Tingkatkan Daya Tahan Tubuh dan Kulit Sehat dengan Vitamin C

Ditinjau oleh  dr. Verury Verona Handayani   03 Agustus 2020
Tingkatkan Daya Tahan Tubuh dan Kulit Sehat dengan Vitamin CTingkatkan Daya Tahan Tubuh dan Kulit Sehat dengan Vitamin C

Halodoc, Jakarta - Menjaga kesehatan tubuh itu wajib dilakukan. Salah satu caranya adalah dengan memastikan kebutuhan vitamin C tercukupi. Mengapa vitamin C? Karena vitamin C punya manfaat untuk menjaga kesehatan tubuh dari luar dan dalam, yaitu meningkatkan daya tahan tubuh dan kesehatan kulit. Sayangnya, vitamin C tidak diproduksi oleh tubuh, sehingga kamu perlu mendapatkannya dari makanan atau suplemen.

Secara alami, vitamin C terkandung dalam banyak jenis buah dan sayuran, seperti jambu biji, jeruk, kiwi, brokoli, dan kale, sayangnya cara pengolahan buah dan sayur yang salah dapat mengurangi atau merusak kandungan Vitamin C di dalamnya. Maka bila perlu untuk melengkapi dan memenuhi kebutuhan harian, asupan vitamin C bisa didapatkan dari suplemen. Seperti apa manfaat baik vitamin C bagi daya tahan tubuh dan kesehatan kulit? Berikut akan dibahas satu persatu, ya!

Baca juga: Ingin Suntik Vitamin C? Kenali Dulu Manfaat dan Bahayanya

Manfaat Vitamin C untuk Daya Tahan Tubuh

Daya tahan tubuh adalah suatu sistem kompleks, yang terbentuk dan bisa didukung dengan asupan vitamin dan mineral yang cukup. Salah satu vitamin yang memegang peranan penting dalam sistem ini adalah vitamin C yang juga dengan sebutan asam askorbat.

Vitamin C juga mendukung daya tahan tubuh dalam melawan penyakit serta membantu proses penyembuhan berbagai kondisi dalam tubuh. Tak hanya itu, vitamin C juga memiliki kandungan antioksidan yang tinggi. Manfaatnya adalah untuk melawan radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh, juga memicu produksi kolagen, yaitu sejenis protein yang penting dalam memelihara jaringan otot dan membantu penyembuhan luka.

Manfaat lain dari vitamin C dalam menjaga kesehatan tubuh adalah memaksimalkan penyerapan zat besi, sehingga pembentukan sel darah merah dapat berjalan optimal. Banyak sekali ya, manfaat vitamin C bagi daya tahan tubuh. Lalu, bagaimana dengan manfaatnya bagi kesehatan kulit?

Baca juga: 4 Manfaat Vitamin C untuk Wajah yang Mesti Dicoba

Vitamin C dan Kesehatan Kulit

Kesehatan bukan cuma soal daya tahan tubuh yang kuat. Nyatanya, kesehatan kulit juga sangat penting dan perlu dijaga. Nah, ajaibnya vitamin C juga bisa menjaga kesehatan kulit. Seperti dijelaskan sebelumnya, sifat antioksidan dalam vitamin C berperan penting dalam pembentukan kolagen, yang juga penting menjaga kelembaban kulit, mencegah kerutan dan penuaan dini, serta mempercepat penyembuahan luka atau jerawat.

Mengutip laman Oregon State University, vitamin C merupakan salah satu kunci penyusun lapisan dermis dan epidermis kulit. Namun, seiring bertambahnya usia atau kondisi tertentu, kandungan vitamin C dalam lapisan dermis dan epidermis akan menurun. Itulah sebabnya banyak produk perawatan kulit anti penuaan yang menambahkan kandungan vitamin C.

Namun, selain karena penuaan, vitamin C dalam kulit juga bisa menurun karena paparan sinar ultraviolet dan polusi. Hal ini tentu jadi masalah bagi orang Indonesia yang termasuk negara tropis. Oleh karena itu, kamu perlu memastikan kebutuhan vitamin C harian tercukupi, agar bisa tetap sehat luar dan dalam. Dalam artian, daya tahan tubuh kuat dan kulit pun sehat.

Baca juga: Bahaya Kekurangan Vitamin C saat Hamil

Jumlah asupan vitamin C harian untuk orang dewasa adalah sekitar 75-90 miligram. Namun, kebutuhan vitamin C bisa meningkat karena beberapa kondisi, misalnya sedang masa pemulihan dari sakit, ketika daya tahan tubuh sedang lemah, atau gaya hidup yang kurang baik seperti merokok atau sering mengkonsumsi makanan berlemak dan cepat saji. Soal berapa banyak dosis vitamin C yang dibutuhkan, kamu bisa bertanya pada dokter di aplikasi Halodoc.

Jika tidak bisa tercukupi dari makanan, asupan vitamin C bisa didapatkan dari suplemen. Direkomendasikan mengonsumsi suplemen vitamin C dengan dosis 500 miligram per hari masih aman dan cukup untuk memelihara daya tahan tubuh dan kesehatan kulit.

Soal memilih produk suplemen vitamin C, kamu bisa coba Halowell. Dengan kandungan vitamin C tunggal 500 miligram, Halowell dapat membantu memelihara daya tahan tubuh dan kesehatan kulit, bagi kamu yang aktif dan punya segudang aktivitas. Dikemas dalam kemasan yang praktis, Halowell bisa ringkas dimasukkan ke tas dan dibawa ke mana pun. Mudahnya lagi, kamu bisa pesan suplemen Halowell lewat aplikasi Halodoc, lho.

Referensi:
National Institute of Health. Diakses pada 2020. Vitamin C.
Oregon State University. Diakses pada 2020. Vitamin C and Skin Health.
WebMD. Diakses pada 2020. The Benefits of Vitamin C.


Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan