Tenggorokan Seperti Ada yang Mengganjal, Ini Penyebabnya

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   21 Desember 2021

"Ada beberapa penyebab tenggorokan seperti ada yang mengganjal. Di antaranya adalah infeksi virus, alergi, hingga iritasi."

Tenggorokan Seperti Ada yang Mengganjal, Ini PenyebabnyaTenggorokan Seperti Ada yang Mengganjal, Ini Penyebabnya

Halodoc, Jakarta – Pernahkah kamu merasa tenggorokan seperti ada yang mengganjal dan membuat tidak nyaman? Berbicara susah, menelan makanan susah, bahkan minum air pun terasa menyakitkan. Kira-kira, apa yang menjadi penyebab munculnya sensasi tenggorokan seperti ada yang mengganjal?

Kondisi ini bisa muncul sebagai gejala dari sakit tenggorokan. Saat ada gangguan pada area ini, rasa mengganjal memang bisa muncul dan membuat tidak nyaman. Secara umum, ada banyak faktor yang bisa menjadi penyebab seseorang mengalami sakit tenggorokan. Kondisi ini bisa muncul akibat infeksi virus, bakteri, hingga cedera pada tenggorokan.

Penyebab Tenggorokan Seperti Ada yang Mengganjal

Tenggorokan seperti ada yang mengganjal bisa menjadi tanda dari sakit tenggorokan. Selain sensasi mengganjal, kondisi ini juga bisa memicu rasa nyeri, tidak nyaman, serta kering pada tenggorokan. Ada beberapa faktor yang bisa menjadi penyebab kondisi ini muncul, beberapa di antaranya:

1. Infeksi Virus

Penyebab paling sering sakit tenggorokan adalah infeksi virus. Ada beberapa jenis virus yang sering menjadi pemicu kondisi ini, yaitu virus influenza, virus Epstein Barr, atau virus paramyxovirus.

2. Infeksi Bakteri

Selain virus, infeksi bakteri juga bisa menjadi penyebab munculnya gejala sakit tenggorokan. Kelompok bakteri yang paling sering menjadi pemicu kondisi ini adalah Streptococcus, yang juga merupakan bakteri penyebab strep throat.

3. Alergi

Sakit tenggorokan dan sensasi mengganjal juga bisa muncul sebagai reaksi alergi. Biasanya, kondisi ini muncul saat seseorang terpapar zat alergen, seperti debu atau bulu binatang.

Baca juga: 5 Obat Herbal untuk Mengatasi Tenggorokan Kering Akibat Polusi Udara

4. Iritasi

Rasa mengganjal pada tenggorokan bisa muncul akibat iritasi. Kondisi ini biasanya terjadi akibat mengonsumsi makanan atau minuman tertentu, seperti makanan pedas dan minuman beralkohol.

5. Cedera pada Tenggorokan

Ada banyak faktor yang bisa menyebabkan cedera pada tenggorokan, misalnya tidak sengaja menelan duri ikan. Kondisi ini bisa menjadi salah satu penyebab tenggorokan seperti ada yang mengganjal. Rasa tidak nyaman juga bisa muncul akibat kebiasaan berbicara dengan suara keras atau berbicara dalam waktu yang lama.

6. Gejala Penyakit

Rasa tidak nyaman pada tenggorokan juga bisa muncul sebagai gejala penyakit tertentu. Kondisi ini bisa menjadi tanda ada tumor atau kanker di rongga tenggorokan, penyakit asam lambung (GERD), serta infeksi HIV/AIDS.

Faktor Lain yang Harus Diwaspadai

Setelah mengetahui penyebab sakit tenggorokan, pengobatan bisa mulai dilakukan. Jika kondisi ini tergolong parah, biasanya dibutuhkan konsumsi obat atas anjuran dokter. Jika sudah punya resep obat, cek kebutuhan obat sakit tenggorokan di aplikasi Halodoc saja. Unggah resep dokter dan pesanan obat akan dikirim segera ke rumah.

Sakit pada tenggorokan bisa dialami oleh siapa saja. Selain penyebab-penyebab di atas, ternyata ada faktor lain yang bisa meningkatkan risiko seseorang mengalami sakit tenggorokan.

Kondisi ini disebut rentan menyerang orang yang aktif merokok, memiliki riwayat alergi, mengidap infeksi sinus alias sinusitis, serta kekebalan tubuh yang lemah. Selain itu, bisa terjadi akibat tertular dari orang yang sebelumnya sudah terinfeksi.

Untuk memastikan penyebab dari tenggorokan seperti ada yang mengganjal, ada baiknya untuk melakukan pemeriksaan ke dokter. Semakin cepat ditangani, kondisi ini akan lebih cepat diatasi sehingga tidak mengganggu aktivitas sehari-hari. Jangan lupa untuk cukup beristirahat dan banyak minum air putih untuk meredakan gejala yang muncul.

Referensi:
NHS UK. Diakses pada 2021. Sore Throat.
Mayo Clinic. Diakses pada 2021. Sore Throat.
Healthline. Diakses pada 2021. Sore Throat 101: Symptoms, Causes, and Treatment.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan