Benarkah Berbahaya Mandi saat Berkeringat setelah Berolahraga?

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   20 September 2021

Mengapa mandi saat masih berkeringat setelah olahraga berbahaya? Seperti tadi disinggung sebelumnya, tubuh perlu kembali ke suhu normal.

Benarkah Berbahaya Mandi saat Berkeringat setelah Berolahraga?Benarkah Berbahaya Mandi saat Berkeringat setelah Berolahraga?

Ketika berolahraga, jantung berdetak kencang, pembuluh darah melebar, dan suhu tubuh meningkat. Kamu perlu menunggu tubuh kembali ke suhu normal, sebelum akhirnya memutuskan untuk mandi. Tubuh perlu beradaptasi terhadap perubahan suhu dan aktivitas sehabis olahraga. Tidak hanya mandi, tubuh perlu pendinginan supaya beradaptasi dan kembali ke suhu normal.”

Halodoc, Jakarta – Setelah olahraga dan berkeringat banyak, hal pertama yang ingin dilakukan adalah bergegas mandi. Mandi setelah berolahraga akan membuat tubuh lebih rileks, namun juga mampu mengurangi risiko ruam dan jerawat yang disebabkan oleh bakteri yang berkembang biak dengan cepat di kulit. 

Mandi setelah olahraga adalah sesuatu yang bermanfaat. Namun, setidaknya kamu perlu menunggu 20 menit dulu sebelum akhirnya mandi. Jeda waktu ini menjadi bagian penting karena tubuh perlu kembali ke suhu normal sebelum akhirnya mandi. Informasi selengkapnya baca di sini!

Usai Olahraga, Pentingnya Menunggu Suhu Tubuh Turun

Mengapa mandi saat masih berkeringat setelah olahraga berbahaya? Seperti tadi disinggung sebelumnya, tubuh perlu kembali ke suhu normal. Ketika berolahraga, jantung berdetak kencang, suhu tubuh meningkat, pembuluh darah melebar dan bila kamu mandi dalam kondisi yang demikian bisa memicu beberapa risiko. 

Baca juga: Mitos dan Fakta Bahaya Mandi Malam yang Perlu Diketahui

Risiko yang dimaksud termasuk tubuh yang tidak siap dengan perubahan tiba-tiba sampai serangan jantung.  Intinya, tubuh perlu beradaptasi terhadap perubahan suhu dan aktivitas sehabis olahraga. Tidak hanya mandi, bahkan tubuh perlu pendinginan supaya beradaptasi dan kembali ke suhu normal.

Pendinginan yang dimaksud adalah gerakan-gerakan pendinginan sehabis olahraga mencakup peregangan yang gunanya untuk mengembalikan detak jantung dan menurunkan suhu tubuh. Informasi selengkapnya mengenai pendinginan saat berolahraga bisa ditanyakan langsung melalui Halodoc. Lewat aplikasi Halodoc, kamu juga bisa membeli obat tanpa harus keluar rumah.

Pada dasarnya mandi sehabis olahraga sangat disarankan. Mandi dapat menjaga kebersihan tubuh. Terutama air hangat sangat baik untuk membersihkan kulit. Mandi air hangat setelah berolahraga dapat membersihkan sebum yang dihasilkan tubuh, membuka pori-pori, membersihkan keringat serta menghilangkan bau badan. Selain itu, mandi air hangat dapat  menenangkan otot-otot sehingga membuatnya rileks, meredakan nyeri sendi, dan meningkatkan sirkulasi.

Baca juga: Ini Olahraga yang Aman Dilakukan Selama Pandemi

Tips Memaksimalkan Manfaat Mandi setelah Olahraga

Sebenarnya mandi tidak hanya menjadi upaya menjaga kebersihan tubuh sehabis berolahraga, tetapi bila dilakukan dengan benar juga dapat memaksimalkan olahraga yang sudah dilakukan.

Berikut ini adalah rekomendasinya:

1. Selesaikan latihan intensitas tinggi dilakukan, beralihlah ke bentuk latihan yang lebih tenang sebagai bagian dari pendinginan dari latihan. 

2. Setelah detak jantung mulai turun, mulailah meregangkan otot-otot  yang akan membantu membersihkan asam laktat dan mencegah rasa sakit akibat olahraga.

3. Mulailah mandi pada suhu suam-suam kuku sehingga tidak mengejutkan tubuh secara signifikan dengan perubahan suhu. Saat suhu tubuh mulai turun, kamu bisa mengatur air agar lebih dingin.

Baca juga: Buat yang Malas Mandi, Ini Manfaat Mandi Pagi

4. Gunakan sabun antibakteri untuk membersihkan keringat dan bakteri dari tubuh.

5. Selama 90 detik terakhir sebelum waktu mandi berakhir, turunkan suhu air agar sedingin yang bisa ditahan. Pastikan untuk mengenai kelompok otot utama dengan semburan air dingin untuk menyegarkan dan memberi energi kembali pada otot-otot yang lelah.

Berendam air es setelah berolahraga menjadi gaya hidup para atlet karena bisa mengurangi peradangan otot, mengeluarkan asam laktat, dan membantu otot memulai proses penyembuhan setelah latihan kekuatan.

Sejauh ini, penelitian menunjukkan kalau merendamkan diri ke air es tidak lebih baik ketimbang mandi air dingin, namun bisa menjadi cara pelengkap bagi otot untuk segera pulih.

Mengonsumsi makanan kaya protein atau minuman smoothie kaya vitamin setelah latihan juga menjadi bagian penting untuk memaksimalkan hasil olahraga terutama menjaga keseimbangan tubuh.

This image has an empty alt attribute; its file name is HD-RANS-Banner-Web-Artikel_Spouse.jpg
Referensi:
Times of India. Diakses pada 2021. How soon should you shower after a workout?
Healthline. Diakses pada 2021. Does Taking a Shower or a Bath After a Workout Boost Recovery?

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan