Pria Sebaiknya Konsumsi 3 Buah dengan Kandungan Likopen Tinggi

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   03 September 2020
Pria Sebaiknya Konsumsi 3 Buah dengan Kandungan Likopen TinggiPria Sebaiknya Konsumsi 3 Buah dengan Kandungan Likopen Tinggi

Halodoc, Jakarta - Sebagian pasangan ingin cepat memiliki momongan setelah menikah. Untuk mencapai hal tersebut, pasangan tersebut benar-benar harus memperhatikan tingkat kesuburan pada tubuhnya. Salah satu cara yang dapat dilakukan pada pria adalah meningkatkan kualitas sperma agar kemungkinan hamil semakin tinggi.

Salah satu cara untuk membuat kualitas sperma semakin baik adalah dengan mengonsumsi banyak buah-buahan. Disebutkan jika buah yang mengandung likopen tinggi dapat meningkatkan kesuburan pria. Maka dari itu, kamu harus tahu jenis buah apa saja yang kaya akan kandungan tersebut. Berikut pembahasan lebih lengkapnya!

Baca juga: Manfaat Semangka untuk Kesehatan dan Kecantikan


Buah dengan Kandungan Likopen Tinggi

Likopen adalah senyawa antioksidan yang dapat melawan kerusakan oleh radikal bebas pada sel-sel tubuh. Kandungan tersebut merupakan bagian dari keluarga karotenoid, yang merupakan senyawa yang berhubungan dengan vitamin A. Seseorang yang mengonsumsi makanan dengan kandungan tersebut dapat membantu tubuh untuk mengurangi risiko terhadap penyakit tertentu.

Selain itu, buah yang kaya akan kandungan likopen sangat baik untuk menjaga kualitas sperma yang dihasilkan pria. Beberapa hal yang dapat dirasakan mengalami perbaikan saat melakukan kebiasaan baik tersebut adalah berkurangnya gangguan kesuburan, seperti sperma yang encer, hasil sperma sedikit, hingga warna sperma yang sedikit berubah.

Seseorang yang mengonsumsi buah dengan likopen tinggi akan merasakan efek antioksidan yang dapat mendukung kesehatan sperma. Maka dari itu, kamu harus tahu beberapa buah yang kaya akan kandungan likopen. Berikut ini beberapa buah tersebut:


1. Semangka

Salah satu buah yang memiliki kandungan likopen tinggi adalah semangka. Buah yang kerap dikonsumsi untuk mengatasi dehidrasi tersebut ternyata memiliki kandungan likopen yang paling tinggi dengan perkiraan mencapai 6,9 miligram per buah. Semangka juga termasuk sumber likopen yang selalu siap untuk diproses oleh tubuh tanpa perlu dipanaskan atau dimasak terlebih dahulu. Kamu dapat langsung mengonsumsi buah ini agar dapat menjaga kesuburan pada pria.

Baca juga: Ini 5 Jenis Buah Tomat yang Baik Bagi Kesehatan


2. Tomat

Buah lainnya yang memiliki kandungan likopen tinggi adalah tomat. Banyak orang yang rutin mengonsumsi tomat setiap harinya untuk mendapatkan banyak manfaat dari zat likopen tersebut, termasuk juga meningkatkan kesuburan sperma. Kamu dapat mengonsumsinya langsung atau dibuat jus, hingga dimasak dengan minyak zaitun agar lebih mudah untuk diserap oleh tubuh.


3. Jeruk Limau Gedang

Buah yang memiliki banyak kandungan air, lezat, dan manis ini memiliki tingkat vitamin C yang tinggi. Selain itu, jeruk limau ini juga memiliki kandungan likopen yang tinggi dan rendah kandungan gula dibandingkan buah lainnya. Selain tinggi likopen, buah ini juga memiliki manfaat lainnya, seperti peningkatan metabolisme dan perlindungan antioksidan. Kamu dapat mengonsumsinya langsung atau mengolahnya menjadi salad.

Itulah beberapa buah yang tinggi akan kandungan likopen dan terbilang sangat mudah untuk ditemukan. Maka dari itu, kamu harus benar-benar menjaga konsumsi makanan sehari-hari dengan yang sehat. Selain itu, perubahan gaya hidup juga dapat meningkatkan kualitas spermamu, seperti mengurangi stres, menjaga berat badan ideal, tidak merokok, dan minum alkohol.

Baca juga: Kaya Antioksidan, Ini Sejuta Manfaat Tomat

Lalu, jika kamu masih memiliki pertanyaan terkait buah yang memiliki kandungan likopen tinggi, dokter dari Halodoc siap membantu untuk memberitahumu. Caranya mudah sekali, cukup dengan download aplikasi Halodoc di smartphone yang kamu gunakan sehari-hari untuk mendapatkan kemudahan akses kesehatan!

Referensi:
Chopra. Diakses pada 2020. 5 Foods That Are Full of Lycopene.
Very Well Fit. Diakses pada 2020. 5 Delicious Ways to Get More Lycopene Into Your Diet.


Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan