Mengalami Stres Selama Puasa, Ini Trik Sehat Mengatasinya

Ditinjau oleh  dr. Verury Verona Handayani   16 Mei 2019
Mengalami Stres Selama Puasa, Ini Trik Sehat MengatasinyaMengalami Stres Selama Puasa, Ini Trik Sehat Mengatasinya

Halodoc, Jakarta - Ketika berpuasa, emosi cenderung menjadi tidak stabil. Stres pun menjadi hal yang mudah sekali datang. Terlebih bagi yang memiliki banyak sekali aktivitas selama puasa. Namun, setiap muslim tentu ingin menjalankan ibadah puasa tanpa hambatan apapun, termasuk stres, bukan? Lantas, apa yang bisa dilakukan untuk mengatasi stres selama puasa?

Sebenarnya, puasa dapat memberikan banyak manfaat bagi kesehatan. Mulai dari mengendalikan tekanan darah dan gula darah, melancarkan sistem pencernaan, hingga menurunkan berat badan. Tak hanya itu, puasa justru sebenarnya dapat membantu menghilangkan stres, lho.

Dengan berpuasa, akan ada perubahan struktural pada area otak yang terkait dengan depresi. Pada saat yang bersamaan, tubuh melepaskan hormon endorfin atau hormon yang menghasilkan perasaan bahagia, untuk meningkatkan suasana hati. Kondisi ini kemudian dapat membuat orang yang sedang stres atau depresi menjadi lebih optimis dan mulai berpikir positif tentang dirinya maupun orang di sekitarnya.

Baca juga: Usir Stres dengan Jalan Kaki Sesudah Sahur

Lalu, Mengapa Stres Masih Saja Muncul Saat Puasa?

Jika dikatakan bahwa puasa dapat menghilangkan stres, lalu mengapa kita masih sering mengalami stres selama puasa? Kembali lagi pada prinsip bahwa kondisi tubuh dan hormon setiap orang dapat berbeda-beda. Stres selama puasa bisa disebabkan oleh banyak sekali faktor. Salah satunya adalah pola hidup yang kurang sehat, seperti kegemaran mengonsumsi makanan tidak sehat atau kurang tidur.

Nah, bagi kamu yang sering mengalami stres saat puasa, tips-tips berikut mungkin dapat membantu:

1. Istirahat yang Cukup

Selama puasa, tubuh mengalami penyesuaian pola makan dan pola tidur yang berbeda dari hari biasanya. Kalau kamu merasa jadi mudah stres saat puasa, ini bisa jadi disebabkan karena kurang tidur. Oleh karena itu, pastikan untuk selalu tidur yang cukup, setidaknya 7 jam saat malam, agar stamina tetap terjaga saat siang hari. Tak hanya menghilangkan stres saat puasa, tidur yang cukup juga akan membuat suasana hati menjadi lebih baik selama berpuasa.

2. Sahur dan Buka Puasa Tepat Waktu

Salah satu cara ampuh menghilangkan stres saat puasa adalah sahur dan berbuka puasa tepat waktu. Kalau lupa atau melewatkan sahur, kamu tentu akan menjadi lebih mudah lemas dan stres seharian. Belum lagi jika harus menjalani segudang aktivitas yang membutuhkan energi ekstra. Tidak hanya saat sahur, kamu juga tidak dianjurkan untuk menunda-nunda waktu berbuka puasa. Sebab, inilah saatnya kamu bisa memenuhi kebutuhan nutrisi setelah seharian berpuasa.

Agar tak mudah stres saat puasa, penuhi menu makanan sahur dan berbuka puasa dengan makanan kaya vitamin B, kalsium, dan magnesium. Vitamin dan mineral tersebut sangat penting sebagai sumber energi sekaligus membantu melemaskan otot tubuh selama berpuasa.

Sumber makanan kaya vitamin B di antaranya adalah produk susu, telur, daging, dan sayuran hijau. Sedangkan makanan sumber kalsium dan magnesium yang baik disajikan saat sahur atau berbuka puasa adalah susu, yogurt, kacang-kacangan, brokoli, dan alpukat.

Baca juga: 7 Alasan Stres Bisa Bikin Lebih Cepat Tua

3. Hindari Kafein

Kalau kamu penikmat minuman berkafein, sebaiknya jangan sahur atau buka puasa dengan kopi dulu untuk sementara waktu. Ini karena kafein dalam kopi bisa membuat kamu lebih mudah cemas dan stres.

Respons setiap orang memang berbeda, ada yang baru minum kopi sedikit sudah merasa gelisah atau stres. Ada juga yang sudah minum beberapa cangkir tapi tidak merasakan efek apa pun. Nah, kalau kamu tipe yang mudah bereaksi terhadap kopi dan minuman berkafein lainnya, sebaiknya di bulan puasa ini kurangi dulu.

4. Olahraga Rutin

Olahraga adalah salah satu hal terpenting yang bisa dilakukan untuk mengatasi stres saat puasa. Pasalnya, olahraga dapat menurunkan hormon kortisol atau hormon stres dalam tubuh. Tidak hanya itu, olahraga juga dapat melepaskan hormon endorfin alias hormon bahagia yang dapat meningkatkan suasana hati saat berpuasa.

Oleh karena itu, buatlah komitmen untuk olahraga secara teratur, setidaknya 30 menit setiap hari selama 5 hari seminggu untuk membantu menghilangkan stres saat puasa. Tidak perlu memaksakan diri untuk memilih olahraga intensitas tinggi, cukup lakukan olahraga ringan seperti jogging, bersepeda, atau yoga agar tubuh tetap rileks seharian.

Baca juga: 5 Cara Agar Enggak Stres Saat Mudik

5. Latihan Pernapasan

Saat pikiran mulai terasa penat, tubuh akan mengaktifkan sistem saraf simpatik yang kemudian mengarah pada gejala stres. Misalnya jantung berdetak lebih cepat, napas memburu, dan pembuluh darah menyempit. Pada waktu yang bersamaan, otot-otot tubuh akan mulai menegang, sehingga membuat kamu jadi gampang emosi.

Untuk mengatasinya, cobalah untuk melatih pernapasan. Caranya, tarik napas dalam-dalam melalui hidung dan rasakan setiap udara yang masuk ke paru-paru. Tahan selama beberapa detik kemudian hembuskan perlahan melalui mulut. Ini akan membantu mengaktifkan sistem saraf parasimpatik dan menghasilkan respon relaksasi pada tubuh. Detak jantung pun akan melambat sehingga menjadi lebih rileks dan tenang ketika dilanda stres saat puasa.

Itulah sedikit penjelasan tentang cara mengatasi stres selama puasa. Jika kamu membutuhkan informasi lebih lanjut soal hal ini atau gangguan kesehatan lainnya, jangan ragu untuk mendiskusikannya dengan dokter pada aplikasi Halodoc, lewat fitur Talk to a Doctor, ya. Mudah kok, diskusi dengan dokter spesialis yang kamu inginkan dapat dilakukan melalui Chat atau Voice/Video Call. Dapatkan juga kemudahan membeli obat menggunakan aplikasi Halodoc, kapan dan di mana saja, obatmu akan langsung diantar ke rumah dalam waktu satu jam. Yuk, download sekarang di Apps Store atau Google Play Store!

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan