Bisa Dilakukan di Rumah, Coba Latihan Kecepatan Ini

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   26 Desember 2020
Bisa Dilakukan di Rumah, Coba Latihan Kecepatan IniBisa Dilakukan di Rumah, Coba Latihan Kecepatan Ini

Halodoc, Jakarta - Aktivitas sedang sangat padat, tetapi kamu merasa tubuh bergerak sangat lambat? Hati-hati, ini tanda bahwa tubuh kurang olahraga. Tidak punya banyak waktu untuk berolahraga di luar rumah bukan berarti kamu tidak melakukan aktivitas menyehatkan ini, karena sekarang ada jenis latihan kecepatan yang tetap bisa kamu lakukan, meski di dalam rumah. 

Tubuh membutuhkan kecepatan untuk bisa bergerak dan berpindah dalam waktu singkat. Adanya latihan kecepatan akan membuat tubuh lebih cepat dan tangkas ketika harus berpindah posisi dalam waktu yang relatif singkat. Ini akan membuat kamu bergerak lebih mudah tanpa keluhan tubuh sedang terasa berat.

Berbagai Latihan Kecepatan yang Bisa Dilakukan di Rumah

Setiap orang, tidak hanya atlet, membutuhkan kecepatan untuk bisa bergerak dan melakukan tugasnya dengan maksimal. Terlebih profesi, seperti polisi, pelayan restoran, pemadam kebakaran, dan tenaga medis. 

Baca juga: Inilah yang Terjadi pada Tubuh Saat Berhenti Olahraga

Nah, supaya tubuh tetap gesit meski sering berada di rumah, kamu bisa coba beberapa jenis latihan kecepatan berikut ini.

Squat Jump

Pertama, kamu bisa mencoba berlatih squat jump di rumah. Tidak hanya membuat tubuh lebih lincah, latihan ini juga membantu memperbaiki postur tubuh. Begini langkah-langkahnya:

  • Awali dengan posisi berdiri, buka kaki agak lebar.
  • Letakkan kedua tangan di dada.
  • Perlahan, tekuklah kedua lutut hingga posisi paha tepat sejajar dengan lantai.
  • Angkatlah tubuh dan melompatlah setinggi yang kamu bisa. Lakukan dengan mendorong bagian ujung kaki sekuat mungkin dari lantai.
  • Pastikan kamu mendarat kembali ke lantai dengan posisi jongkok, seperti gerakan awal sebelum kamu melompat.
  • Lakukan berulang dan secara bertahap sesuai dengan kemampuan.

Baca juga: Seru di Asian Games, Hoki Bisa Melatih Kecepatan

Latihan Pliometrik

Latihan pliometrik mengharuskan kamu bergerak atau melompat lebih aktif guna meningkatkan refleks peregangan pada bagian kaki. Latihan pliometrik bisa kamu lakukan dengan atau tanpa bantuan alat, seperti lompat tali, gerakan squat sambil memegang bola, gerakan melompat ke atas kotak, dan banyak lagi. 

Latihan pliometrik bisa kamu lakukan dengan aman mengikuti langkah-langkahnya berikut ini.

  • Awali dengan posisi berdiri tegak.
  • Kemudian, lompatlah setinggi yang kamu mampu. Apabila kamu menggunakan alat bantu, misalnya boks, lompatlah dengan hati-hati.
  • Sebaiknya, ketika menyentuh lantai kembali, hindari menghentakkan kaki dengan keras. Usahakan jari kaki terlebih dahulu menyentuh lantai, lalu diikuti dengan bagian tumit.

Sekilas memang terlihat mudah. Akan tetapi, latihan kecepatan ini memiliki risiko cedera yang cukup tinggi. Jadi, kamu disarankan untuk mengawalinya dengan pemanasan selama 5 sampai 7 menit untuk mempersiapkan tubuh. Jangan lupa pakai sepatu dan kaus kaki yang nyaman. 

Jika kamu mengalami cedera, hentikan latihan dan tanyakan penanganan pertama yang bisa dilakukan langsung pada dokter. Selalu pakai aplikasi Halodoc untuk tanya jawab dengan dokter maupun buat janji berobat ke rumah sakit, karena sudah pasti lebih mudah, cepat, dan praktis.

Baca juga: Apa Saja Latihan yang Ampuh Membakar Kalori?

Latihan Gerakan Lunges

Latihan kecepatan terakhir yang bisa kamu coba di rumah adalah lunges. Gerakan ini terbilang efektif untuk meningkatkan gerak sendi pada bagian pinggul, lutut, dan pergelangan kaki. Selain itu, gerakan lunges juga membantu membuat otot tubuh bagian bawah lebih kencang, seperti pantat, bagian betis, dan paha.

Berikut ini langkah-langkah melakukan gerakan lunges yang bisa kamu coba:

  • Awali dengan posisi berdiri tegak, buka kaki selebar bahu dan letakkan kedua tangan pada pinggang.
  • Langkahkan kaki sebelah kanan ke depan, sementara kaki kiri ke arah belakang. Perlahan, tekuk lutut kanan hingga membentuk sudut siku 90 derajat sementara lutut kaki kiri menyentuh lantai.
  • Tahan hingga hitungan 8 kali, lalu ulangi gerakan dengan mengganti posisi kaki. Lakukan berulang hingga 10 sampai 12 kali.

Itu tadi beberapa latihan kecepatan yang bisa kamu lakukan di rumah. Aktivitas padat tidak menjadi alasan untuk membuat tubuh tetap sehat dan bugar, kan? Selamat mencoba!



Referensi:
League Network. Diakses pada 2020. 6 Exercises to Improve Your Speed.
Fitness Blender. Diakses pada 2020. Exercises to Increase Speed.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan