Ketahui Berbagai Alasan Vertigo Mampu Ganggu Aktivitas

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   07 Juli 2022

“Vertigo adalah salah satu masalah yang dapat mengganggu aktivitas harian. Hal ini disebabkan sensasi berputar yang dihasilkan dan mampu menyebabkan kesulitan untuk berdiri.”

Ketahui Berbagai Alasan Vertigo Mampu Ganggu AktivitasKetahui Berbagai Alasan Vertigo Mampu Ganggu Aktivitas

Halodoc, Jakarta- Vertigo adalah masalah yang dapat menimbulkan perasaan berputar. Saat gangguan pada kepala ini terjadi, kamu bisa kesulitan untuk melakukan aktivitas bahkan sekadar berdiri. Namun, seberapa mengganggu vertigo saat terjadi? 

Ketahui Alasan Vertigo dapat Mengganggu Aktivitas

Vertigo adalah gangguan yang menimbulkan sensasi berputar pada kepala. Hal ini dapat menimbulkan perasaan seolah lingkungan atau ruangan di sekitar menjadi berputar. Jika sensasi berputar yang dirasakan parah, bisa jadi seseorang menjadi lebih sulit untuk berdiri. Maka dari itu, seseorang yang mengalami masalah ini bisa jadi kesulitan melakukan aktivitas akibat gejala yang ditimbulkan.

Perlu diketahui jika vertigo adalah suatu gejala yang menyebabkan gangguan pada keseimbangan. Hal ini akibat masalah pada otak dan/atau kelainan telinga bagian dalam. Pengidapnya dapat merasakan gerakan yang tidak terjadi dan tentunya mengganggu atau bahkan membahayakan. Bukan hanya aktivitas yang terganggu, untuk berdiri pun bisa merasa sulit.

Setelah mengetahui seberapa mengganggunya vertigo saat terjadi, penting juga untuk tahu fakta terkait gangguan ini. Berikut beberapa hal yang perlu dipahami:

1. Vertigo merupakan gejala dari gangguan lainnya

Hal pertama yang perlu dipahami terkait vertigo adalah masalah ini merupakan gejala dari gangguan lainnya. Seseorang dapat mengalami gangguan ini disebabkan oleh berbagai penyakit, seperti migrain atau Benign Paroxysmal Positional Vertigo (BPPV). Pada BPPV, kondisi ini terjadi karena adanya kelainan pada telinga bagian dalam.

2. Berbagai tanda vertigo

Gejala utama dari vertigo yang perlu diketahui adalah perasaan berputar dan perasaan bergerak, padahal tubuh sedang diam. Kondisi ini bisa terjadi dalam beberapa detik. Bahayanya lagi, masalah ini dapat terjadi secara tiba-tiba, sehingga seseorang kesulitan untuk beraktivitas.

3. Pertanda terkait kondisi yang lebih parah

Vertigo dapat menjadi tanda dari kondisi yang lebih serius, lho. Perlu dipahami jika masalah ini tidak selalu terjadi akibat migrain atau BPPV. Ada berbagai macam penyakit atau kondisi yang memengaruhi telinga serta otak yang membuat seseorang alami masalah keseimabangan ini.

4. Risiko dari vertigo

Setiap orang memiliki risiko yang berbeda-beda terhadap gangguan ini. Hal yang paling menentukan terkait risiko dari vertigo adalah struktur dan cara kerja tubuhnya. Selain itu, hal ini juga berhubungan dengan pengaruh kesehatan telinga bagian dalam serta otak, atau organ tubuh lainnya. Diketahui juga jika wanita lebih berisiko untuk alami vertigo dibandingkan pria.

Namun, perlu diperhatikan juga jika gejala dari gangguan ini tidak kunjung membaik, ada baiknya untuk melakukan pemeriksaan. Terlebih jika disertai dengan sakit kepala parah, masalah penglihatan, kesulitan untuk berbicara, terasa sakit di dada, hingga adanya dengungan di telinga. Gejala ini bisa jadi berhubungan dengan tanda penyakit berbahaya, seperti stroke atau gangguan jantung.

Maka dari itu, penting untuk melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin. Terlebih jika memiliki risiko vertigo atau mengalami gangguan ini. Semakin cepat penyebab dari vertigo didiagnosis, maka penanganan yang tepat bisa segera dilakukan. Dengan begitu, aktivitas harian yang perlu dilakukan tanpa adanya gangguan berarti.

Nah, kamu juga bisa lho melakukan pemesanan untuk pemeriksaan kesehatan melalui fitur janji medis dari Halodoc. Pemeriksaan di rumah sakit rekanan Halodoc ini bisa dilakukan melalui aplikasi Halodoc dengan penggunaan smartphone di tangan. Maka dari itu, jangan ragu lagi untuk menggunakan aplikasi Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Web MD. Diakses pada 2022. Vertigo.
Cleveland Clinic. Diakses pada 2022. Vertigo.
Medical News Today. Diakses pada 2022. Everything you need to know about vertigo.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan