Alasan Akur sama Orangtua Baik untuk Kesehatan

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   02 Februari 2018
Alasan Akur sama Orangtua Baik untuk KesehatanAlasan Akur sama Orangtua Baik untuk Kesehatan

Halodoc, Jakarta – Kata orang, cinta dan benci beda tipis. Ada yang berusaha menunjukkan kasih sayang, tapi disalahartikan sehingga timbul perselisihan. Begitu juga dengan hubungan antara anak dan orang tua. Kesalahpahaman kecil tidak jarang menjadi sumber terjadinya perselisihan. Aturan tentang batasan jam malam saja bisa disalahartikan sebagai bentuk larangan.

Padahal, orang tua hanya ingin melindungi anak dari pergaulan yang salah sebagai bentuk kasih sayang. Kesalahpahaman inilah yang seringkali memicu konflik antara anak dan orang tua. Nah, kamu tahu enggak sih kalau hubungan baik dengan orang tua itu nyatanya baik untuk kesehatan, lho. Yuk, intip manfaat akur dengan keluarga di sini!

Baca juga: Anak Tidak Akrab dengan Ayah, Bisa Jadi Ini Penyebabnya

Inspirasi untuk Hidup Sehat

Studi tentang manfaat akur dengan keluarga telah dilakukan di Universitas Baylor. Studi tersebut menunjukkan bahwa anak akan tumbuh sehat pada lingkungan rumah yang hangat, karena hubungan antara anak dan orang tua yang hangat dapat menentukan kondisi kesehatan anak di masa depan.

Sedangkan, hubungan antara anak dan orang tua yang kurang baik bisa membuat mereka kurang bersemangat dalam menjalankan kehidupan yang sehat dan teratur, sebaik apapun fasilitas yang tersedia. Misalnya, ada anak yang memilih untuk membeli makanan cepat saji atau makanan lainnya di luar rumah karena merasa tidak nyaman jika bertemu dengan orang tua di meja makan.

Sebaliknya, hubungan yang baik antara anak dan orang tua dapat menjadi inspirasi untuk hidup sehat. Bahkan tanpa disadari, komunikasi yang baik antara anak dan orang tua bisa menjadi cara untuk menciptakan pola hidup sehat di dalam keluarga. Misalnya, orang tua mengajarkan anak tentang pentingnya makan makanan sehat dan olahraga kepada anak. Hal ini bisa menginspirasi anak untuk melakukan apa yang diajarkan karena melihat orang tuanya rajin menerapkan pola hidup sehat, seperti makan makanan sehat dan berolahraga.

Membentuk Karakter Positif

Ketika anak mendapat kasih sayang dari keluarga, mereka akan lebih percaya diri untuk bersosialisasi dan mengeksplor kemampuan barunya. Sehingga, hubungan yang baik antara anak dan orang tua dapat membentuk karakter positif anak, termasuk menginspirasi anak untuk menciptakan hubungan yang baik dengan lingkungan dan mendorongnya untuk mewujudkan apa yang dicita-citakan.

Menjaga hubungan yang baik antara anak dan orang tua memang penuh tantangan. Dibutuhkan kesabaran, pengertian, dan komunikasi yang baik untuk menjaga agar hubungan antara anak dan orang tua tetap positif. Tapi, sekeras apapun mencoba, terkadang ada saja hal yang bisa memicu terjadinya perselisihan antara anak dan orang tua.

Baca juga: Dampak Keluarga yang Tidak Harmonis pada Psikologi Anak

Tips Memperkuat Hubungan dengan Orangtua

Membentuk koneksi dengan orangtua adalah kunci untuk mengembangkan hubungan orangtua-anak yang kuat. Berikut adalah beberapa tips untuk memperkuat hubungan kamu dengan orangtua:

  • Menyediakan Waktu

Luangkan waktu untuk berbicara dengan orangtua tanpa gangguan, setidaknya selama 10 menit perhari. Hal ini akan membawa pengaruh besar dalam membangun kebiasaan komunikasi yang baik. Matikan TV, singkirkan gadget demi mendapatkan waktu berkualitas dengan orangtua.

  • Makan bersama

Momen makan bersama keluarga adalah kesempatan untuk membangun percakapan. Usahakan juga untuk menyingkirkan gadget pada momen ini dan cobalah untuk menikmati kebersamaan dengan satu sama lain.

  • Dengarkan dan berempati

Hubungan yang baik dimulai dari mendengarkan satu sama lain. Cobalah untuk melihat dari sudut pandang orangtua dan menumbuhkan rasa saling menghormati.

Baca juga: Beda Pendapat dengan Anak, Bagaimana Menyikapinya?

Selain komunikasi yang baik, rasa sayang juga bisa ditunjukkan dengan peduli akan kesehatan keluarga, lho. Jika ada yang ingin kamu tanyakan seputar kesehatan keluarga, kamu bisa bertanya ke dokter di aplikasi Halodoc melalui Video/Voice Call dan Chat. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga di App Store dan Google Play.

Referensi:
Parenting NI. Diakses pada 2019. Parent-Child Relationship – Why it’s Important

Diperbarui pada tanggal 27 September 2019.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan