Mitos Kedutan Alis Kiri Atas yang Perlu Diluruskan

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   06 Oktober 2021

“Pada dasarnya mata memang bisa saja berkedut secara tiba-tiba. Namun, jika kedutan terjadi pada alis kiri, tak sedikit awam yang menghubungkan hal tersebut dengan berbagai mitos. Lantas, apa saja sih mitos dan fakta mengenai kedutan alis kiri?

Mitos Kedutan Alis Kiri Atas yang Perlu DiluruskanMitos Kedutan Alis Kiri Atas yang Perlu Diluruskan

Halodoc, Jakarta – Indonesia termasuk salah satu negara yang kaya akan kabar mitos. Segala sesuatu yang terjadi dari ujung rambut hingga ujung kaki bisa saja dihubungkan dengan sesuatu yang tidak lumrah. Salah satu mitos yang banyak dibicarakan adalah kedutan pada alis kiri. Seperti apa mitos yang beredar dan bagaimana dengan faktanya? Ketahui jawabannya di sini!

Mitos Vs Fakta Kedutan Alis Kiri

Kedutan adalah gerakan tidak sadar yang bisa terjadi di seluruh tubuh, termasuk juga kelopak mata. Saat kelopak mata berkedut, gerakan ini juga dapat menarik kulit di sekitar alis. Kedutan ini dapat berlangsung selama beberapa detik atau bahkan dalam hitungan jam dan bisa hilang dengan sendirinya tanpa pengobatan.

Baca juga: Bukan Mitos, ini Arti Kedutan pada Mata

Namun, kedutan yang terjadi di alis, terutama bagian kiri, kerap dihubungkan dengan berbagai macam mitos. Apa saja sih mitos yang beredar di masyarakat? Nah, ini beberapa mitosnya:

1. Mendapatkan rezeki

Kedutan alis kiri kerap dihubungkan dengan mitos jika orang tersebut akan mendapatkan rezeki dalam waktu dekat. Tentu saja hal ini tidak bisa dijelaskan secara medis atau pun akal sehat.

2. Bertemu jodoh

Kedutan alis kiri juga dapat menjadi pertanda jika kamu mungkin akan segera bertemu jodoh apabila masih melajang. Mungkin momen ini yang kamu tunggu-tunggu, tetapi tentu saja tidak bisa dijelaskan dengan akal sehat.

3. Berita kematian

Meski kebanyakan mitos kedutan alis kiri berhubungan dengan sesuatu yang baik, ternyata berita buruk juga bisa terjadi. Kedutan tersebut dapat diartikan sebagai berita kematian dan tentu saja ini hanyalah mitos belaka.

Lalu, bagaimana dengan fakta terkait kedutan pada alis kiri?

1. Terlalu banyak konsumsi kafein

Ternyata, terlalu banyak mengonsumsi kafein dapat menyebabkan kedutan pada alis kiri maupun kanan. Maka dari itu, pastikan kamu tidak mengonsumsi terlalu banyak kafein dan kedutan pada alis dapat menjadi pertanda akan hal tersebut. Jika kedutan terus terjadi, kurangi konsumsi segala minuman yang kaya kafein, seperti kopi, teh, soda, dan lainnya.

Baca juga: Mata Sering Berkedut, Ini Alasan Medisnya

2. Efek pengobatan

Seseorang yang mengonsumsi obat tertentu juga dapat menimbulkan efek berupa kedutan pada alis kiri. Biasanya hal ini terjadi saat seseorang mengonsumsi obat anti-epilepsi atau anti-psikotik. Jika kedutan mata sudah mengganggu, ada baiknya membicarakan pada dokter di aplikasi Halodoc untuk langkah yang lebih baik.

3. Stres

Ternyata, stres yang kamu alami juga dapat menghasilkan banyak reaksi fisik, termasuk juga kedutan pada alis sebelah kiri. Untuk mengatasinya, cobalah untuk menghilangkan sumber stres yang sedang kamu hadapi. Untuk penanganan dini, kamu bisa melakukan teknik relaksasi, meditasi, atau olahraga  agar perasaan stres menurun atau diredam.

Mau tahu mitos dan penyebab kedutan pada kelopak mata kiri? Baca selengkapnya di artikel ini: “Ini 5 Mitos Kedutan pada Kelopak Mata Kiri dan Penyebabnya Menurut Medis“.

Nah, sekarang kamu tahu tentang mitos yang berhubungan dengan kedutan alis kiri disertai dengan faktanya. Secara medis kedutan pada salah satu bagian mata, terutama bila terjadi secara sering dan berulang, bisa menandai adanya sesuatu masalah pada area wajah, atau bahkan kesehatan tubuh secara keseluruhan. Maka dari itu, pemeriksaan kesehatan rutin perlu dilakukan, baik secara fisik maupun mental.

Oleh sebab itu, segeralah temui atau tanyakan pada dokter melalui Halodoc untuk mendapatkan saran dan penanganan medis yang tepat. Dengan download aplikasi Halodoc, kamu bisa berinteraksi dengan ahli medis kapan saja dan di mana saja!

This image has an empty alt attribute; its file name is Banner_Web_Artikel-01.jpeg
Referensi:
Healthline. Diakses pada 2021. 12 Causes of Eyebrow Twitching.
Medical News Today. Diakses pada 2021. Why is my eyebrow twitching?

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan