Psoriasis Sering Kambuh, Bisakah Sembuh Sepenuhnya?

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   24 Agustus 2020
Psoriasis Sering Kambuh, Bisakah Sembuh Sepenuhnya?Psoriasis Sering Kambuh, Bisakah Sembuh Sepenuhnya?

Halodoc, Jakarta - Psoriasis merupakan penyakit kulit kronis kambuhan yang ditandai dengan gejala khas, yaitu kulit bersisik berwarna kemerahan, kering, dan kasar. Kulit memiliki tekstur kasar dan mengelupas yang biasanya muncul di area siku, lutut, leher, kepala, atau wajah. Meskipun penyakit ini termasuk salah satu penyakit yang tidak dapat disembuhkan, tetapi dengan pengobatan yang tepat, gejala yang muncul dapat diringankan.

Baca juga: Wanita yang Stres Lebih Rentan Alami Psoriasis

Psoriasis, Penyakit yang Tidak Dapat Disembuhkan Total

Langkah pengobatan psoriasis dilakukan dengan menjalani terapi tertentu. Pengobatannya sendiri dilakukan berdasarkan jenis dan tingkat keparahan psoriasis yang bertujuan untuk membantu meringankan gejala yang muncul. Berikut ini beberapa jenis pengobatan psoriasis yang biasanya dilakukan:

1.Penggunaan Salep atau Krim

Pengobatan psoriasis dengan menggunakan salep atau krim bertujuan untuk mengatasi gejala berupa gatal yang meradang, menghambat pertumbuhan sel kulit baru, serta mengurangi tekstur kasar pada kulit. 

2.Terapi Cahaya atau Fototerapi

Pengobatan psoriasis selanjutnya dapat dilakukan dengan terapi cahaya atau fototerapi. Prosedur ini dilakukan dengan menggunakan sinar ultraviolet jika penggunaan salep atau krim tidak dapat meredakan gejala yang muncul.

3.Mengonsumsi Obat Oral

Jika pengobatan dengan salep atau krim, serta terapi cahaya tidak efektif dalam mengatasi gejala yang muncul. Maka langkah pengobatan psoriasis selanjutnya dapat dilakukan dengan mengonsumsi obat oral.

4.Pemberian Obat Injeksi

Dalam kasus yang parah, pengobatan psoriasis dilakukan dengan pemberian obat melalui suntikan. Ini adalah cara terakhir yang dapat dilakukan jika ketiga prosedur pengobatan tidak mampu mengatasi gejala psoriasis yang muncul.

Selain sejumlah langkah pengobatan psoriasis yang telah disebutkan, kamu dapat membantu mengatasi sejumlah gejala yang muncul dengan melakukan beberapa langkah. Di antaranya adalah rutin berjemur, mandi secara teratur, hindari mengonsumsi alkohol, serta menghentikan konsumsi makanan yang dapat memicu munculnya peradangan, seperti daging merah dan produk olahan susu.

Baca juga: Kulit Kering Bersisik, Waspada Gangguan Psoriasis

Waspadai Gejala yang Muncul dan Atasi dengan Segera

Gejala psoriasis memang dapat hilang sepenuhnya, tetapi bisa saja kambuh kapanpun saat pengidap memiliki sejumlah faktor risikonya. Berbagai faktor risiko tersebut, di antaranya mengidap infeksi kulit, terpapar cuaca yang sangat panas, luka pada kulit, stres, perokok aktif, serta mengonsumsi obat-obatan tertentu. Secara umum, gejala psoriasis yang muncul, antara lain:

  • Adanya bercak kemerahan pada kulit dan bersisik. 
  • Rasa gatal dan juga nyeri.
  • Perubahan warna kuku, yang disertai dengan pertumbuhan yang abnormal.
  • Sensasi rasa terbakar pada kulit.

Durasi dan intensitas gejala psoriasis yang muncul akan berbeda-beda pada setiap orang. Terkadang gejala muncul dengan sangat parah dan bisa sembuh dengan sendirinya selama beberapa hari. Jadi, selalu perhatikan dan waspadai gejala yang muncul, ya!

Baca juga: Awas, Stres Bisa Picu Gangguan Kulit Psoriasis

Jangan lupa untuk segera menemui dokter di rumah sakit terdekat saat kamu mengalami sejumlah gejala parah, seperti rasa gatal dan gejala lain semakin parah, gejala melebar pada bagian kulit lainnya, merasa tidak nyaman dengan penampilan, nyeri sendi dan mengalami kesulitan dalam beraktivitas, serta tidak membaik setelah melakukan langkah pengobatan secara mandiri di rumah.

Waspadai gejala yang muncul, karena komplikasi yang terjadi bukan hanya menyerang kulit dan persendian dalam tubuh saja, tetapi juga organ yang letaknya jauh dari kulit, seperti jantung. Peradangan kulit akan menyebabkan zat proinflamasi masuk ke dalam darah, yang menjadi pemicu peradangan dan luka di sepanjang pembuluh kapiler dalam tubuh, salah satunya adalah jantung.

Referensi:
MedlinePlus. Diakses pada 2020. Psoriasis.
CDC. Diakses pada 2020. Psoriasis.
Mayo Clinic. Diakses pada 2020. Psoriasis.
Healthline. Diakses pada 2020. Everything You Need to Know About Psoriasis.


Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan