Benarkah Makanan Pedas Bisa Memperparah Varises?

Ditinjau oleh  dr. Verury Verona Handayani   09 Agustus 2020
Benarkah Makanan Pedas Bisa Memperparah Varises?Benarkah Makanan Pedas Bisa Memperparah Varises?

Halodoc, Jakarta – Konsumsi makanan tertentu diketahui bisa meningkatkan risiko gangguan kesehatan. Bagi pengidap penyakit tertentu, ada jenis makanan yang sebaiknya dihindari karena bisa memperburuk keadaan. Apakah hal ini juga berlaku pada makanan pedas dan varises? Benarkah konsumsi makanan pedas bisa memperparah varises? 

Hingga kini, masih belum ada penelitian yang menemukan kaitan antara makanan pedas dengan varises. Dengan kata lain, belum ada bukti bahwa makanan pedas bisa memperparah varises. Namun, ternyata ada faktor lain yang bisa membuat kondisi ini menjadi lebih parah. Simak pembahasannya dalam artikel berikut! 

Baca juga: 6 Kebiasaan yang Bisa Sebabkan Munculnya Varises

Hal yang Bisa Memperparah Varises 

Varises merupakan gangguan kesehatan yang disebabkan oleh pembengkakan atau pelebaran pembuluh darah vena. Kondisi ini bisa terjadi karena ada penumpukan darah di dalam pembuluh tersebut. Gejala khas dari kondisi ini adalah muncul garis atau tonjolan berwarna ungu atau biru gelap di bagian tubuh tertentu. 

Garis tersebut sebenarnya adalah pembuluh darah vena yang bengkak dan menonjol. Varises bisa terjadi di seluruh bagian tubuh yang terdapat pembuluh vena. Namun, umumnya varises ditemukan pada area tungkai, terutama betis. Varises juga bisa muncul di bagian panggul, anus (wasir), vagina, rahim, atau kerongkongan (varises esofagus). 

Secara umum, varises muncul dan disebabkan oleh tekanan tinggi pada pembuluh vena. Hal itu yang menjadi alasan mengapa varises sering ditemukan di area kaki, yaitu betis. Sebab, pembuluh yang berada di area tersebut terbiasa “bekerja keras” untuk mengalirkan darah dari kaki kembali ke jantung. Hal itu juga yang menyebabkan varises sering terjadi pada betis. 

Dinding vena jadi merenggang akibat tekanan yang tinggi. Selain itu, katup yang ada di dalam pembuluh juga melemah. Melemahnya katup menjadikan fungsi bagian tersebut juga ikut menurun dan tidak berjalan normal. Kondisi tersebut akhirnya menyebabkan aliran darah balik ke jantung terganggu. Dalam kondisi normal, darah seharusnya mengalir ke jantung. 

Baca juga: Mitos atau Fakta Varises Picu Chronic Venous Insufficiency

Namun, pada pengidap varises aliran darah tersebut jadi berbalik arah dan akhirnya mengendap di pembuluh vena. Semakin lama, endapan tersebut memicu pembengkakan pada pembuluh vena, merusak katup, dan berujung pada muncul varises. 

Bukan makanan pedas, ternyata ada beberapa hal yang bisa menjadi pemicu dan menyebabkan varises, di antaranya: 

1.Kebiasaan Berdiri Lama

Kebiasaan berdiri terlalu lama ternyata bisa menjadi penyebab munculnya varises. Pasalnya, hal ini menyebabkan darah di pembuluh vena menjadi sulit untuk mengalir kembali ke jantung. 

2.Berat Badan Berlebih 

Berat badan berlebih atau obesitas juga bisa meningkatkan risiko varises. Sebab, semakin besar berat badan maka akan semakin besar “beban” yang ditopang kaki, dan hal itu nyatanya berpengaruh pada pembuluh vena yang ada di sana. 

Tak hanya memengaruhi fungsi pembuluh vena dalam mengalirkan kembali darah ke jantung, tapi tekanan berat badan berlebih juga akan melemahkan katup vena. Hal itu bisa memperparah kondisi dan menyebabkan darah berbalik arah dan mengendap di dalam pembuluh vena. 

3.Faktor Usia 

Risiko varises juga menjadi lebih tinggi seiring bertambahnya usia. Proses penuaan menyebabkan fungsi katup vena semakin melemah. Hal itu tentu akan membuat fungsinya menurun, terutama dalam mengalirkan darah ke jantung. 

Baca juga: Hati-Hati, Varises Bisa Jadi Gejala Awal Emboli Paru

Cari tahu lebih lanjut seputar varises dan apa saja penyebabnya dengan bertanya pada dokter di aplikasi Halodoc. Dokter bisa dengan mudah dihubungi melalui Video/Voice Call dan Chat. Dapatkan informasi seputar kesehatan dan tips hidup sehat dari dokter terpercaya. Yuk, download sekarang di App Store dan Google Play!

Referensi 
NHS Choices UK. Diakses pada 2020. Varicose Veins.  
Johns Hopkins Medicine. Diakses pada 2020. Varicose Veins. 
Mayo Clinic. Diakses pada 2020. Varicose Veins. 
Healthline. Diakses pada 2020. Varicose Veins. 

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan