Ketahui Prosedur Tes Allen untuk Diagnosis Penyakit Buerger

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   21 Mei 2019
Ketahui Prosedur Tes Allen untuk Diagnosis Penyakit BuergerKetahui Prosedur Tes Allen untuk Diagnosis Penyakit Buerger

Halodoc, Jakarta – Penyakit Buerger adalah penyakit langka pada arteri dan vena di lengan dan kaki. Pada penyakit Buerger yang juga disebut tromboangitis obliterans, pembuluh darah menjadi meradang, membengkak dan dapat tersumbat dengan pembekuan darah (trombin).

Ini pada akhirnya merusak atau menghancurkan jaringan kulit dan dapat menyebabkan infeksi dan gangren. Penyakit Buerger biasanya muncul pertama kali di tangan dan kaki yang pada akhirnya dapat memengaruhi area lengan dan kaki yang lebih besar.

Hampir setiap orang yang didiagnosa mengidap penyakit Buerger merokok atau menggunakan tembakau dalam bentuk lain, seperti mengunyah tembakau. Berhenti dari semua bentuk tembakau adalah satu-satunya cara untuk menghentikan penyakit Buerger. Bagi mereka yang tidak berhenti, amputasi semua atau sebagian anggota badan kadang diperlukan.

Baca juga: Kenali 4 Gejala Penyakit Buerger

Dokter kemungkinan akan meminta kamu untuk melakukan beberapa tes untuk mengonfirmasi kecurigaan penyakit Buerger yang disebabkan oleh tanda dan gejala. Tes dapat meliputi:

  • Tes Darah

Tes darah untuk mencari zat tertentu dapat mengesampingkan kondisi lain yang dapat menyebabkan tanda dan gejala yang serupa. Misalnya, tes darah dapat membantu menyingkirkan penyakit autoimun, seperti skleroderma atau lupus, gangguan pembekuan darah, dan diabetes.

  • Tes Allen

Dokter dapat melakukan tes sederhana yang disebut tes Allen untuk memeriksa aliran darah melalui arteri yang membawa darah ke tangan. Dalam tes Allen, kamu diminta untuk mengepalkan tangan, yang memaksa darah keluar dari tangan. Dokter akan menekan arteri di setiap sisi pergelangan tangan untuk memperlambat aliran darah kembali ke tangan dan membuat tangan kehilangan warna normalnya.

Selanjutnya, kamu diminta untuk membuka tangan dan dokter melepaskan tekanan pada satu arteri, lalu yang lainnya. Seberapa cepat warna kembali ke tangan dapat memberikan indikasi umum tentang kesehatan arteri. Aliran darah yang lambat ke tangan mungkin mengindikasikan masalah, seperti penyakit Buerger.

Selain tes darah dan tes Allen, pemeriksaan ataupun diagnosis penyakit Buerger bisa juga dilakukan melalui angiogram. Ini dapat membantu untuk melihat kondisi arteri. Angiogram dapat dilakukan secara non-invasif dengan menggunakan CT atau MRI.

Baca juga: Rodrigo Duterte Pernah Alami Buerger Disease, Ini Faktanya

Atau mungkin dilakukan dengan memasukkan kateter ke dalam arteri. Selama prosedur ini, pewarna khusus disuntikkan ke dalam arteri, setelah itu kamu akan menjalani serangkaian sinar-X cepat. Pewarna membantu membuat penyumbatan arteri lebih mudah dilihat pada gambar.

Dokter mungkin melakukan pemeriksaan angiogram dari kedua lengan dan kaki bahkan jika kamu tidak memiliki tanda dan gejala penyakit Buerger di semua anggota tubuh. Penyakit Buerger hampir selalu memengaruhi lebih dari satu anggota badan, jadi meskipun kamu mungkin tidak memiliki tanda dan gejala pada anggota tubuh lainnya, tes ini dapat mendeteksi tanda-tanda awal kerusakan.

Perawatan untuk Penyakit Buerger

Meskipun tidak ada pengobatan yang dapat menyembuhkan penyakit Buerger, tapi cara paling efektif untuk menghentikan penyakit menjadi lebih buruk adalah berhenti menggunakan semua produk tembakau. Bahka,  beberapa batang rokok sehari dapat memperburuk penyakit ini.

Dokter biasanya akan merekomendasikan obat-obatan untuk membantu kamu berhenti merokok dan menghentikan pembengkakan di pembuluh darah. Kamu harus menghindari produk pengganti nikotin, karena mereka memasok nikotin yang mengaktifkan penyakit Buerger.

Baca juga: Nyeri Sendi Harusnya Lebih Aktif Bergerak

Pilihan lain adalah program penghentian merokok di rumah. Dalam program ini, kamu tinggal di fasilitas perawatan, kadang-kadang rumah sakit, selama beberapa hari atau minggu. Selama waktu itu, kamu akan berpartisipasi dalam sesi konseling harian dan kegiatan lain untuk membantu mengatasi hasrat akan rokok dan untuk membantu belajar hidup bebas tembakau.

Pendekatan pengobatan lain ada untuk penyakit Buerger, tapi kurang efektif daripada berhenti merokok. Opsi meliputi:

  • Obat untuk melebarkan pembuluh darah, meningkatkan aliran darah atau melarutkan gumpalan darah

  • Kompresi lengan dan kaki yang terputus-putus untuk meningkatkan aliran darah ke ekstremitas

  • Stimulasi sumsum tulang belakang

  • Amputasi, jika terjadi infeksi

Kalau ingin mengetahui lebih banyak mengenai penyakit buerger serta tes yang dilakukan untuk diagnosa penyakit tersebut, bisa tanyakan langsung ke Halodoc. Dokter-dokter yang ahli di bidangnya akan berusaha memberikan solusi terbaik untukmu. Caranya, cukup download aplikasi Halodoc lewat Google Play atau App Store. Melalui fitur Talk to a Doctor kamu bisa memilih mengobrol lewat Video/Voice Call atau Chat.

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan