Kenali 5 Penyebab Warna Lidah Putih

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   22 November 2021

“Menjumpai bercak atau lapisan putih di lidah? Pada kebanyakan kasus, hal ini tidak berbahaya dan bisa hilang dengan sendirinya. Namun, lidah putih juga bisa disebabkan oleh kondisi medis tertentu, yang dapat menjadi serius jika tidak ditangani. Mulai dari leukoplakia, infeksi jamur, hingga sifilis.”

Kenali 5 Penyebab Warna Lidah PutihKenali 5 Penyebab Warna Lidah Putih

“Menjumpai bercak atau lapisan putih di lidah? Pada kebanyakan kasus, hal ini tidak berbahaya dan bisa hilang dengan sendirinya. Namun, lidah putih juga bisa disebabkan oleh kondisi medis tertentu, yang dapat menjadi serius jika tidak ditangani. Mulai dari leukoplakia, infeksi jamur, hingga sifilis.”

Halodoc, Jakarta – Lidah putih adalah gejala umum ketika lidah seperti memiliki lapisan putih tebal, atau mungkin muncul dalam bentuk bercak-bercak. Ini bisa juga disertai dengan gejala tidak enak dan bau mulut. Lidah putih juga dapat menumpuk dari waktu ke waktu atau mungkin muncul tiba-tiba jika terjadi iritasi atau infeksi pada lidah.

Kondisi ini bisa terjadi karena banyak penyebab, tetapi biasanya hilang dalam beberapa minggu. Lantas, apa saja penyebab kondisi ini? Berikut ini pembahasannya!

Berbagai Kemungkinan Penyebab Warna Lidah Putih

Lidah putih biasanya disebabkan ketika bakteri, kotoran dan sel-sel mati terperangkap di antara papila pada permukaan lidah. Papila yang berbentuk seperti tali kemudian tumbuh besar dan membengkak, terkadang juga meradang. Ini menciptakan bercak atau lapisan putih pada lidah.

Hal ini juga bisa terjadi akibat beberapa kondisi seperti:

1. Leukoplakia

Leukoplakia adalah kondisi yang terjadi akibat pertumbuhan berlebih sel-sel di lapisan mulut. Sel-sel ini bergabung dengan protein keratin dan membentuk bercak putih di lidah.

Dalam banyak kasus, kondisi ini terjadi akibat iritasi mulut dan lidah saat minum alkohol atau merokok tembakau. Namun terkadang, tidak ada penyebab yang jelas. Leukoplakia biasanya bukan kondisi serius tetapi juga bisa berubah menjadi kanker mulut jika tidak ditangani dengan baik.

2. Lichen Planus Oral

Lichen planus oral adalah peradangan mulut kronis atau jangka panjang. Penyebabnya adalah gangguan sistem kekebalan tubuh dan ancaman mikroskopis lainnya.

3. Lidah Geografis

Lidah geografis terjadi saat kulit di lidah tumbuh kembali. Bagian dari lapisan atas kulit di lidah luruh terlalu cepat, meninggalkan area merah lembut yang sering terinfeksi. Sementara itu, bagian lain dari lidah tetap di tempatnya terlalu lama dan berubah warna menjadi putih.

4. Infeksi Jamur di Mulut (Oral Thrush)

Ini adalah kondisi infeksi di mulut yang disebabkan oleh jamur Candida. Meskipun jamur ini biasanya ditemukan di dalam mulut, ini bisa menjadi masalah ketika tumbuh terlalu banyak.

Kamu juga bisa cari tahu lebih banyak tentang masalah mulut ini di sini: Oral Thrush – Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati.

5. Sifilis

Sifilis adalah infeksi menular seksual yang disebabkan oleh bakteri. Ini adalah kondisi serius yang bisa menimbulkan berbagai gejala, termasuk lidah putih.

Faktor-Faktor yang Meningkatkan Risiko

Ada beberapa faktor yang menempatkan seseorang pada risiko lidah putih yang lebih tinggi dibanding orang lain, seperti:

  • Mengidap diabetes.
  • Kurang konsumsi buah dan sayur.
  • Memiliki daya tahan tubuh yang lemah.
  • Mengenakan gigi palsu atau merusak lidah dengan benda tajam.
  • Memiliki kebersihan mulut yang buruk.
  • Sering bernapas melalui mulut.
  • Mulut kering, karena dehidrasi, kondisi medis tertentu, atau penggunaan obat-obatan (seperti pelemas otot).
  • Merokok atau mengunyah tembakau.
  • Mengonsumsi alkohol berlebihan.
  • Mengidap hipotiroidisme. Kelenjar tiroid yang kurang aktif menyebabkan metabolisme yang buruk.

Itulah beberapa hal yang bisa jadi penyebab lidah putih. Biasanya kondisi ini tidak berbahaya dan bersifat sementara. Tergantung pada gejalanya, kamu mungkin perlu menunggu untuk melihat apakah itu hilang dengan sendirinya.

Jika tak kunjung hilang, atau disertai dengan gejala lain seperti sakit atau gatal pada lidah, segera download Halodoc untuk bertanya pada dokter. Terkadang itu bisa menjadi tanda risiko kesehatan yang serius seperti infeksi atau kanker mulut. Dalam kasus yang parah, infeksi bisa menyebar ke area lain juga.

Referensi:
Cleveland Clinic. Diakses pada 2021. White Tongue.
Healthline. Diakses pada 2021. What Causes a White Tongue and How to Treat It.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan