Cek Fakta: Yoga Bisa Meningkatkan Kesehatan Reproduksi Perempuan

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   24 November 2021
Cek Fakta: Yoga Bisa Meningkatkan Kesehatan Reproduksi PerempuanCek Fakta: Yoga Bisa Meningkatkan Kesehatan Reproduksi Perempuan

“Yoga bisa membantu meningkatkan kesehatan reproduksi perempuan. Pasalnya, yoga bisa melancarkan sirkulasi darah, mencegah stres, mengaktifkan tubuh, membangun kesadaran akan kesehatan fisik, dan menyeimbangkan kesehatan hormonal.”

Halodoc, Jakarta – Tentu kamu pernah mendengar kalau yoga adalah latihan yang bagus untuk fleksibilitas dan kekuatan tubuh. Namun, benarkah yoga bisa meningkatkan kesehatan reproduksi perempuan?

Menurut Pallav Sengupta, seorang peneliti dari American Center for Reproductive Medicine, yoga dapat meningkatkan fungsi reproduksi dengan mengurangi stres dan menyeimbangkan profil neurohormonal. Latihan yoga memberikan dampak pada perubahan gelombang otak dan penurunan kadar kortisol.

Pengaruh Yoga pada Kesehatan Reproduksi 

Seiring dengan manajemen stres yang lebih baik, yoga juga membantu meningkatkan sirkulasi darah, berfungsinya organ dalam, menyeimbangkan hormon tubuh, dan kesehatan mental. Simak selengkapnya fakta bagaimana yoga bisa meningkatkan kesehatan reproduksi perempuan:

1. Yoga Menghubungkan Diri dengan Tubuh 

Yoga adalah cara terbaik untuk terhubung dengan tubuh. Aktivitas sehari-hari bisa membuat seseorang bisa terputus dengan keadaan fisiknya. Tahu-tahu ketika tubuh sudah kelelahan, baru muncul penyakit seperti migraine, maag yang kambuh, dan lain-lain. Yoga bisa membuat seseorang kembali ataupun tetap terhubung dengan fisiknya, sehingga membantu lebih aware dengan keadaan tubuh.

2. Pelepas Stres

Stres dapat memberikan dampak pada kesehatan fisik, termasuk mengganggu siklus menstruasi menjadi tidak teratur sampai menurunkan libido. Yoga adalah cara ataupun upaya untuk menurunkan stres dan membantu tetap aware

Berlatih yoga juga merupakan cara yang bagus untuk membantu tetap fokus dan meningkatkan endorfin. Tingkat stres yang lebih rendah sebagai dampak dari yoga dapat membantu menyeimbangkan tubuh untuk lebih mengoptimalkan perawatan kesehatan reproduksi. 

3. Meningkatkan Aliran Darah ke Rahim dan Ovarium

Terlalu banyak duduk dapat membatasi aliran darah ke panggul dan organ reproduksi. Yoga dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah dan alirannya ke organ reproduksi. Latihan yoga membantu meregangkan pinggul dan membukanya, sehingga memungkinkan peningkatan aliran darah ke daerah panggul dan organ reproduksi.

4. Menyeimbangkan Kesehatan Hormonal

Stabilitas hormonal sangat penting dalam hal kesuburan dan kesehatan reproduksi. Yoga dapat sistem dan fungsi kerja hormon sehingga membantu metabolisme, fungsi seksual, dan reproduksi. Kesehatan hormonal yang baik juga dapat meningkatkan peluang kehamilan.

5. Mengurangi Risiko Obesitas

Seperti olahraga ataupun latihan fisik pada umumnya, yoga dapat mengurangi risiko obesitas. Obesitas dapat mengganggu kesehatan reproduksi secara internal maupun eksternal. Secara internal maksudnya obesitas yang menyebabkan penumpukan lemak dapat mengganggu keseimbangan hormon seksual. Pun secara eksternal kegemukan lebih dapat memicu kelembapan pada area genital, sehingga bisa memicu keputihan dan pertumbuhan jamur.

6. Mengurangi Rasa Sakit

Latihan asana (gerakan/postur/pose) dan pranayama (pernapasan) dapat meningkatkan jangkauan gerak, meningkatkan sirkulasi, mengurangi edema, membantu menghilangkan rasa sakit, dan mengatur sistem saraf parasimpatis, yang bertanggung jawab atas respons. Sedikit banyak ini membantu tubuh meningkatkan daya tahan, kekuatan, termasuk ketika ada serangan rasa sakit. 

7. Support Group 

Yoga bisa dilakukan berbarengan bersama komunitas dapat memberikan rasa kebersamaan dan mengurangi kesepian, menumbuhkan pertemanan, dan lain-lain. 

Itulah informasi dan fakta mengenai yoga yang bisa meningkatkan kesehatan reproduksi perempuan. Kalau kamu punya masalah dengan kesehatan reproduksi bisa ditanyakan langsung ke dokter di Halodoc. Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu bisa dengan bebas berbicara dengan dokter kapan dan di mana saja. Praktis kan? Yuk, download aplikasinya sekarang!

This image has an empty alt attribute; its file name is HD-RANS-Banner-Web-Artikel_Spouse.jpg
Referensi:
Reproductive Health Wellness. Diakses pada 2021. 6 Benefits Yoga May Boost Fertility.
National Institutes of Health. Diakses pada 2021. Challenge of infertility: How protective the yoga therapy is?
Yoga Journal. Diakses pada 2021. 4 Ways Yoga Can Help Breast Cancer Patients and Survivors.
Healthline. Diakses pada 2021. Try These Yoga Poses to Increase Your Fertility.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan