Apa yang Dimaksud dengan Anoreksia Geriatri?

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   13 Januari 2021
Apa yang Dimaksud dengan Anoreksia Geriatri?Apa yang Dimaksud dengan Anoreksia Geriatri?

Halodoc, Jakarta - Anoreksia adalah gangguan makan yang terjadi saat seseorang benar-benar memperhatikan penampilannya agar memiliki tubuh bak model. Seseorang dengan kelainan ini benar-benar menginginkan tubuh yang kurus sehingga benar-benar membatasi konsumsi makanannya. Meski biasanya terjadi pada wanita yang berusia muda, tetapi ternyata gangguan ini juga dapat dialami orang yang sudah tua disebut juga dengan anoreksia geriatri. Berikut ulasan lengkapnya!

Segala Hal yang Harus Diketahui Tentang Anoreksia Geriatri

Belakangan ini, angka seseorang yang mengidap gangguan anoreksia mengalami peningkatan, terutama pada kalangan wanita paruh baya dan lansia. Gejalanya sama seperti pada umumnya, pengidap gangguan ini benar-benar membatasi konsumsi makanannya, mengalami ketidakpuasan terhadap tubuh, berusaha mengatasi kepercayaan diri yang rendah, hingga menghindari tekanan yang dirasakan dalam hidup.

Baca juga: Seperti Inilah Fungsi Otak Pengidap Anoreksia Nervosa

Meski umumnya terjadi pada wanita muda, tetapi tidak sedikit seseorang yang mengidap gangguan makan ini setelah berusia 60, bahkan 70 tahun. Kemungkinan hal ini terjadi akibat perasaan obsesi terhadap masa muda, tubuh yang kurus, dan diet yang terlalu ketat. Keinginan untuk menjaga tubuh agar tetap langsing, meskipun usia yang dimiliki sudah tidak muda lagi bisa menjadi indikator pemicunya.

Ada banyak indikator yang dapat menyebabkan anoreksia geriatri pada lansia. Namun, penyebab yang paling umum penyebab gangguan makan ini adalah depresi. Disebut-sebut jika depresi berat telah terbukti meningkatkan risiko kelainan ini sebanyak 2,4 hingga 4 kali. Risiko lainnya yang juga dapat menyebabkan masalah ini adalah gangguan kecemasan, gangguan obsesif kompulsif, dan fobia sosial.

Jika orangtua kamu mengidap masalah ini secara berkelanjutan, pemeriksaan langsung dengan ahli medis dapat dilakukan. Kamu bisa memesan pemeriksaan ini hanya melalui aplikasi Halodoc. Cukup dengan download aplikasi Halodoc dan pilih rumah sakit serta spesialis terkait masalah ini, kamu bisa langsung mendapatkan jadwal temu sesuai waktu yang diinginkan!

Baca juga: Jangan Panik, Ada Cara Sembuh dari Anoreksia

Lalu, apa yang harus dilakukan jika menemukan salah satu orangtua mengidap anoreksia?

Kebanyakan orangtua yang mengidap anoreksia menjadi seseorang yang tertutup. Kemungkinan besar dirinya tidak akan mengakui jika mengalami gangguan makan dan memaksakan masalah tersebut, sehingga hanya dapat memperburuk kelainan yang terjadi. Hal yang perlu diperhatikan adalah bertanya terkait kebiasaan makan dan mengatakan rasa prihatin yang dirasakan agar orangtua percaya jika mereka memiliki masalah.

Selain itu, mungkin saja orangtua tidak mau mengakuinya dan ucapan konfrontasi hanya dapat menyebabkan rasa cemas semakin parah. Maka dari itu, kamu harus benar-benar membuat orangtua percaya jika dirinya mengalami masalah anoreksia dan menyarankan untuk menemui dokter atau psikologis agar gangguan yang terjadi dapat menjadi lebih baik. Jangan sampai membiarkan berat badannya turun drastis karena perawatan medis mungkin saja diperlukan.

Nah, sekarang yang harus kamu ketahui adalah beberapa cara praktis agar dapat membantu orangtua yang mengidap anoreksia agar menjadi lebih baik. Berikut ini beberapa caranya:

  • Makan dengan perlahan: Gangguan makan ini dapat terjadi pada orang yang kehilangan pasangan yang kerap menyiapkan makanan. Maka dari itu, kamu sebaiknya mengambil peran tersebut, sehingga minatnya terhadap makanan dapat terdorong. Dengan memasak makanan sendiri yang sehat dapat menjalin kedekatan dengan orangtua dan menjaganya untuk tetap sehat.
  • Buat sistem pendukung: Jika orangtua kamu mengakui jika dirinya mengidap anoreksia atau gejalanya terlihat jelas, berkumpul dengan keluarga dan menciptakan strategi yang tepat untuk mengatasinya adalah langkah jitu. Hal tersebut dapat membatasi poin-poin negatif terkait makanan dan meyakinkan jika masalah yang diidapnya dapat membahayakan.

Baca juga: Waspada, Remaja Perempuan Rentan Alami Gangguan Makan

Nah, sekarang kamu tahu jika anoreksia bukan hanya terjadi pada seseorang dengan usia yang muda, tetapi juga dapat menyerang orang yang sudah berusia lanjut. Penting untuk memperhatikan kebiasaan orangtua agar dapat mengambil langkah jitu mengatasi masalah tersebut.

Referensi:
Jabfm. Diakses pada 2020. Geriatric Anorexia Nervosa.
When They Get Older. Diakses pada 2020. How to help your elderly parent avoid anorexia.


Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan