7 Hal Yang Harus Diperhatikan Saat Liburan Bareng Lansia

4 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   29 Maret 2022

“Terdapat beberapa hal-hal yang perlu diperhatikan saat liburan bersama lansia. Salah satunya seperti memeriksakan kondisi kesehatan lansia secara keseluruhan terlebih dahulu sebelum pergi berlibur.”

7 Hal Yang Harus Diperhatikan Saat Liburan Bareng Lansia7 Hal Yang Harus Diperhatikan Saat Liburan Bareng Lansia

Halodoc, Jakarta – Pikun dan stres rentan terjadi pada lansia bila mereka tidak diberikan kegiatan yang dapat mengasah motorik dan ingatannya. Nah, salah satu aktivitas menyenangkan yang bisa dilakukan adalah liburan bareng lansia.

Hal yang perlu ditegaskan, perlu diingat bahwa fisik lansia sudah tidak lagi prima akibat faktor bertambahnya usia. Maka dari itu, liburan bersama lansia tentunya memerlukan persiapan yang matang. 

Lantas, kira-kira apa saja hal yang harus diperhatikan saat liburan bareng lansia? Yuk, simak ulasannya di sini! 

Pahami Dulu Pentingnya Mengajak Lansia Liburan

Sebelum membahas terkait hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan, ada baiknya untuk memahami alasan mengapa mengajak lansia liburan adalah hal penting. Kalau kamu belum kepikiran sama sekali untuk liburan bersama lansia, apakah itu orang tua atau kakek-nenek, poin-poin di bawah ini akan mengubah pandanganmu mengenai liburan bareng lansia.

  • Hidup ini singkat dan tidak selamanya orang tua akan hidup bersama dengan kamu terus. Saatnya menciptakan kenangan-kenangan indah bersama orang tua yang sudah lansia supaya tidak ada penyesalan di kemudian hari.
  • Pensiun bukan berarti tidak melakukan apa pun. Bahkan orang yang melakukan rutinitas terus-menerus butuh pelepasan dari aktivitas rutinnya. Lansia butuh hiburan, jika saat muda mereka belum kemana-mana, saatnya kamu mewujudkan mimpi mereka mengunjungi tempat menarik yang belum sempat didatangi.
  • Mengajak liburan adalah salah satu bentuk wujud rasa sayang pada orang tua. Wisata bersama lansia adalah salah satu bentuk rasa sayang nyata bukan hanya kata-kata.
  • Mempererat ikatan kepada orang tua salah satunya dapat dilakukan dengan berwisata. Kamu akan terkejut menemukan kalau selama ini kamu tidak begitu mengenal orang tua yang kamu sayangi. 
  • Lansia juga butuh refreshing dan melihat hal-hal baru. Wisata bersama lansia dapat memotivasi mereka untuk tetap semangat, dan menyadari kalau keluarga masih peduli dan tidak lupa meski usia mereka sudah senja.

Hal yang Harus Diperhatikan Saat Liburan Bersama Lansia 

Setelah membaca poin-poin tadi, apakah kamu merasa tertarik untuk melakukan wisata bersama orang tua tercinta? Jika iya, inilah hal-hal yang harus diperhatikan:

1. Diskusikan Terlebih Dahulu 

Diskusikan terlebih dahulu dengan orang tua lansia tempat seperti apa yang ingin dikunjunginya. Pastikan untuk tidak pilih tempat yang kamu inginkan saja. Sebab, kamu juga perlu mengusahakan bahwa rekomendasi destinasi liburan yang dipilih memang aman untuk lansia. Bukan lokasi yang ekstrem dengan aktivitas yang bikin cepat lelah.

2. Periksakan Kondisi Kesehatan Lansia Sebelum Liburan

Sebelum berlibur periksakan dulu kesehatan lansia apakah aman melakukan perjalanan dalam waktu dekat ini atau tidak. Hal ini bertujuan agar risiko berbagai hal yang tidak diinginkan terkait kesehatan lansia dapat dikurangi dengan baik. Sebab, faktor bertambahnya usia membuat lansia rentan akan berbagai gangguan kesehatan. Terutama ketika kondisi tubuhnya sedang tidak prima. 

3. Pilih Transportasi yang Nyaman

Penting untuk memilih transportasi yang nyaman sebelum berlibur. Sebab, liburan bersama lansia bukanlah saat yang tepat bagimu untuk menguji adrenaline dengan memilih transportasi berbujet termurah. Wisata bersama lansia membuat kamu harus memilih transportasi yang nyaman, aman, dan usahakan pilih yang terbaik. Tujuannya supaya orang tua benar-benar bisa menikmati liburan sebaik-baiknya.

4. Persiapkan Sedari Awal

Pesanlah tiket perjalanan, hotel, atau mobil sewaan lebih awal agar keberangkatan tidak dilakukan secara terburu-buru. Semakin awal persiapan perjalanan dilakukan, maka semakin santai dan menyenangkan perjalanannya. 

5. Pilih Akomodasi Hotel yang Nyaman

Pilih akomodasi hotel yang nyaman bila memungkinkan pilih hotel yang dekat dengan airport, public area yang dapat memenuhi kebutuhan urgensi seperti rumah sakit dan kantor polisi.

6. Pilih Spot Liburan yang Menarik 

Pilih spot yang memang menarik untuk lansia jangan sampai kamu memasukkan wisata kekinian yang tidak akan sesuai dengan ketertarikan lansia. Pastilah ritmemu dan lansia berbeda, jadi jangan terlalu memadatkan jadwal satu hari. Pastikan orangtua juga menikmati perjalanan tidak hanya memenuhi target lokasi yang didatangi saja.

7. Persiapkan Kebutuhan Medis Lansia

Persiapkan kebutuhan medis sebaik-baiknya terutama bila orangtua lansia mengidap penyakit spesifik seperti asma, diabetes dan hipertensi. Tempatkan terpisah dengan koper, supaya kamu mudah mengambilnya. 

Itulah penjelasan mengenai beberapa hal yang perlu diperhatikan saat liburan bareng lansia. Selain memastikan obat-obatan medis untuk lansia sudah ada, penting juga untuk menyiapkan vitamin untuk menjaga imunitas tetap optimal.

Yuk tingkatkan imunitas & beli vitamin di Halodoc, hemat up to 50% setiap hari Selasa! Pasti Gratis Ongkir + Jaminan Termurah. Syarat dan ketentuan berlaku, ya.Jangan lupa download Halodoc di ponsel untuk cek kebutuhan vitamin kamu dan dapatkan berbagai penawaran menarik lainnya!

Referensi: 

CDC.gov. Diakses pada 2022. Older Adults and Healthy Travel
Better health channel.vic.gov.au. Diakses pada 2022. Travel tips for seniors
Edgewood Healthcare. Diakses pada 2022. 7 Travel Tips for Seniors (and Everyone!)

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan