Ganggu Konsentrasi, Ini Kiat Atasi Ngantuk Selama Puasa

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   03 Mei 2019
Ganggu Konsentrasi, Ini Kiat Atasi Ngantuk Selama PuasaGanggu Konsentrasi, Ini Kiat Atasi Ngantuk Selama Puasa

Halodoc, Jakarta –  Bulan puasa sebentar lagi tiba. Banyak persiapan yang perlu kamu lakukan agar ibadah puasa kamu bisa berjalan dengan lancar. Mulai dari cara pemenuhan nutrisi dan gizi serta memenuhi kebutuhan istirahat perlu kamu persiapkan agar tubuh selalu sehat dan bugar. Selain itu, mengantuk juga bisa menjadi gangguan yang sulit untuk dihilangkan ketika menjalani ibadah puasa. Jika sudah ngantuk, otomatis konsentrasi akan terganggu.

Baca juga: Alasan Puasa Bikin Ngantuk Berat

Rasa kantuk yang berlebihan saat menjalani puasa disebabkan karena menurunkan kadar glukosa dalam darah sehingga memengaruhi pasokan oksigen ke otak. Perubahan pola makan juga memengaruhi rasa kantuk yang dirasa ketika menjalani ibadah puasa.

Meskipun ngantuk ketika menjalankan ibadah puasa adalah hal yang wajar, jangan biarkan rasa kantuk tersebut mengganggu konsentrasi dan kegiatan sehari-hari. Berikut ini cara untuk mengatasi rasa kantuk selama bulan puasa, yaitu:

1. Perhatikan Asupan Nutrisi dan Gizi saat Berbuka maupun Sahur

Makanan yang dikonsumsi ketika berbuka dan sahur memengaruhi kondisi kesehatan ketika menjalani ibadah puasa. Tidak ada salahnya untuk memerhatikan dengan baik makanan yang dikonsumsi saat berbuka maupun sahur. Rasa kantuk disebabkan kadar glukosa yang rendah dalam tubuh, maka sebaiknya berbuka puasa atau sahur dengan makanan yang dapat meningkatkan kadar glukosa dalam tubuh seperti cokelat, buah alpukat atau sayur-sayuran.

2. Pastikan Tubuh Mendapatkan Asupan Cairan yang Cukup

Ketika puasa, tubuh kehilangan banyak cairan. Kondisi ini menyebabkan dehidrasi yang membuat cepat lemas dan mengantuk. Oleh karena itu, sebaiknya pastikan asupan cairan pada tubuh ketika menjalani sahur atau berbuka puasa. Tambah asupan cairan pada tubuh juga dengan konsumsi buah-buahan yang mengandung kadar air tinggi.

Baca juga:  Hal Ini terjadi pada Otak Ketika Berpuasa

3. Tidur Cukup dan Berkualitas di Malam Hari

Selain lemas, terkadang rasa kantuk menjadi gangguan yang sulit ditahan ketika menjalankan ibadah puasa. Tidak hanya asupan nutrisi dan gizi, sebaiknya perhatikan seberapa baik kualitas tidur kamu setiap malamnya. Ketika waktu tidur berkualitas, tubuh menjadi lebih segar dan pikiran yang positif ketika terbangun. Ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk mendapatkan tidur berkualitas seperti meredupkan lampu, menggunakan aromaterapi, menyesuaikan suhu ruangan, dan mengenakan pakaian yang nyaman.

4. Cuci Muka

Ini adalah cara praktis untuk menghilangkan ngantuk ketika menjalankan puasa. Tidak ada salahnya untuk menyeka wajah kamu menggunakan air dingin yang bersih. Selain itu, sempatkan untuk beristirahat minimal 10 menit untuk menghindari rasa kantuk.

5. Lakukan Peregangan

Coba lakukan gerakan-gerakan peregangan yang ringan dan mudah dilakukan ketika kamu mengantuk. Kamu bisa lakukan peregangan pada bagian leher, pinggang, punggung, dan bahu.

6. Jalan Santai

Saat ngantuk sudah tidak dapat lagi ditahan, sebaiknya siapkan waktu beberapa menit untuk melakukan jalan santai di sekitar tempat kamu berkegiatan. Melihat pemandangan yang hijau dan menghirup udara segar dapat menghilangkan ngantuk dan membuat tubuh terasa lebih segar. Jalan santai juga dapat meningkatkan sirkulasi darah menuju otak.

Gunakan aplikasi Halodoc untuk bertanya langsung pada dokter mengenai kebutuhan gizi dan nutrisi selama puasa. Yuk, download aplikasi Halodoc melalui App Store atau Google Play sekarang juga!

Baca juga: 5 Kebiasaan Tak Sehat saat Puasa

 

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan