Mengenal Crystal X dan Efek Sampingnya

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   07 Oktober 2021
Mengenal Crystal X dan Efek SampingnyaMengenal Crystal X dan Efek Sampingnya

“Crystal X disebut-sebut bisa membuat dinding Miss V menjadi lebih kencang. Tak heran beberapa wanita tertarik untuk mencoba menggunakan alat ini guna memberikan kepuasan lebih pada pasangan ketika sedang melakukan hubungan intim. Akan tetapi, cara ini ternyata tidak dianjurkan oleh dokter karena banyak dampak negatif yang mungkin terjadi.”

Halodoc, Jakarta – Bagian dinding Miss V bisa berkurang elastisitasnya alias mengendur karena faktor usia yang semakin bertambah. Bagi beberapa wanita, kondisi ini bisa menjadi masalah yang mungkin cukup serius, begitu pula dengan pasangan. Nah, salah satu cara yang diyakini mampu mengembalikan kekencangan Miss V secara alami, yaitu menggunakan crystal X. 

Apa Itu Crystal X?

Disebut juga vaginal stick, crystal X merupakan tongkat yang ukurannya hanya sebesar jari kelingking. Namun, tongkat ini memiliki kandungan banyak bahan herbal dan diyakini mampu mengembalikan elastisitas dan kekencangan Miss V. Alat ini digunakan dengan cara dimasukkan dalam lubang Miss V, lalu diamkan selama sekitar dua menit sebelum melakukan hubungan intim dengan pasangan. 

Katanya, alat ini mampu membantu mengurangi, bahkan hingga menghilangkan cairan vagian sehingga Miss V terasa lebih kencang dan kesat. Meski begitu, tahukah kamu kalau hal tersebut justru membahayakan kesehatan? Lalu, apa saja efek samping yang mungkin terjadi ketika menggunakan alat ini untuk mengencangkan Miss V?

Baca juga: Mitos atau Fakta, Crystal X Bisa Mengencangkan Miss V

Berbagai Efek Samping Crystal X untuk Kesehatan Tubuh

Manfaatnya yang mampu mengembalikan kekencangan Miss V sudah pasti terbilang sangat menggiurkan bagi wanita, ya? Namun, siapa sangka, crystal X juga punya sederetan efek samping yang bisa jadi berbahaya untuk kesehatan tubuh. Apa saja? 

  1. Mengurangi Cairan Miss V

Salah satu kelebihan dari crystal X adalah mengurangi cairan pada Miss V. Namun, ternyata hal ini justru dapat mengurangi sensasi ketika kamu melakukan hubungan intim. Bahkan, bukan tidak mungkin juga meningkatkan risiko terserang banyak gangguan kesehatan. Kurangnya cairan pada Miss V ketika melakukan hubungan intim bisa memicu gesekan ketika dilakukan penetrasi

Bukan terasa kencang dan kesat, hal tersebut justru akan membuat Miss V rentan mengalami lecet. Alhasil, kamu bukannya merasakan kesenangan, tetapi malah rasa sakit ketika berhubungan intim. Lecetnya Miss V juga bisa meningkatkan risiko kamu mengalami infeksi, iritasi, bahkan perdarahan. Pasalnya, Miss V seharusnya mengeluarkan cairan yang bertugas menjaga keseimbangan pH, sebagai pelumas, dan menjaga kelembapan area tersebut dari risiko infeksi bakteri. 

  1. Iritasi pada Dinding Vagina

Bahan yang terkandung pada crystal X diklaim berasal dari berbagai bahan herbal. Akan tetapi, bahan ini bisa saja sifatnya mudah terbakar atau justru bahan kimia. Beberapa wanita mengakui merasakan sensasi kesat setelah memakai alat tersebut. Namun, ada kemungkinan hal tersebut terjadi karena bahan kimia dalam crystal X yang memiliki sifat kaustik. 

Baca juga: Mulai Kendur? Intip Cara Merapatkan Kembali Miss V

Mungkin, kamu belum tahu bahwa sifat kaustik ini mengarah pada reaksi kimia yang bisa mengakibatkan kerusakan jaringan pada organ. Ini artinya, kulit akan lebih sensitif terhadap iritasi. Kondisi ini akan berdampak negatif pada iritasi dan kerusakan kulit, terutama Miss V yang merupakan organ reproduksi yang sangat sensitif. 

  1. Meningkatkan Risiko Terjadinya Infeksi

Sebenarnya, memasukkan benda apa pun, termasuk crystal X, ke dalam Miss V adalah hal yang sangat berisiko terhadap kesehatan organ reproduksi satu ini. Risikonya sudah pasti termasuk infeksi pada area kewanitaan tersebut. Apalagi jika kamu tidak memperhatikan kebersihan penyimpanan produk tersebut, risiko infeksi bakteri tentu akan semakin tinggi. 

Baca juga: 3 Disfungsi Seksual yang Rentan Dialami Wanita

Jadi, meski punya manfaat yang bisa dibilang menggiurkan, kamu tetap perlu berhati-hati menggunakan crystal X. Lebih baik kamu tanyakan dulu pada dokter pakai aplikasi Halodoc. Kapan saja dan sudah pasti lebih praktis, tetap sehat dengan aplikasi Halodoc. yuk, download sekarang juga!

This image has an empty alt attribute; its file name is Banner_Web_Artikel-01.jpeg
Referensi: 
Dr. Jen Gunter. Diakses pada 2021. Don’t use a Japanese vagina stick to “tighten” your vagina, okay?
WebMD. Diakses pada 2021. Vaginal Dryness: Causes and Moisturizing Treatments.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan