Ketahui Berbagai Menu Makanan Ideal untuk Lansia

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   15 Juli 2021
Ketahui Berbagai Menu Makanan Ideal untuk LansiaKetahui Berbagai Menu Makanan Ideal untuk Lansia

“Kebutuhan nutrisi untuk lansia adalah hal yang perlu diperhatikan. Sebab jika tidak, mereka bisa alami gangguan kesehatan. Oleh karena itu, ada beberapa menu makanan untuk lansia yang ideal untuk dikonsumsi lebih sering. Menu makanan ini umumnya mengandung nutrisi yang paling dibutuhkan lansia, seperti serat, kalsium, vitamin, asam lemak, dan masih banyak lagi.”

Halodoc, Jakarta – Kebutuhan nutrisi akan berubah seiring bertambahnya usia. Banyak lansia membutuhkan lebih sedikit kalori karena metabolisme mereka melambat, sementara yang lansia yang lain membutuhkan lebih banyak nutrisi tertentu, seperti kalsium untuk kesehatan tulang. 

Sayangnya, banyak lansia tidak makan dengan sehat sebagaimana mestinya. Menurut sebuah survei oleh Ross Laboratories, 30 persen manula melewatkan setidaknya satu kali makan sehari. Banyak manula juga gagal memenuhi nutrisi dalam jumlah yang tepat dalam bentuk protein tanpa lemak, biji-bijian, susu rendah lemak, buah-buahan, dan sayuran sehingga mereka alami penurunan kondisi kesehatan.

Baca juga: Ini Jenis Penyakit yang Masuk di Departemen Geriatri 

Menu Makanan Ideal untuk Lansia

Berikut adalah beberapa menu makanan untuk lansia yang ideal dan bisa lebih sering kamu berikan: 

Omelet

Telur ayam mengandung banyak sekali vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh. Ia juga merupakan sumber lemak dan protein yang sehat. Kamu bisa menambahkan sayuran lain ke dalam omelet seperti bayam untuk semakin menambah nutrisi ke dalamnya. 

Salmon Panggang

Salmon panggang juga merupakan menu makanan untuk lansia yang baik karena ia mengandung protein tinggi, asam lemak tak jenuh ganda, mineral, vitamin, dan nutrisi lainnya. Apalagi seiring dengan bertambahnya usia, kemampuan kulit dalam membentuk vitamin D tentu akan semakin menurun, sehingga kandungan vitamin D dalam ikan salmon bisa membantu. 

Olahan Dada Ayam

Dada ayam menawarkan protein dan mineral yang sangat baik untuk lansia. Namun, untuk membuatnya lebih sehat, pastikan mengolahnya dengan cara yang lebih sehat seperti dipanggang atau direbus. Kamu bisa mengolah dada ayam menjadi roti isi atau campuran salad. 

Baca juga: Rahasia Tetap Bugar dan Fit di Usia 40-an

Alpukat

Alpukat menawarkan kalori dan nutrisi yang sangat baik untuk dikonsumsi lansia.  Dalam sebuah alpukat, terkandung 9 gram serat yang baik untuk menjaga kesehatan saluran pencernaan dan menurunkan risiko penyakit jantung, pembuluh darah, serta diabetes mellitus. 

Smoothie Bowl

Kamu juga bisa menjadikan smoothie bowl sebagai menu makanan untuk lansia yang sangat disarankan. Kamu bisa memasukkan yogurt yang kaya kalsium dan buah yang kaya serat dan vitamin.  

Baca juga: Ini Penyakit yang Umum Dialami Wanita Usia 50an

Kamu juga bisa penuhi kebutuhan nutrisi lansia lewat suplemen dan vitamin khusus. Segera kunjungi toko kesehatan Halodoc untuk beli suplemen khusus lansia. Dengan layanan antar, kamu pun jadi tak perlu keluar rumah untuk mendapatkan obat atau suplemen. Praktis bukan? Yuk gunakan aplikasi Halodoc sekarang!

Referensi:
Aging. Diakses pada 2021. Elderly Nutrition 101: 10 Foods to Keep You Healthy.
Comfort Home Care. Diakses pada 2021. 7 Healthy Meals for the Elderly.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan