Anemia Bisa Picu Sakit Kepala, Ini Penjelasan Medisnya

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   11 November 2020
Anemia Bisa Picu Sakit Kepala, Ini Penjelasan MedisnyaAnemia Bisa Picu Sakit Kepala, Ini Penjelasan Medisnya

Halodoc, Jakarta – Anemia adalah kondisi ketika jumlah sel darah merah yang beredar di aliran darah kamu lebih rendah dari biasanya. Kondisi tersebut bisa menyebabkan berbagai gejala, salah satunya yang paling umum adalah sakit kepala.

Sel darah merah berfungsi untuk membawa oksigen dari paru-paru ke organ dan seluruh jaringan dalam tubuh. Bila kamu mengalami anemia, beberapa organ mungkin tidak menerima oksigen yang cukup. Ketika otak tidak menerima oksigen dalam jumlah yang cukup, kamu mungkin bisa mengalami sakit kepala atau pusing. Bagi sebagian orang, kondisi tersebut bahkan dapat menyebabkan pingsan.

Baca juga: Wanita Lebih Rentan Terserang Anemia Ketimbang Pria, Kok Bisa?

Anemia Dapat Memicu Sakit Kepala

Pada dasarnya, semua jenis anemia dapat memicu sakit kepala. Nah, berikut ini beberapa jenis anemia yang perlu diketahui, yaitu: 

  • Anemia Defisiensi Zat Besi

Jenis anemia ini dapat menyebabkan otak menerima lebih sedikit oksigen daripada yang dibutuhkannya untuk berfungsi dengan optimal, sehingga dapat memicu sakit kepala. Anemia defisiensi zat besi juga sering dikaitkan dengan migrain, terutama pada wanita yang sedang menstruasi.

Baca juga: Bukan Cuma Mudah Letih, Ini 14 Gejala Anemia Defisiensi Besi

  • Anemia Disebabkan Kekurangan Vitamin

Seperti kekurangan zat besi, beberapa vitamin yang jumlahnya rendah, seperti vitamin B12 dan folat, juga dapat menyebabkan anemia. Jenis anemia ini juga menyebabkan penurunan kadar oksigen di otak yang bisa menyebabkan sakit kepala.

  • Anemia Sel Sabit dan Thalassemia

Anemia sel sabit dan thalassemia adalah jenis anemia yang menyebabkan sel darah merah menjadi lebih lengket dan membentuk gumpalan atau bentuk yang tidak normal. Kondisi ini juga bisa menyebabkan sakit kepala.


Sakit Kepala yang Dapat Disebabkan Anemia

Jenis anemia yang berbeda dapat menyebabkan jenis sakit kepala yang berbeda juga. Berikut jenis-jenis sakit kepala yang bisa disebabkan oleh anemia:

  • Nyeri Kepala Umum

Jenis sakit kepala ini umumnya dialami oleh kebanyakan orang dari waktu ke waktu. Salah satu faktor yang menyebabkan sakit kepala ini, yaitu rendahnya kadar oksigen di otak yang disebabkan oleh anemia.

  • Serangan Migrain

Nyeri migrain bervariasi pada tiap pengidap, tapi sering kali digambarkan sebagai sensasi berdenyut di salah satu sisi kepala. Serangan migrain yang disebabkan oleh anemia bisa terjadi secara teratur dan mungkin bisa disertai oleh gejala lainnya, seperti gangguan penglihatan atau sensitif terhadap cahaya atau suara. Jenis sakit kepala ini juga dapat terasa parah dan berlangsung lama.


Cara Mengobati Sakit Kepala Akibat Anemia

Cara paling efektif untuk mengobati sakit kepala yang muncul akibat anemia adalah dengan mengobati jenis anemia yang mendasarinya.

Berikut ini cara mengobati sakit kepala akibat anemia:

  • Sakit Kepala Akibat Anemia Defisiensi Besi

Sakit kepala yang disebabkan oleh anemia defisiensi besi dapat diobati dengan meningkatkan kadar zat besi dengan mengonsumsi makanan atau suplemen zat besi. Setelah kadar zat besi kembali normal, sel darah merah dapat membawa oksigen dalam jumlah yang tepat ke otak, sehingga sakit kepala pun akan hilang.

  • Sakit Kepala Akibat Anemia Defisiensi Vitamin

Memenuhi kembali kadar vitamin yang rendah dalam tubuh dapat meningkatkan jumlah sel darah merah dan jumlah oksigen yang dikirim ke otak, sehingga sakit kepala yang muncul pun dapat teratasi.

  • Serangan Migrain

Terlepas dari apakah migrain terkait dengan anemia atau tidak, jenis sakit kepala ini biasanya bisa diatasi dengan obat yang disebut triptan. Obat-obatan ini bekerja pada bahan kimia di otak, seperti serotonin, dan menjadi pengobatan yang efektif.


Baca juga: Begini Cara Merawat Anemia Berdasarkan Jenisnya

Nah, itulah penjelasan mengenai anemia yang bisa memicu sakit kepala. Kamu juga bisa membeli obat yang dibutuhkan untuk mengatasi sakit kepala akibat anemia melalui aplikasi Halodoc. Tidak perlu repot keluar rumah, cukup pesan melalui aplikasi dan pesanan kamu akan diantar dalam waktu satu jam. Yuk, download Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2020. What You Need to Know When Anemia and Headaches Happen Together.


Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan