Berapa Lama Bleaching Gigi dapat Bertahan?

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   28 Oktober 2021
Berapa Lama Bleaching Gigi dapat Bertahan?Berapa Lama Bleaching Gigi dapat Bertahan?

Bleaching gigi adalah prosedur perawatan gigi yang bisa memutihkan gigi secara efektif. Meskipun bisa memberikan hasil yang lama, tetapi bleaching gigi tidak bisa bertahan selamanya. Berbagai hal, seperti makanan dan minuman, serta rokok bisa membuat gigi yang putih menjadi ternoda kembali. Namun, mempraktikkan kebersihan mulut dan gigi yang baik dan menghindari zat pewarna bisa membuat bleaching gigi bertahan lebih lama.

Halodoc, Jakarta – Memiliki gigi yang putih berkilau menjadi dambaan hampir semua orang. Dengan memiliki gigi yang putih, kamu bisa memiliki senyum menawan yang tentunya akan membuat kamu semakin percaya diri.

Bila kamu ingin mempercantik senyum kamu, sekarang ini sudah ada berbagai cara untuk memutihkan gigi yang bisa dicoba. Salah satunya adalah dengan melakukan bleaching gigi. Prosedur perawatan gigi ini bisa menghilangkan noda pada gigi dan membuat gigi semakin berkilau hanya dalam satu kali kunjungan dokter gigi. Lantas, berapa lama gigi putih hasil bleaching gigi bisa bertahan? Yuk, cari tahu jawabannya di sini.

Baca juga: Adakah Cara Memutihkan Gigi secara Alami?

Tidak Bisa Bertahan Selamanya

Meskipun bleaching gigi menawarkan solusi jangka panjang untuk gigi yang lebih putih, tetapi hasilnya tidak bisa bertahan selamanya. Sama halnya, seperti mencuci baju, baju akan menjadi putih bersih setelah dicuci, tetapi pada akhirnya akan menjadi kotor lagi. Gigi yang putih setelah di-bleaching pun lama-kelamaan bisa memudar, tetapi hal itu tentu saja berlangsung lebih lama, daripada baju bersih.

Berapa lama hasil bleaching gigi bisa bertahan tergantung pada jenis bahan pemutih yang digunakan oleh dokter gigi kamu. Meskipun bahan bleaching umumnya berupa hydrogen peroksida atau karbamid peroksida, konsentrasi yang digunakan bervariasi dan metode yang dilakukan juga bisa berbeda-beda. Rata-rata hasil bleaching gigi bisa bertahan selama 6 bulan hingga 3 tahun. Namun, kebanyakan orang yang melakukan bleaching gigi biasanya bisa memiliki gigi putih sekitar satu tahun.

Selain jenis bahan pemutih yang digunakan, ketahanan warna putih gigi hasil bleaching juga tergantung pada gaya hidup kamu. Itulah mengapa bleaching gigi bisa bertahan selama tiga tahun pada satu orang, sementara itu pada orang lain hanya bertahan sampai enam bulan. Dalam hal gaya hidup, dua faktor penting yang memengaruhi berapa lama bleaching gigi bisa bertahan adalah pola makan dan kebiasaan membersihkan gigi.

Bleaching gigi memang bisa menghilangkan noda sehingga membuat gigi kamu terlihat lebih putih. Namun, bila kamu tidak menjaga kebersihan gigi dengan baik, mengonsumsi makanan tertentu, atau melakukan kebiasaan yang bisa memengaruhi warna gigi, gigi kamu bisa kembali ternoda. Oleh karena itu, setelah mendapatkan gigi putih dari perawatan bleaching, kamu perlu menjaga dan merawatnya agar bisa bertahan lebih lama.

Baca juga: Sebelum Memutihkan Gigi, Perhatikan Dulu Hal Ini

Faktor-Faktor yang Bisa Mengurangi Warna Putih Gigi

Sebelum mengetahui faktor-faktor apa saja yang bisa memengaruhi berapa lama hasil bleaching gigi bertahan, penting bagi kamu untuk memahami secara singkat tentang cara kerja perawatan gigi ini. Pada prosedur pemutihan gigi, dokter gigi akan mengoleskan bahan pemutih ke permukaan gigi dan membiarkannya untuk beberapa waktu. Selama itu, bahan pemutih diserap ke dalam lapisan email dan dentin gigi kamu. Begitu mencapai lapisan tersebut, pemutih memulai reaksi kimia pada tingkat molekuler yang pada dasarnya melarutkan molekul yang bertanggung jawab atas noda gigi. Bahkan setelah bahan pemutih dibilas dari gigi, ia akan terus melarutkan noda selama 24 jam sesudah aplikasi awal.

Setelah 24 jam, bahan pemutih akan diserap oleh tubuh dan tidak efektif lagi. Jadi, bleaching hanya bisa menghilangkan noda yang ada pada saat itu saja. Itulah mengapa hal-hal yang bisa menodai gigi kamu setelah proses pemutihan bisa membuat hasilnya tidak bertahan lama.

Ada banyak hal yang bisa membuat gigi putih hasil bleaching tidak bertahan lama, tetapi penyebab utamanya adalah kelompok makanan dan minuman tertentu. Makanan dan minuman yang asam dan kaya tanin bisa menodai gigi, antara lain:

  • Teh hitam dan kopi.
  • Anggur putih dan merah.
  • Minuman olahraga.
  • Minuman berkarbonasi (soda gelap dan berwarna terang).
  • Buah beri dan makanan berwarna kuat lainnya.
  • Saus (kedelai, tomat, dan kari)

Selain itu, seperti yang mungkin sudah kamu ketahui, tembakau juga merupakan penyebab utama pewarnaan gigi, baik kamu merokok maupun mengunyahnya. Nikotin dalam produk tembakau bisa berubah warna menjadi kuning ketika terpapar oksigen yang bisa menodai gigi kamu. Bahkan rokok elektronik yang mengandung nikotin bisa menyebabkan gigi bernoda bila digunakan dalam waktu lama.

Nah, bila kamu sering mengonsumsi makanan atau minuman berpigmen tinggi dalam jumlah besar, bleaching gigi lebih cepat memudar hasilnya. Namun, bila kamu menghindari zat pewarna semaksimal mungkin dan dikombinasikan dengan perawatan gigi yang baik, kamu bisa mempertahankan hasil bleaching gigi lebih lama.

Tips Membuat Bleaching Gigi Bertahan Lebih Lama

Cara terbaik untuk menjaga bleaching gigi bertahan lama adalah dengan memperhatikan kebersihan mulut yang baik. Menyikat gigi dua kali sehari dan flossing secara teratur bisa menjaga gigi kamu tetap putih berkilau dan sehat.

Menemui dokter gigi secara rutin juga membantu menjaga gigi kamu tetap bersih dan memastikannya tetap putih. Selain itu, minumlah banyak air selama dan setelah makan yang bisa membantu “mencuci” gigi kamu dan membersihkan sisa makanan yang bisa menyebabkan pewarnaan dari waktu ke waktu.

Kamu juga bisa menjaga gigi kamu tetap putih dengan menggunakan pasta gigi dengan pemutih untuk membantu mengurangi noda. Bila kamu mengonsumsi minuman, seperti jus buah atau smoothie setelah menjalani bleaching gigi, cobalah untuk meminumnya dengan sedotan. Hal itu memungkinkan minuman melewati gigi kamu sehingga tidak meninggalkan noda.

Baca juga: 5 Cara Memutihkan Gigi dengan Bahan-Bahan di Rumah

Bila kamu ingin cek kebutuhan untuk perawatan gigi kamu, gunakan saja aplikasi Halodoc. Kamu tinggal order produk perawatan gigi yang kamu perlukan lewat aplikasi dan pesananmu akan diantar dalam satu jam. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga di Apps Store dan Google Play.

This image has an empty alt attribute; its file name is HD-RANS-Banner-Web-Artikel_Spouse.jpg
Referensi:
Magnolia Dental. Diakses pada 2021. How Long Does Teeth Bleaching Last?
WebMD. Diakses pada 2021. Teeth Whitening and Bleaching
Revitalise Dental Centre. Diakses pada 2021. How long does teeth whitening last?

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan