Perlu Tahu, Domperidone Mampu Redakan 4 Penyakit Ini

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   31 Oktober 2022

“Berdasarkan cara kerjanya, ada beberapa penyakit atau kondisi medis tertentu yang dapat diredakan dengan obat domperidone. Salah satunya adalah mencegah mual dan muntah akibat konsumsi obat-obatan untuk penyakit Parkinson.”

Perlu Tahu, Domperidone  Mampu Redakan 4 Penyakit IniPerlu Tahu, Domperidone  Mampu Redakan 4 Penyakit Ini

Halodoc, Jakarta – Domperidone merupakan obat antiemetik (anti sakit) dan prokinetik. Perlu diketahui bahwa obat ini adalah bagian dari kelompok obat yang disebut antagonis dopamin. Untuk cara kerjanya, obat ini bekerja dengan memblokir reseptor dopamin di usus. Hal ini akan meningkatkan gerakan atau kontraksi otot-otot di perut dan usus, meningkatkan seberapa cepat dan mudah makanan bergerak melalui saluran pencernaan. 

Selain itu, obat ini juga bekerja pada zona pemicu kemoreseptor di otak, yang terlibat dalam respon tubuh dalam memicu mual dan muntah. Area otak tersebut berada di luar penghalang darah otak. Tidak seperti antagonis dopamin lainnya, domperidone tidak melewati pembatas darah-otak, sehingga meminimalkan efek samping dari sistem saraf pusat. 

Nah, berdasarkan cara kerjanya, obat domperidone dipergunakan untuk meredakan beberapa penyakit atau kondisi medis tertentu. Penasaran apa saja? Simak ulasan lengkapnya di sini!

Penyakit yang Dapat Diredakan dengan Penggunaan Domperidone

Berikut adalah beberapa penyakit atau kondisi medis yang dapat diredakan dengan obat ini: 

1. Mual dan muntah

Obat domperidone adalah obat anti penyakit. Artinya, penggunaan obat ini dapat membantu meredakan mual dan muntah saat seseorang merasa atau telah sakit. Perlu diingat bahwa ada beberapa kondisi yang dapat memicu terjadinya mual atau muntah. Mulai dari muntaber, keracunan makanan, sakit kepala akibat dari sensitivitas terhadap cahaya atau suara, hingga mulas atau kembung setelah makan yang disebabkan oleh GERD. 

2. Meredakan gejala gastroparesis

Penyakit yang dapat diredakan dengan obat domperidone selanjutnya adalah gastroparesis. Gastroparesis merupakan kondisi yang memengaruhi otot-otot perut dan mencegah pengosongan lambung secara benar. Kondisi ini dapat memengaruhi pencernaan, sehingga menimbulkan ketidaknyamanan sebagai gejalanya akibat perut yang bergerak lambat. 

Gejala termasuk gangguan pencernaan (dispepsia), tidak bisa menyelesaikan makan, merasa terlalu kenyang atau kembung setelah makan. Selain itu, gastroparesis juga dapat menyebabkan kehilangan nafsu makan, hingga merasa mual dan mungkin muntah. 

3. Meredakan sakit perut akibat perawatan paliatif

Perlu diketahui bahwa perawatan paliatif merupakan perawatan yang dilakukan pada pasien yang mengidap penyakit yang tak dapat disembuhkan. Artinya perawatan paliatif bertujuan untuk memaksimalkan kualitas hidup pasien, sekaligus meredakan gejala yang muncul akibat penyakit yang diidap. 

Beberapa jenis penyakit yang dirawat dengan perawatan paliatif, seperti kanker dapat menimbulkan mual dan muntah (akibat pengobatannya, seperti kemoterapi). Nah, ketika hal ini terjadi, maka obat domperidone akan digunakan untuk meredakan mual dan muntah tersebut. 

4. Dipergunakan untuk penyakit Parkinson

Penyakit parkinson merupakan kondisi yang terjadi akibat gangguan pada sistem saraf yang memengaruhi gerakan pengidapnya. Terkadang, penyakit ini kerap disertai dengan tremor sebagai salah satu gejala khasnya. Meski penyakit Parkinson tidak dapat disembuhkan, tetapi obat-obatan dapat membantu mengendalikan gejalanya. 

Sayangnya beberapa jenis obat Parkinson seperti levodopa dan pergolide, dapat menimbulkan mual dan muntah sebagai efek sampingnya. Karena itu, biasanya dokter juga akan meresepkan obat domperidone pada pengidap Parkinson untuk mencegah mual dan muntah. 

Itulah beberapa penyakit atau kondisi medis yang dapat diredakan oleh obat domperidone. Mulai dari mual dan muntah akibat kondisi tertentu, meredakan gejala gastroparesis, hingga digunakan untuk mencegah mual dan muntah akibat obat-obatan penyakit Parkinson. 

Namun, hal yang perlu digaris bawahi adalah penggunaan obat domperidone yang tidak boleh dilakukan sembarangan. Sebab, obat ini dapat menimbulkan efek samping serius, seperti peningkatan risiko gangguan irama jantung dan henti jantung. 

Jika kamu masih memiliki pertanyaan seputar obat domperidone, atau memiliki keluhan kesehatan, segeralah hubungi dokter. 

Nah, melalui aplikasi Halodoc, kamu bisa tanya dokter tepercaya untuk mendapatkan informasi atau saran medis yang dibutuhkan. Tentunya melalui fitur chat/video call secara langsung pada aplikasinya. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, download Halodoc sekarang juga! 

Referensi: 
Drugs. Diakses pada 2022. Domperidone. 
NHS. Diakses pada 2022. Domperidone. 
NHS. Diakses pada 2022. End of life care. 

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan