Rajin Minum Air Putih Cegah Batu Ginjal, Ini Alasannya

Ditinjau oleh  dr. Verury Verona Handayani   22 April 2020
Rajin Minum Air Putih Cegah Batu Ginjal, Ini AlasannyaRajin Minum Air Putih Cegah Batu Ginjal, Ini Alasannya

Halodoc, Jakarta - Batu ginjal adalah gumpalan keras serupa batu yang umumnya terbentuk dari bekuan kalsium. Gejala yang ditimbulkan batu ginjal biasanya ditandai dengan rasa sakit saat buang air kecil atau bahkan kencing berdarah. Karena bisa menyebabkan komplikasi kesehatan yang berbahaya, ada baiknya jika batu ginjal dicegah.

Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mencegah batu ginjal adalah rajin minum air putih, minimal 8 gelas sehari atau lebih jika aktivitas fisik cukup padat. Jika kamu kurang minum air putih, urine yang dikeluarkan tubuh akan lebih sedikit dan pekat. Urine yang pekat ini kecil kemungkinannya untuk melarutkan garam urine, yang bisa memicu pembentukan batu ginjal.

Baca juga: 7 Sayuran untuk Kesehatan Ginjal

Selain Rajin Minum Air Putih, Lakukan Tips Ini Juga

Dengan menerapkan kebiasaan banyak minum air putih, kesehatan dan fungsi ginjal akan terjaga dengan baik. Sisa-sisa garam yang masuk ke tubuh pun akan dilarutkan dalam air, lalu dikeluarkan bersama urine. Hal ini dapat membuat risiko kamu untuk terkena batu ginjal akan berkurang.

Namun, selain rajin minum air putih, ada beberapa upaya lain yang juga perlu kamu lakukan, jika ingin terhindar dari batu ginjal, yaitu:

1. Kurangi Garam

Kebanyakan konsumsi garam atau natrium dapat memicu munculnya batu ginjal, karena meningkatkan jumlah kalsium dalam urine. Batas aman asupan garam dalam sehari setara dengan 1 sendok teh garam dapur, atau 5 gram. Selain dari garam dapur, natrium juga terdapat pada saus sambal dan tomat, kecap, saus tiram, makanan kalengan dan yang berpengawet, serta makanan cepat saji. 

2. Batasi Konsumsi Protein Hewani

Daging dan sumber protein hewani lainnya, seperti telur, jeroan, seafood, dan susu serta produk susu, mengandung purin, yang akan diubah menjadi asam urat di dalam urine. Asam urat adalah salah satu bahan pembentuk batu ginjal. Itulah sebabnya kebanyakan konsumsi protein hewani dapat menyebabkan terbentuknya batu ginjal di kemudian hari. Jangan mengonsumsi lebih dari 170 gram daging per hari untuk mencegah batu ginjal.

Baca juga: Jangan Disepelekan, Inilah Penyebab Gagal Ginjal

3. Kurangi Konsumsi Oksalat

Mengonsumsi makanan yang mengandung oksalat tinggi dapat meningkatkan jumlah oksalat dalam urine. Hal ini berkaitan dengan kalsium membentuk batu ginjal. Beberapa jenis makanan yang harus diperhatikan terkait kadar oksalatnya adalah:

  • Bayam.

  • Okra.

  • Buah bit.

  • Kiwi.

  • Almond.

  • Kacang mede.

  • Produk kedelai.

  • Bekatul dari gandum.

  • Cokelat.

  • Teh,

  • Makanan tinggi vitamin C. Konsumsi lebih dari 1000 miligram vitamin C per hari dapat meningkatkan kadar oksalat dalam tubuh.

Namun, bukan berarti kamu tidak boleh sama sekali makan makanan tersebut. Hanya saja, perhatikan lagi porsi dan seberapa sering kamu memakannya, agar tidak berlebihan. Sebab, makanan-makanan tersebut sejatinya mengandung vitamin dan mineral yang juga penting bagi tubuh. Jika masih bingung, kamu bisa download aplikasi Halodoc dan tanyakan pada dokter gizi.

Baca juga: Cari Tahu Pentingnya Fungsi Ginjal bagi Tubuh

4. Jaga Berat Badan Tetap Ideal

Memiliki berat badan yang berlebih berkaitan terhadap perkembangan sakit batu ginjal. Hal ini dapat memicu terjadinya resistensi insulin dan peningkatan jumlah kalsium dalam urine, sehingga berisiko lebih besar mengalami batu ginjal. Pada orang yang kelebihan berat badan, pH urinenya cenderung lebih asam, sehingga juga meningkatkan risiko terjadinya batu ginjal.

Itulah beberapa tips yang dapat dilakukan untuk mencegah terjadinya batu ginjal. Selalu terapkan gaya hidup sehat dan lakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin, agar semua bahaya dari penyakit dapat diantisipasi.

Referensi:
Harvard Medical School. 5 Steps for Preventing Kidney Stones.
National Kidney Foundation. Diet and Kidney Stones.
American Urology Foundation. Tanpa Tahun. Preventing Kidney Stones.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan