Padat Nutrisi, Ini Contoh Bekal Sehat untuk Anak Sekolah

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   28 November 2022

“Supaya kebutuhan gizi harian anak tetap terjaga, ibu perlu memberikan anak makanan sehat. Termasuk ketika ia sedang di sekolah, ibu bisa mencoba beberapa ide bekal sehat untuk anak sekolah, mulai dari roti lapis buah hingga nasi bento.”

Padat Nutrisi, Ini Contoh Bekal Sehat untuk Anak SekolahPadat Nutrisi, Ini Contoh Bekal Sehat untuk Anak Sekolah

Halodoc, Jakarta – Memenuhi kebutuhan nutrisi anak menjadi kewajiban untuk orang tua. Caranya tentu dengan memberikan menu makanan sehat setiap harinya, termasuk camilan. Selain itu, ibu juga perlu menghindari anak terlalu sering jajan di sekolah. Guna mengantisipasi hal ini, ibu dapat mencoba berbagai resep bekal sehat untuk anak sekolah. 

Ide Bekal Sehat untuk Anak Sekolah

Sebenarnya, membuat bekal sehat untuk anak sekolah sangat mudah. Bahan yang ibu perlukan juga tersedia di pasar, cara mengolahnya juga sederhana dan tidak membutuhkan banyak waktu. Berikut beberapa pilihan bekal untuk anak sekolah yang menyehatkan dan kaya nutrisi yang dapat ibu coba:

1. Sandwich stroberi dan krim keju

Resep pertama yang dapat ibu buat yaitu roti lapis dengan krim keju dan potongan buah stroberi. Bahan yang ibu perlukan hanya roti gandum, irisan buah stroberi, dan krim keju. 

Oleskan krim keju pada roti gandum, lalu berikan irisan buah stroberi di atasnya. Potong roti secara diagonal menjadi dua bagian, dan masukkan dalam kotak bekal anak. Sangat mudah, bukan?

2. Roti lapis dengan selai kacang, irisan pisang, dan madu

Selain stroberi dan krim keju, ibu juga dapat mengganti isian roti lapis dengan irisan buah pisang dan selai kacang. Oleskan selai kacang pada roti, lalu tambahkan irisan buah pisang di atasnya. 

Panggang roti hingga kecoklatan dan potong menjadi dua bagian. Supaya rasanya lebih nikmat, tuangkan sedikit madu di atasnya. Masukkan ke dalam kotak bekal Si Kecil untuk dibawa ke sekolah. 

3. Omelete sosis sebagai bekal sehat untuk anak sekolah

Ide bekal sehat untuk anak sekolah lainnya yang tak kalah mudahnya untuk dibuat adalah omelete telur dengan isian sosis asap. Menu bekal ini kaya akan protein yang pastinya sangat dibutuhkan oleh tubuh Si Kecil. 

Pertama-tama, iris sosis dan goreng dengan sedikit minyak. Setelah kering, ibu bisa menambahkan telur kocok ke atas wajan. Biarkan telur menempel pada wajan. Setelah mulai kecokelatan, balik telur dan lipat menjadi dua, sehingga sosis menjadi isiannya. Angkat dan siap untuk dibawa ke sekolah.

4. Sup jagung

Membawakan anak makanan hangat sebagai bekal ke sekolah juga tidak ada salahnya. Ibu bisa mencoba resep mudah sup jagung telur yang pastinya sangat enak. Pertama, siapkan jagung pipil, wortel, ayam kampung yang sudah ibu rebus, dan telur kocok.

Setelah itu, siapkan bumbunya, yaitu bawang putih cincang, kaldu jamur, merica bubuk, dan daun bawang. Tumis bawang putih menggunakan mentega, lalu masukkan jagung dan wortel. Tambahkan air panas. 

Tunggu hingga air mendidih, lalu tambahkan telur kocok dan ayam suwir. Supaya rasanya makin sedap, beri sedikit merica, kaldu jamur, garam, dan krimer. Jangan lupa untuk menambahkan sedikit tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan air untuk memberi tekstur kental. Terakhir, masukkan daun bawang dan sajikan. 

5. Bento kreasi

Anak-anak pasti suka dengan makanan yang memiliki bentuk lucu. Ibu bisa memanfaatkan hal ini untuk membuat bento sebagai menu bekal sehat untuk anak sekolah. 

Misalnya, ibu hendak membuat nasi bento berbentuk panda. Tambahkan saja telur dadar gulung, sayuran rebus, dan nuget ayam. Rasanya pasti sangat lezat dan membuat anak menjadi makan lebih lahap.

Itu tadi beberapa menu bekal sehat untuk anak sekolah yang pastinya kaya nutrisi. Tak hanya memenuhi kebutuhan gizi anak, ibu juga harus memantau kondisi kesehatan sang buah hati. Ajak anak untuk melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin, ibu bisa menggunakan Layanan Janji Medis di Halodoc supaya lebih mudah. Namun, pastikan ibu sudah download aplikasi Halodoc, ya!

Banner download aplikasi Halodoc
Referensi:
Cookpad. Diakses pada 2022. Smoked Sausage Omelette.
Cookpad. Diakses pada 2022. Bekal makan siang sederhana.
Cookpad. Diakses pada 2022. Nasi bento bekal anak.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan