Benarkah Basket Bisa Membuat Tubuh Tumbuh Tinggi?

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   24 November 2020
Benarkah Basket Bisa Membuat Tubuh Tumbuh Tinggi?Benarkah Basket Bisa Membuat Tubuh Tumbuh Tinggi?

Halodoc, Jakarta – Banyak pilihan olahraga yang bisa ibu lakukan untuk membantu tumbuh kembang anak menjadi optimal. Salah satu olahraga yang dipercaya dapat membantu meningkatkan tinggi anak adalah basket

Baca juga: 6 Fakta Tinggi Badan Manusia

Namun, benarkah dengan rutin olahraga basket anak-anak dapat bertumbuh menjadi lebih tinggi dibandingkan anak-anak yang tidak mengikuti basket? Tidak ada salahnya simak hubungan antara basket dan pertumbuhan tinggi anak, di sini!

Basket dan Pertumbuhan Tubuh

Tentunya perkembangan dan pertumbuhan anak menjadi hal yang cukup penting bagi orangtua. Berbagai cara dilakukan orangtua agar tumbuh kembang anak berjalan dengan optimal, salah satunya mengajak anak rutin berolahraga. Selain dapat menjaga kesehatan, ada beberapa jenis olahraga yang dinilai mampu mengoptimalkan pertumbuhan tinggi tubuh anak, salah satunya adalah basket.

Lalu, benarkah olahraga basket mampu membuat tubuh menjadi tumbuh tinggi? Beberapa peneliti mengatakan memang ada keterkaitan antara olahraga basket dan pertumbuhan tinggi seseorang. Basket menjadi olahraga yang membutuhkan gerakan melompat dalam kegiatannya. Gerakan melompat yang dilakukan secara terus-menerus ternyata mampu meningkatkan rangsangan tubuh pada otak untuk memproduksi hormon pertumbuhan.

Selain itu, gerakan melompat pada olahraga basket dapat meningkatkan aliran darah menuju bagian tubuh yang cukup penting, seperti kaki dan tulang belakang. Gerakan melompat dapat meningkatkan aliran darah menuju palatum pertumbuhan yang terdapat pada bagian tulang belakang dan kaki. Sehingga mampu membantu pertumbuhan tinggi badan.

Tentunya, olahraga basket juga tidak dapat meningkatkan pertumbuhan tubuh secara efektif tanpa asupan nutrisi dan gizi yang baik dari makanan yang dikonsumsi. Selain itu, pemain basket umumnya telah memiliki kondisi tubuh yang tinggi akibat genetik. Dengan latihan terus-menerus, maka kegiatan ini dapat menstimulasi hormon HGH yang dapat membuat pemain basket terlihat memiliki tubuh yang lebih tinggi dari orang lain.

Baca juga: Inilah Cedera yang Sering Menimpa Atlet Basket Profesional

Lakukan Ini untuk Membantu Pertumbuhan Tinggi Anak

Ada beberapa pemicu yang memengaruhi pertumbuhan tinggi anak, seperti kondisi hormon pertumbuhan dalam tubuh, hingga faktor genetik. Jika ibu dan pasangan memiliki postur tubuh yang tinggi, hal ini akan membuat anak memiliki kesempatan baik untuk memiliki postur tubuh yang lebih tinggi.

Namun, jangan khawatir, ibu bisa melakukan beberapa cara ini untuk membantu pertumbuhan tinggi anak, seperti:

1.Memenuhi Asupan Nutrisi

Pemenuhan asupan nutrisi menjadi cara yang terbaik untuk membantu pertumbuhan tinggi anak. Anak-anak yang mengalami kekurangan gizi mungkin dapat mengalami pertumbuhan tinggi yang kurang optimal, jika dibandingkan dengan anak seusianya. Nutrisi yang disarankan pada anak bervariasi. Jangan lupa untuk memberikan anak buah dan sayur sehingga kebutuhan vitamin juga terpenuhi.

Protein dan kalsium menjadi dua jenis nutrisi yang sangat penting untuk pertumbuhan anak. Ibu dapat memenuhi kebutuhan protein dari makanan, seperti daging, makanan laut, telur, dan juga kacang-kacangan. Selain itu, berikan anak makanan, misalnya keju, susu, brokoli, hingga ikan salmon untuk memenuhi kebutuhan kalsium.

2.Penuhi Kebutuhan Istirahat Anak

Tidak hanya saat bergerak, ternyata hormon pertumbuhan juga banyak diproduksi oleh tubuh ketika anak tertidur. Untuk itu, sangat penting memenuhi kebutuhan tidur anak setiap harinya agar pertumbuhannya dapat berlangsung dengan optimal.

3.Ajak Anak untuk Melakukan Aktivitas Fisik

Melakukan aktivitas fisik menjadi kegiatan yang cukup penting untuk membantu pertumbuhan tinggi anak. Jangan ragu ajak anak untuk olahraga ringan atau membantu ibu mengerjakan pekerjaan rumah yang ringan, seperti membereskan kamar dan mainan.

Baca juga: 6 Manfaat Olahraga Basket untuk Kesehatan Mental dan Fisik Kamu

Itulah beberapa cara yang bisa ibu lakukan untuk mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan tubuh anak. Gunakan aplikasi Halodoc dan bertanya langsung pada dokter seputar tumbuh kembang anak agar dapat berjalan dengan baik. Yuk, download Halodoc melalui App Store atau Google Play!

Referensi:
Quora. Diakses pada 2020. Does Playing Basketball Make You Grow Taller?
Medical News Today. Diakses pada 2020. What Factors Influence a Person’s Height?

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan