6 Makanan untuk Turunkan Kolesterol Tinggi

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   14 Juni 2019
6 Makanan untuk Turunkan Kolesterol Tinggi6 Makanan untuk Turunkan Kolesterol Tinggi

Halodoc, Jakarta - Mengubah makanan yang dikonsumsi membantu menurunkan kolesterol dalam darah. Meningkatkan asupan makanan yang menurunkan LDL atau partikel pembawa kolesterol berbahaya yang memicu aterosklerosis yang menyumbat arteri adalah cara paling baik untuk mencapai diet rendah kolesterol.

Setiap makanan memiliki cara yang berbeda dalam membantu menurunkan kolesterol. Beberapa menyumbang serat yang sifatnya mudah larut yang mengikat kolesterol dalam sistem pencernaan dan membawanya keluar dari tubuh. Beberapa menyumbang lemak tak jenuh ganda yang langsung menurunkan LDL, sisanya mengandung sterol dan stanol yang menghalangi tubuh menyerap kolesterol.

  • Ikan Berlemak

Ikan yang mengandung lemak seperti salmon dan makarel adalah sumber lemak omega-3 yang baik. Kandungan ini membantu meningkatkan kesehatan jantung dengan menambah kolesterol HDL baik dan menurunkan risiko peradangan juga stroke. Bahan ini paling baik diolah dengan dikukus atau direbus, karena ikan yang diolah dengan cara digoreng sama-sama berisiko untuk jantung dan stroke.

Baca juga: Kapan Waktu yang Tepat untuk Cek Kolesterol?

  • Alpukat

Makanan penurun kolesterol lainnya adalah alpukat. Tahukah kamu bahwa alpukat adalah buah yang padat nutrisi? Buah ini kaya lemak tunggal dan serat, dua nutrisi yang membantu menurunkan LDL dan menambah HDL. Mengganti lemak dengan buah alpukat membantu menurunkan kolesterol, LDL, dan trigliserida.

  • Kacang Almond dan Kenari

Selain alpukat, kacang-kacangan adalah makanan padat nutrisi lainnya yang kaya akan lemak tak jenuh tunggal. Kacang kenari juga kaya akan asam lemak omega-3, sejenis lemak tak jenuh ganda yang berkaitan dengan kesehatan jantung. Kacang almond kaya L-arginin, asam amino yang membantu tubuh membuat oksida nitrat yang membantu mengontrol tekanan darah.

Baca juga: Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi Tanpa Harus Minum Obat

Terlebih, kacang mengandung fitosterol yang secara struktural mirip dengan kolesterol, tetapi bersifat menurunkan kolesterol dan menghalangi penyerapannya di usus. Kalsium, magnesium, dan kalium ditemukan pada kacang-kacangan, dapat mengurangi tekanan darah dan menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung.

  • Buah-Buahan dan Beri

Buah menjadi tambahan yang bagus untuk diet jantung sehat karena berbagai alasan. Banyak jenis buah kaya serat larut yang membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Buah juga mengandung senyawa bioaktif yang membantu mencegah penyakit jantung dan penyakit kronis lainnya karena antioksidan dan sifat antiinflamasi.

  • Cokelat Hitam dan Kakao

Kakao merupakan bahan utama dalam pembuatan cokelat hitam. Baik kakao maupun cokelat hitam sama-sama berperan baik dalam menurunkan kolesterol dalam darah. Selain itu, keduanya mencegah kolesterol jahat dari terjadinya oksidasi yang merupakan penyebab utama dari penyakit jantung.

Baca juga: Alasan Kolesterol Tinggi Sebabkan Stroke

  • Bawang Putih

Bawang putih menjadi makanan penurun kolesterol selanjutnya yang digunakan selama berabad-abad sebagai bahan masakan dan obat. Bahan ini mengandung berbagai senyawa aktif, salah satunya adalah allicin. Selain menurunkan tekanan darah tinggi, bawang putih juga membantu menurunkan kolesterol.

Itu tadi beberapa jenis makanan yang membantu menurunkan kolesterol yang bisa dicoba. Kalau kamu ingin menanyakan seputar masalah kesehatan langsung pada dokter ahlinya, jangan ragu untuk download aplikasi Halodoc. Aplikasi ini memiliki layanan Tanya Dokter, Beli Obat, dan Cek Lab yang bisa kamu pakai kapan saja. Sehat tak lagi sulit karena ada aplikasi Halodoc.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan