainnya, kamu bisa bertanya pada dokter di Halodoc. Ambil smartphone kamu dan manfaatkan fitur chat di aplikasi Halodoc untuk bicara dengan dokter, kapan saja dan di mana saja. 

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2020. How to Lose Weight Fast: 3 Simple Steps, Based on Science.
Web MD. Diakses pada 2020. 10 Ways to Lose Weight Without Dieting.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan