Kadar Kolesterol Tinggi Dapat Sebabkan Gangguan Sistem Endokrin

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   10 September 2020
Kadar Kolesterol Tinggi Dapat Sebabkan Gangguan Sistem EndokrinKadar Kolesterol Tinggi Dapat Sebabkan Gangguan Sistem Endokrin

Halodoc, Jakarta - Banyak makanan yang identik dengan kolesterol tinggi, sehingga sering kurang diminati beberapa orang yang merasa hal tersebut tidak baik untuk dirinya. Perlu diketahui jika kadar kolesterol yang terlalu tinggi di dalam tubuh dapat menyebabkan banyak masalah kesehatan, bahkan organ vital layaknya jantung.

Selain jantung, gangguan kolesterol yang terlalu tinggi dapat sebabkan seseorang mengidap gangguan sistem endokrin. Seseorang yang mengidap gangguan ini dapat mengalami banyak dampak yang fatal. Maka dari itu, kamu harus tahu hubungan antara kadar kolesterol tinggi di dalam tubuh dengan gangguan sistem endokrin. Berikut ulasannya!

Baca juga: Waspada, Ini 6 Komplikasi Gangguan Sistem Endokrin

Gangguan Sistem Endokrin Disebabkan Kadar Kolesterol Tinggi

Sistem endokrin adalah jaringan kelenjar yang memproduksi dan melepaskan hormon untuk membantu tubuh mengontrol banyak fungsi tubuh yang penting. Beberapa fungsi tubuh tersebut, seperti kemampuan untuk mengubah kalori menjadi energi agar dapat menggerakkan sel dan organ. Sistem tersebut dapat memengaruhi detak jantung, pertumbuhan tulang, serta jaringan pada tubuh.

Jika seseorang mengalami masalah pada sistem endokrinnya, ketidakseimbangan hormon yang dihasilkan dapat terjadi. Hal tersebut dapat disebabkan masalah pada sistem umpan balik yang juga berguna untuk mengontrol keseimbangan hormon di dalam darah. Selain itu, luka atau tumor yang menyerang sistem endokrin juga dapat memengaruhi kadar hormon di dalam tubuh sehingga menyebabkan masalah tersebut.

Lalu, apa hubungan antara kadar kolesterol tinggi dengan gangguan sistem endokrin?

Kolesterol juga memiliki dampak besar pada sistem endokrin. Hal itu karena sistem penghasil hormon penting pada tubuh tersebut menggunakan kolesterol untuk membuat hormon, seperti estrogen, testosteron, dan kortisol. Meski begitu, hormon tersebut juga dapat memengaruhi kadar kolesterol pada tubuh. Maka dari itu, jika kadar kolesterol dalam tubuh berlebih, gangguan sistem endokrin mungkin saja terjadi.

Di samping itu, tingkat estrogen yang ada di dalam tubuh dapat memengaruhi hampir setiap jaringan atau sistem organ tubuh. Hormon tersebut juga memiliki peran penting pada hati untuk menurunkan kadar kolesterol total di dalam tubuh, meningkatkan jumlah HDL, dan menurunkan kolesterol LDL. Jika terganggu, seseorang yang mengalaminya mungkin saja mengidap diabetes karenanya.

Selain itu, kamu juga dapat bertanya pada dokter dari Halodoc terkait kaitan kolesterol tinggi dengan gangguan sistem endokrin. Caranya mudah sekali, cukup dengan download aplikasi Halodoc dan dapatkan kemudahan dalam akses kesehatan di mana dan kapan saja tanpa perlu tatap muka dengan ahli medis!

Baca juga: Hal yang Terjadi pada Tubuh saat Alami Gangguan Sistem Endokrin

Cara Diagnosis Gangguan Sistem Endokrin

Jika seseorang memiliki kelainan endokrin, dokter mungkin akan merujuk kamu ke spesialis ahli endokrin. Ahli medis tersebut memang sudah memiliki sertifikasi tersendiri untuk menangani masalah dengan sistem endokrin. Awalnya, ahli medis akan melihat gejala yang timbul dan bergantung pada kelenjar spesifik yang terlibat. Gejala umum yang dapat timbul ketika mengalami masalah endokrin adalah kelelahan dan kelemahan.

Setelah itu, dokter akan melakukan tes darah dan urine untuk memeriksa kadar hormon agar dapat memastikan jika kamu mengalami gangguan sistem endokrin. Tes pencitraan juga dapat dilakukan untuk membantu dokter menemukan atau menentukan adanya tumor di dalam tubuh. Jika semuanya sudah dipastikan, barulah penentuan pengobatan akan dilakukan.

Pengobatan dari gangguan sistem endokrin dapat menjadi sesuatu yang rumit karena perubahan yang terjadi pada satu hormon dapat memengaruhi hormon lainnya. Dokter yang menangani gangguan ini mungkin meminta pemeriksaan darah rutin untuk menentukan masalah hingga pengobatan yang cocok untuk dilakukan serta pengaturan rencana perawatan jika perlu disesuaikan.

Baca juga: Penyebab Ibu Hamil Dapat Alami Gangguan Sistem Endokrin

Itulah pembahasan mengenai kadar kolesterol tinggi yang dapat sebabkan gangguan sistem endokrin. Maka dari itu, kamu harus benar-benar menjaga konsumsi makanan, terutama yang mengandung kolesterol tinggi. Dengan begitu, kesehatan sistem endokrin dapat terjaga seterusnya.

Referensi:

Nutritional Outlook. Diakses pada 2020. High cholesterol: More than just a cardiovascular risk.
Web MD. Diakses pada 2020. Endocrine Disorders.


Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan