Tanpa Obat, Ini Cara Mengatasi GERD yang Mudah Dilakukan

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   30 November 2022

“Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi gastroesophageal reflux disease (GERD) tanpa menggunakan obat. Salah satunya adalah dengan berhenti merokok karena dapat merusak sfingter esofagus bagian bawah.”

Tanpa Obat, Ini Cara Mengatasi GERD yang Mudah DilakukanTanpa Obat, Ini Cara Mengatasi GERD yang Mudah Dilakukan

Halodoc, Jakarta – Penyakit asam lambung atau GERD merupakan kondisi saat asam lambung naik ke kerongkongan atau esofagus. Ketika GERD terjadi, pengidapnya akan merasakan berbagai gejala yang dapat menghambat aktivitasnya. Mulai dari nyeri pada ulu hati, heartburn, hingga berbagai gejala lain seperti perut kembung dan mual. 

Nah, biasanya GERD ditangani dengan penggunaan obat-obatan jenis antasida. Namun, nyatanya penyakit asam lambung juga dapat diatasi tanpa obat, lho. Penasaran bagaimana caranya? Berikut cara mengatasi GERD yang mudah untuk dilakukan. 

Cara Mengatasi GERD yang Mudah Dilakukan

Berikut adalah beberapa cara untuk mengatasi penyakit asam lambung tanpa menggunakan obat: 

1. Berhenti merokok

Cara pertama yang dapat dilakukan untuk meredakan GERD tanpa obat adalah dengan berhenti merokok. Karena itu, jika kamu merupakan perokok dan mengalami penyakit asam lambung, segeralah hentikan kebiasaan tersebut. Sebab, merokok dapat merusak sfingter esofagus bagian bawah, yang berperan dalam mencegah kenaikan asam lambung. 

Ketika otot sfingter esofagus tersebut melemah akibat kebiasaan merokok, seorang pengidap GERD mungkin akan mengalami episode atau kekambuhan yang lebih sering. Selain pada perokok aktif, mereka yang kerap menjadi perokok pasif juga perlu mewaspadai paparan asap rokok. 

2. Mengonsumsi makanan pereda GERD

Memang hingga saat ini tidak ada makanan ajaib yang dapat mengobati penyakit asam lambung. Namun, selain menghindari makanan pemicu GERD, penting untuk melakukan perubahan pola makan lainnya. Nah, American Academy of Family Physicians merekomendasikan makanan rendah lemak dan tinggi protein untuk pengidap GERD. 

Mengurangi asupan lemak dapat mengurangi gejala, sedangkan asupan protein dan serat yang cukup dapat membuat tubuh kenyang lebih lama. Hal ini pada akhirnya dapat mencegah seseorang untuk makan secara berlebihan, yang diketahui dapat memicu kenaikan asam lambung. Maka dari itu, cobalah memasukkan beberapa makanan ke dalam diet untuk membantu refluks asam. 

3. Makan dengan porsi kecil

Konsumsi makanan dengan porsi kecil dapat mengurangi tekanan pada perut. Hal ini diketahui dapat mencegah aliran balik asam lambung. Dengan demikian, diharapkan pengidap GERD dapat mengurangi heartburn dan mengonsumsi lebih sedikit asupan kalori secara keseluruhan. 

Selain itu, penting juga untuk menghindari langsung berbaring setelah makan, karena  hal ini dapat memicu heartburn. Nah,  National Institute of Diabetes and Digestive and Kidney Diseases (NIDDK) merekomendasikan untuk meninggikan kepala dengan bantal saat tidur, untuk menghindari heartburn di malam hari. 

4. Mengonsumsi asupan herbal 

Sebenarnya ada beberapa bahan herbal yang kerap digunakan untuk meredakan GERD. Mulai dari chamomile, licorice, tanaman slippery elm, hingga jahe. Beberapa bahan herbal tersebut tersedia dalam bentuk suplemen dan teh. Sayangnya, hingga saat ini, asupan herbal tersebut belum memiliki penelitian dan data ilmiah yang cukup untuk memastikan efektivitasnya dalam mengatasi penyakit asam lambung. 

Selain itu, beberapa bahan herbal tersebut berisiko menghambat efektivitas pengobatan yang mungkin dikonsumsi saat ini. Karena itu, penting untuk terlebih dahulu berdiskusi terkait penggunaannya dengan dokter. 

Itulah beberapa cara mengatasi GERD tanpa menggunakan obat. Mulai dari berhenti merokok, mengonsumsi makanan tertentu, makan dengan porsi kecil, atau mencoba mengonsumsi asupan herbal. Perawatan rumahan dapat membantu meringankan episode heartburn sesekali. Namun, ketika refluks asam yang berkepanjangan dan tidak diobati pengidap GERD memiliki risiko kerusakan esofagus yang lebih tinggi.

Jika beberapa cara tersebut sudah dicoba, namun GERD tak kunjung membaik, sebaiknya segeralah periksakan kondisi ke dokter. Sebab, bisa jadi GERD yang kamu alami membutuhkan obat resep dokter untuk meredakannya. 

Nah, jika saat ini kamu ingin memeriksakan kondisimu, kamu bisa membuat janji medis melalui aplikasi Halodoc. Tentunya tanpa perlu menunggu atau mengantre berlama-lama. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, download Halodoc sekarang juga! 

Banner download aplikasi Halodoc

Referensi: 

Healthline. Diakses pada 2022. 8 Home Remedies for Acid Reflux/GERD. 
NIDDK. Diakses pada 2022. Treatment for GER & GERD. 
Medical News Today. Diakses pada 2022. 15 ways to ease GERD symptoms at home. 
Family Doctor.org. Diakses pada 2022. Heartburn. 

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan