Gerakan Yoga untuk Membuat Anak Lebih Fokus

Ditinjau oleh  dr. Verury Verona Handayani   21 Agustus 2020
Gerakan Yoga untuk Membuat Anak Lebih Fokus Gerakan Yoga untuk Membuat Anak Lebih Fokus

Halodoc, Jakarta - Bagi banyak penggemar yoga, latihan ini bisa lebih dari sekadar latihan peregangan tubuh. Yoga juga bisa menjadi latihan yang tepat untuk menenangkan pikiran dan memusatkan perhatian di tengah kesibukan. Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk para orangtua agar mengajak anak-anak mereka latihan yoga untuk membantunya tetap fokus. Latihan yoga bisa jadi jenis parenting education yang memiliki banyak manfaat. 

Meskipun stres orang dewasa berbeda dengan anak-anak, praktik yoga akan memberikan manfaat besar bagi pikiran dan tubuh anak. Anak-anak yang melakukan yoga bahkan dinilai dapat berkonsentrasi lebih baik di siang hari, lebih memperhatikan guru saat menerangkan pelajaran di sekolah, dan fokus saat mengerjakan tugas.

Baca juga: 6 Cara Mengenalkan Olahraga pada Anak

Latihan Yoga untuk Tingkatkan Fokus 

Tertarik untuk mengajak anak latihan yoga supaya fokus mereka meningkat? Berikut adalah beberapa jenis gerakan yoga yang bisa kamu lakukan bersama anak: 

  • Pretzel. Seperti kue pretzel, kamu akan duduk tegak dalam posisi bersila, kemudian memposisikan satu lengan di lutut untuk menahan tubuh yang menghadap ke belakang. Untuk mempertahankan tubuh tetap mengarah ke belakang, kamu juga bisa menaruh tangan di belakang. Hitung perlahan sampai delapan sebelum berpindah ke sisi satunya.
  • Pose Mudah. Cukup duduk bersila dengan tangan diletakkan di atas lutut dengan telapak tangan menghadap ke atas. Tarik napas dalam-dalam beberapa kali dari hidung, serta tenangkanlah tubuh dan pikiran selama beberapa waktu. 
  • Pesawat Terbang. Coba berbaring telungkup dan dengan lembut. Kemudian angkat dada, lengan, dan kaki dari lantai seperti pesawat yang sedang terbang.
  • Ular Kobra. Berbaringlah tengkurap dengan siku ditekuk dekat ke samping. Kemudian dengan lembut angkat dada, serta jaga kaki tetap lurus di belakang.
  • Gajah. Dari posisi berdiri, lipat ke depan dan jalin tangan. Ayunkan kedua tangan ke samping seperti belalai gajah.
  • Jack-in-the-Box. Duduklah dengan lutut ditekuk ke dada dengan lengan melingkari mereka. Kemudian, arahkan dahi ke lutut dan hitung sampai 3. Selanjutnya, tarik napas dan angkat kepala, seperti Jack-in-the-box yang muncul.
  • Berang-Berang. Coba berbaring telungkup dengan tangan di depan. Kemudian dorong perlahan dengan tangan ke lantai, luruskan lengan dan angkat kepala dan dada.
  • Huruf Y. Berdirilah tegak dengan kaki menapak ke lantai. Perlahan luruskan lengan Anda dan angkat ke atas kepala, regangkan dan buat tubuh menjadi bentuk huruf Y.
  • Singa. Berlututlah di tulang kering dengan dada di atas paha. Kemudian, pada hitungan ke-3, lompatlah tubuh ke depan dan mengaum seperti singa.
  • Kerang Tiram. Duduk tegak dengan kedua telapak kaki menyatu. Kemudian selipkan lengan di bawah lutut, sentuhkan siku ke lantai dengan mudah. Pegang sisi kaki saat kamu menarik dan membuang napas perlahan melalui hidung, arahkan kepala dengan lembut ke jari-jari kaki.
  • Gunung Berapi. Coba berdiri tegak dengan kaki sedikit terbuka, bawa tangan ke posisi berdoa di depan jantung. Selanjutnya, tarik napas dan dorong tangan ke ata, lalu buang napas dan gerakkan lengan ke samping lalu kembali ke tengah, seperti gunung berapi yang meledak.
  • Elang. Coba berdiri tegak lalu tekuk lutut. Dekatkan kaki kanan ke kaki kiri, lalu silangkan lengan kanan di bawah kaki kiri. Tetap di posisi ini selama delapan hitungan sebelum berpindah sisi.

Baca juga: 7 Gerakan Yoga yang Tepat saat Kehamilan Trimester Ketiga

Manfaat Lain Yoga untuk Anak

Tak hanya membantu anak untuk tetap fokus, ada beberapa manfaat yoga untuk anak yang perlu kamu ketahui berikut: 

  • Yoga membantu anak-anak mengelola kecemasan mereka. Latihan pernapasan dan teknik relaksasi yang dipelajari dari berlatih yoga dapat membantu anak-anak dengan manajemen stres. Mengajari anak-anak cara mengurangi stres dengan cara yang sehat adalah keterampilan hidup yang penting yang akan membantu mereka sebagai anak-anak dan sebagai orang dewasa.
  • Yoga meningkatkan kesadaran dan perhatian tubuh anak-anak. Melakukan berbagai pose yoga membantu anak-anak mempelajari tubuh mereka dan gerakan yang mampu mereka lakukan.
  • Yoga mengembangkan kekuatan dan fleksibilitas anak-anak. Yoga membantu memperkuat tubuh anak-anak yang sedang tumbuh dan membantu mereka meningkatkan kelenturannya, yang dapat mengurangi kemungkinan cedera.
  • Yoga mengajarkan disiplin dan mengurangi impulsif. Yoga dapat mengurangi perilaku menantang di dalam kelas dengan menyediakan saluran fisik bagi anak-anak untuk mengekspresikan diri. Ini juga mengajarkan anak-anak tentang disiplin saat mereka berusaha menjernihkan pikiran dan menyempurnakan pose mereka.

Baca juga: Gerakan Yoga untuk Mencegah Gangguan Kecemasan Umum

Itulah beberapa gerakan yoga untuk meningkatkan fokus anak. Jika kamu ingin tahu cara lain untuk meningkatkan fokus dan kecerdasan anak, jangan ragu untuk mendiskusikannya dengan dokter di Halodoc. Dokter akan selalu siaga memberikan saran yang tepat untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak.

Referensi:
Mind Body Green. Diakses pada 2020. 12 Kid-Friendly Yoga Poses To Focus And Destress.
Seedling. Diakses pada 2020. Inspire Kids' Creativity + Confidence With Yoga.
The Arizona Early Childhood Career and Professional Development Network. Diakses pada 2020. 7 Benefits of Yoga for Young Kids.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan