Ini 4 Cara untuk Menghilangkan Bau Kaki di Kantor

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   20 Maret 2020
Ini 4 Cara untuk Menghilangkan Bau Kaki di KantorIni 4 Cara untuk Menghilangkan Bau Kaki di Kantor

Halodoc, Jakarta – Bau kaki yang menyengat bisa membuat seseorang menjadi tidak nyaman, terutama jika terjadi di kantor. Tidak hanya mengganggu pengidapnya, bau kaki juga bisa mengganggu orang lain di sekitar dan membuat suasana kerja jadi tidak kondusif. Bau pada kaki umumnya dipicu oleh kondisi kaki yang lembap dan mengeluarkan keringat berlebih. Lantas, bagaimana cara menghilangkan bau kaki yang mengganggu lingkungan kantor?

Tubuh manusia memiliki kelenjar keringat dan jumlahnya paling banyak di kaki. Ada berbagai kondisi yang menyebabkan keringat keluar berlebihan pada kaki, di antaranya stres, mengalami hiperhidrosis atau penyakit yang membuat keringat berlebih, serta tidak menjaga kebersihan kaki dan sepatu yang dikenakan. Simak beberapa tips untuk menghilangkan bau kaki berikut! 

Baca juga: Bikin Ganggu, Cari Tahu 4 Penyebab Bau Kaki

Mengatasi Bau Kaki secara Alami 

Bau kaki bisa menurunkan rasa percaya diri seseorang dan membuat orang di sekitarnya menjadi tidak nyaman. Namun jangan khawatir, ada tips-tips alami yang bisa diterapkan untuk mengatasi bau kaki, di antaranya: 

  • Menjaga Kebersihan Kaki 

Salah satu pemicu bau kaki adalah kebersihan kaki yang tidak terjaga. Maka dari itu, cara terbaik untuk mengatasinya adalah dengan rutin mencuci kaki dengan air, terutama setelah beraktivitas. Tidak hanya membasuh, biasakan untuk mencuci kaki dengan sabun serta menggosok atau menyikat sela-sela jari. Setelahnya, pastikan untuk mengeringkan kaki. Kondisi lembap meningkatkan risiko bau kaki karena jamur dan bakteri.

  • Mengganti Sepatu dan Kaus Kaki 

Selain kebersihan kaki yang tidak terjaga, bau kaki juga bisa muncul akibat kebiasaan tidak mengganti kaus kaki dan menggunakan sepatu yang sama selama lebih dari dua hari. Hal itu bisa meningkatkan risiko bau kaki. Sebaiknya, selalu cuci dan keringkan sepatu setiap 2 hari sekali. 

Sementara kaus kaki sebaiknya diganti setiap hari. Kebiasaan mengenakan sepatu dan kaus kaki yang kotor bisa meningkatkan risiko jamur dan bakteri penyebab bau kaki meningkat. 

Baca juga: Tak Hanya Atasi Kantuk, Kopi Bisa Hilangkan Bau Kaki

  • Rendam Kaki 

Merawat kaki tidak hanya dengan menjaga kebersihannya, tetapi juga bisa dilakukan dengan merendam kaki. Kamu bisa menggunakan campuran air hangat dan garam untuk membantu meringankan bau kaki. Cobalah untuk rutin merendam kaki pada campuran air hangat dan garam selama 10–20 menit untuk proses pengelupasan kulit mati pada kaki yang dapat menjadi sarang bakteri untuk berkembang.

  • Deodoran pada Kaki 

Mengatasi bau kaki juga bisa dilakukan dengan penggunaan deodorant. Tujuannya untuk membantu mengurangi produksi keringat yang muncul pada kaki, sehingga mengurangi risiko bau kaki yang menyengat. Mencegah bau kaki juga bisa dilakukan dengan selalu mengenakan sepatu yang nyaman dan memiliki sirkulasi udara yang baik. 

Baca juga: 3 Trik Atasi Bau Kaki yang Mengganggu Aktivitas

Punya masalah kesehatan dan butuh saran dokter? Pakai aplikasi Halodoc saja. Kamu bisa dengan mudah menghubungi dokter melalui Video/Voice Call dan Chat kapan dan di mana saja. Dapatkan informasi seputar kesehatan dan tips hidup sehat dari dokter. Yuk, download Halodoc sekarang di App Store dan Google Play! 

Referensi: 
The Healthy. Diakses pada 2020. 9 Home Remedies for Foot Odor That Are Surprisingly Effective.
Healthline. Diakses pada 2020. How to Get Rid of Smelly Feet.
National Health Service UK. Diakses pada 2020. How to Stop Smelly Feet.
Cleveland Clinic. Diakses pada 2020. 4 Ways You Can Avoid Stinky Feet.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan