Anak Cerdas di Atas Rata-Rata, Ini Ciri Si Kecil Jenius

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   31 Maret 2020
Anak Cerdas di Atas Rata-Rata, Ini Ciri Si Kecil JeniusAnak Cerdas di Atas Rata-Rata, Ini Ciri Si Kecil Jenius

Halodoc, Jakarta – Semua anak yang dilahirkan spesial. Namun tidak dapat dimungkiri, ada beberapa anak yang terlahir dengan membawa kecerdasan di atas rata-rata sehingga masuk dalam kategori jenius. Anak yang jenius umumnya sudah menunjukkan tanda-tanda sejak awal dilahirkan. Apa saja ciri Si Kecil yang jenius? Berikut pembahasannya!

Anak jenius umumnya menunjukkan tingkat perkembangan dan kecerdasan sedikit di atas anak-anak seusianya. Umumnya, Si Kecil memiliki tingkat bakat atau kompetensi luar biasa terhadap satu atau beberapa bidang yang diminati. Pada perkembangannya, anak jenius bisa dibedakan dengan apa saja yang dilakukan serta kemampuannya dalam mengembangkan serta mengerti sesuatu. 

Mengenali Tanda Anak Jenius 

Ada beberapa ciri yang menjadi tanda bahwa Si Kecil lahir dengan kecerdasan di atas rata-rata alias jenius. Ayah dan ibu mungkin bisa mengenali kejeniusan anak dengan berbagai tanda, di antaranya: 

  • Cepat Memahami Kosakata 

Masa anak-anak menjadi waktu pertumbuhan dan perkembangan fisik dan otak, termasuk kemampuan berbahasa. Umumnya, anak-anak akan mulai mengenal satu hingga dua kata sederhana pada awal pembelajaran. Berbeda dengan anak jenius, proses belajar yang terjadinya bisa saja lebih cepat dan lebih rumit dibanding anak-anak lain. Tidak sedikit anak-anak jenius bisa mengembangkan kosa kata yang luas dan berbicara dalam kalimat yang kompleks di usia dini. 

  • Rasa Ingin Tahu Tinggi 

Anak-anak umumnya memiliki rasa ingin tahu yang tinggi dan selalu penasaran dengan apa yang dia saksikan. Namun, anak jenius umumnya akan memiliki rasa tertarik dan keingintahuan yang lebih luas lagi. Selain itu, anak-anak dengan kecerdasan di atas rata-rata ini umumnya tidak mudah merasa puas dengan satu jawaban atau satu kali praktek. Dia akan terus mencari tahu dan mencoba hal-hal yang menurutnya menarik sampai benar-benar menguasai hal tersebut. 

  • Mudah Mengenal Pola 

Bentuk pola, warna, komunikasi, hingga tindakan yang berulang akan dengan mudah dikenali, bahkan diikuti oleh anak jenius. Di saat anak-anak lain tidak merasa tertarik atau hanya menikmati dunia sendiri, anak dengan kecerdasan lebih umumnya akan lebih mudah berbaur, bahkan melakukan hal yang tidak terpikir bisa diselesaikan di usia tersebut. 

  • Gemar Membaca 

Tidak banyak anak kecil yang gemar membaca buku, apalagi dilakukan dalam jangka waktu panjang. Umumnya, anak-anak lebih suka bermain atau melakukan hal sederhana yang menyenangkan. Sementara anak jenius selalu merasa haus akan pengetahuan sehingga mampu bertahan dalam waktu lama untuk menyelesaikan satu, bahkan beberapa buku, entah buku cerita, buku bergambar, atau permainan stimulasi.

  • Berjiwa Pemimpin 

Anak jenius juga bisa dikenali saat ia bermain dengan teman-temannya atau saat berada di dalam sebuah kelompok. Umumnya, anak dengan kecerdasan di atas rata-rata akan secara alami menunjukkan sikap kepemimpinan dan bisa membuat siapa saja mau mengikutinya. Bukan tanpa alasan, hal itu terjadi karena kebiasaan berpikir yang dimilikinya serta kemampuan anak dalam mengenali situasi. Anak jenius umumnya akan lebih mudah meyakinkan anak-anak lain untuk melakukan hal yang menurutnya benar. 

Anak sakit atau punya masalah kesehatan dan butuh saran dokter? Pakai aplikasi Halodoc saja. Ibu bisa dengan mudah menghubungi dokter melalui Video/Voice Call dan Chat kapan dan di mana saja. Sampaikan keluhan yang dialami anak dan dapatkan informasi seputar kesehatan dan tips hidup sehat dari dokter terpercaya. Yuk, download Halodoc sekarang di App Store dan Google Play!

Referensi:
Reader’s Digest. Diakses pada 2020. 11 Signs Your Child Could Be Gifted.
Psychology Today. Diakses pada 2020. Is Your Child Gifted? What to Look for, Why You Should Know.
Verywell. Diakses pada 2020. Characteristics of a Gifted Baby.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan