Tren Mouthtaping untuk Hentikan Ngorok, Berbahayakah?

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   11 Agustus 2022

“Mouthtaping adalah metode menutup mulut saat tidur agar bernapas hanya melalui hidung. Ada beberapa bahaya dari metode ini, salah satunya kesulitan bernapas.”

Tren Mouthtaping untuk Hentikan Ngorok, Berbahayakah?Tren Mouthtaping untuk Hentikan Ngorok, Berbahayakah?

Halodoc, Jakarta – Sedang trending di media sosial, orang-orang menutup mulutnya saat akan tidur atau disebut mouthtaping. Penggunaan penutup mulut ini dipercaya mampu mengatasi berbagai masalah tidur, salah satunya mendengkur alias ngorok.

Mengutip dari American Academy of Otolaryngol-Head and Neck Surgery, mouthtaping dapat memberikan manfaat terkait pengobatan ngorok. Jurnal tersebut menyebut, seseorang dengan sleep apnea obstruktif ringan, jika menggunakan penutup mulut ini, memaksa seseorang memaksa bernapas lewat hidung. Akhirnya, mendengkur jadi lebih sedikit dan pernapasan yang hilang bisa diminimalisir.

Namun, menggunakan mouthtaping saat tidur dapat menimbulkan beberapa efek samping yang ringan hingga membahayakan. Beberapa bahayanya, antara lain:

  • Rasa sakit saat melepas plester, terutama pada seseorang dengan rambut di wajah.
  • Alami iritasi di bibir dan area sekitarnya.
  • Alami perasaan cemas.
  • Kesulitan untuk bernapas, terutama jika hidung sedang tersumbat.

Selain itu, ada beberapa masalah lainnya yang bisa terjadi, seperti batuk di malam hari, gejala asma yang menjadi lebih buruk, hingga tekanan darah yang meningkat. Jika kamu memiliki suatu penyakit tertentu dan ingin melakukan mouthtaping, ada baiknya mendapatkan izin dari dokter terlebih dahulu.

Karena belum adanya penelitian yang komprehensif tentang metode ini, serta efeknya bagi kesehatan, diharapkan berhati-hati saat melakukannya. Bisa jadi beberapa efek samping lainnya bisa terjadi, seperti kurang tidur, kecemasan, hingga kesulitan bernapas. Saat sulit bernapas, berbagai macam bahaya atau bahkan kematian bisa saja terjadi.

Cara Melakukan Mouthtaping dengan Aman

Saat ini, belum ada pedoman resmi yang aman untuk melakukannya, serta risikonya juga belum diketahui secara pasti. Jika mencoba untuk melakukannya pertama kali, ada baiknya melakukan mouthtaping di siang hari. Jika alami kesulitan bernapas melalui hidung akibat masalah apapun, pastikan menghindari metode ini.

Untuk meminimalisir iritasi dan lem dari selotip, oleskan gel atau minyak yang aman untuk makanan ke area sekitar mulut sebelumnya. Bisa juga untuk mengoleskannya di salah satu sudut agar lebih mudah untuk dilepas di pagi hari.

Alternatif Mouthtaping untuk Mengurangi Ngorok

Masalah utama yang bisa diatasi oleh mouthtaping adalah ngorok. Untuk beberapa orang yang takut akan risiko dari metode ini, ada beberapa alternatif yang bisa dilakukan.

  • Tidur menyamping

Jika ingin mengurangi dengkuran, cobalah untuk tidur dalam posisi menyamping atau miring. Seseorang dapat mendengkur lebih sedikit saat tidur miring dibandingkan terlentang.

Agar mendapatkan posisi tidur yang nyaman, cobalah untuk mempertimbangkan beli kasur dan bantal baru. Tempat tidur yang ideal dapat meningkatkan keselarasan tulang belakang, sehingga berbaring lebih nyaman.

  • Strip hidung

Alternatif lainnya adalah penggunaan strip pada hidung. Hal ini sangat baik dalam mengurangi dengkuran. Tempatkan alat perekat khusus di hidung agar mampu memperluas saluran hidung, serta mendorong bernapas lewat hidung. Diharapkan, ngorok dapat menurun drastis dengan penggunaan alat ini.

Nah, jika kamu masih memiliki pertanyaan terkait bahaya mouthtaping, fitur tanya dokter dari Halodoc bisa digunakan untuk mendapatkan jawaban. Cukup dengan download aplikasi Halodoc, segala kemudahan dalam akses kesehatan bisa dilakukan kapan dan dimana saja!

Referensi:
Sleep Foundation. Diakses pada 2022. Mouth Taping for Sleep.
American Academy of Otolarngol-Head and Neck Surgery. Diakses pada 2022. Novel porous oral patches for patients with mild obstructive sleep apnea and mouth breathing: a pilot study.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan