Ini Manfaat Jahe Merah Jadi Teman Makan Sushi

Ditinjau oleh  dr. Gabriella Florencia   18 Oktober 2019
Ini Manfaat Jahe Merah Jadi Teman Makan SushiIni Manfaat Jahe Merah Jadi Teman Makan Sushi

17 Oktober - Halodoc, Jakarta - Bagi kamu yang gemar menikmati sushi, pasti cukup sering melihat jahe merah yang disajikan di meja restorannya. Tidak kalah dengan jahe putih, jahe merah juga memiliki banyak manfaat yang dapat kamu rasakan untuk kesehatan. Jahe merah, dikenal juga dengan jahe sunti memiliki ciri fisik yang sangat terlihat yaitu kulit rimpang yang berwarna kemerahan.

Baca juga: 5 Manfaat Jahe Merah untuk Diet

Kandungan gingerol, flavonoid, antibakteri, dan antiperadangan dalam jahe merah dapat berdampak positif pada kesehatan. Banyak cara untuk menikmati jahe merah seperti menjadikannya minuman atau teman makan sushi. Tapi, apakah kalian sudah mengetahui fungsi jahe merah saat makan sushi? Yuk, ketahui alasannya di sini!

Fungsi Jahe Merah Jadi Teman Makan Sushi

Bukan hanya untuk hiasan atau mempercantik piring sushi, jahe merah pada piring sushi memiliki manfaat bagi kamu penggemar sushi. Jahe merah yang tersedia pada tiap meja restoran sushi memiliki manfaat untuk menyegarkan rongga mulut ketika kamu bersantap sushi.

Bukan dimakan bersamaan dengan sushi, jahe merah sebaiknya dikonsumsi secara terpisah dengan sushi yang kamu santap. Kamu bisa mengonsumsi jahe merah pada akhir santapan sushi kamu atau bisa dikonsumsi setelah kamu mengonsumsi satu sushi ke sushi yang lainnya.

Jahe merah yang dikonsumsi dapat membersihkan rongga mulut dan menyegarkan rongga mulut setelah kamu mengonsumsi sushi yang menyebabkan mulut terasa amis. Selain itu, jahe merah ternyata memiliki fungsi untu kesehatan tubuh.

Baca juga: Manfaat Jahe untuk Mengobati Gastroenteritis

Ketahui Manfaat Lain dari Jahe Merah

Setelah mengetahui fungsi jahe merah yang disajikan pada tiap menu sushi, tidak ada salahnya untuk mengetahui manfaat lain dari jahe merah untuk kesehatan kamu, yaitu:

1. Penangkal Mabuk Perjalanan

Bagi kamu yang sering mengalami mabuk perjalanan, siapkan jahe merah dalam bentuk minuman ketika akan bepergian. Jahe merah berfungsi untuk menangkal rasa mabuk dalam perjalanan. Selain itu, jahe dapat menghangatkan tubuh dan menghilangkan rasa mual.

2. Mencegah Masalah Pencernaan

Jahe merah menjadi salah satu rempah untuk menjaga kesehatan pencernaan. Jahe merah dapat melindungi pencernaan dari bakteri karena pada jahe merah terdapat kandungan antibakteri. Jangan ragu untuk melakukan pemeriksaan pada rumah sakit terdekat ketika kamu mengalami gejala yang menjadi tanda dari gangguan pencernaan pada kesehatan kamu.

3. Mengurangi Nyeri Otot dan Sendi

Tidak hanya berguna untuk menghangatkan tubuh saat cuaca dingin, rutin mengonsumsi jahe merah dapat mengurangi nyeri otot dan nyeri sendi yang dialami. Kandungan dalam jahe yang bersifat sebagai antiperadangan dapat membantu melawan peradangan akut maupun kronis dalam tubuh sehingga dapat membantu mengurangi leukotriene dan prostaglandin di dalam tubuh yang bisa memicu peradangan.

Baca juga: Selain Jadi Bumbu Masak, Ini 4 Manfaat Jahe Bagi Tubuh

4. Meningkatkan Kesuburan Pria

Ada beberapa faktor yang dapat memengaruhi kesuburan pria. Namun jangan khawatir, jahe merah dapat membantu para pria untuk tingkatkan kesuburan. Kandungan antioksidan yang cukup tinggi dalam jahe dapat meningkatkan jumlah hormon testosteron pria.

5. Menurunkan Asam Urat

Bagi kamu yang memiliki penyakit asam urat tidak ada salahnya untuk mengonsumsi jahe merah. Jahe merah memperlancar sirkulasi darah yang dapat mengurangi penumpukan asam urat pada persendian.

Itulah fungsi jahe merah yang sering menjadi teman makan sushi. Jahe merah ternyata memiliki fungsi sebagai anti bakteri ketika kamu mengonsumsi sushi, khususnya sushi yang berbahan dasar ikan mentah atau sashimi. Jadi, jangan lewatkan jahe merah saat mengonsumsi sushi, ya.

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2019. 11 Proven Benefits of Ginger
Live Strong. Diakses pada 2019. Is Pickled Ginger Good For You?

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan