Update Vaksin Corona: Ini Negara yang Sudah Mulai Vaksinasi

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   29 Desember 2020
Update Vaksin Corona: Ini Negara yang Sudah Mulai Vaksinasi     Update Vaksin Corona: Ini Negara yang Sudah Mulai Vaksinasi

Halodoc, Jakarta - Babak baru dalam upaya menghentikan pandemi virus corona tampaknya segera dimulai. Beberapa negara telah dilaporkan sudah melakukan vaksinasi, yang diyakini para ahli merupakan salah satu langkah tepat untuk menghentikan penyebaran virus. 

Setelah melakukan berbagai uji coba, vaksin yang paling efektif sudah ditentukan. Namun, kajian dan penelitian terhadap beberapa kandidat vaksin lain juga masih terus dilakukan, meski ada negara yang telah memulai proses vaksinasi Covid-19. Lantas, negara mana saja yang telah memulai vaksinasi ini? Berikut ulasannya! 

Baca juga: Tunggu BPOM, Ini Penjelasan Penggunaan Darurat Vaksin Corona

  • Inggris

Salah satu negara yang paling pertama melakukan vaksinasi adalah Inggris, yang mana mereka telah memulai program vaksinasi pada awal bulan ini. Setidaknya, 800.000 dosis pertama vaksin akan diberikan kepada orang-orang berusia di atas 80 tahun yang dirawat di rumah sakit dan juga untuk petugas kesehatan.

Namun, vaksin Pfizer-BioNTech sempat diragukan keefektifannya, karena di Inggris sudah berkembang virus strain baru yang diduga lebih berbahaya. Namun, BioNTech mengatakan bahwa vaksin bisa berfungsi.

  • Amerika Serikat

Negara adidaya ini telah menyetujui penggunaan darurat dua vaksin untuk digunakan untuk warganya, yakni Pfizer-BioNTech dan Moderna. Dosis pertama vaksin pun sudah diberikan kepada Presiden yang baru beberapa bulan lalu terpilih, Joe Biden pada Senin (21/12/2020).

Saat melakukan vaksinasi pertama, proses penyuntikan vaksin untuk Joe Biden dilakukan oleh Tabe Masa, seorang Praktisi Perawat dan Kepala Layanan Kesehatan Karyawan di kampus Christiana Care di Newark, Delaware. Namun, Joe Biden juga sempat mengkritik Tabe Masa yang tidak menggunakan sarung tangan saat menyuntiknya. Proses penyuntikan vaksin untuk Joe Biden pun berjalan canggung. Pasalnya, selama pandemi ini, berjabat tangan tanpa menggunakan sarung tangan sangat tidak disarankan.

  • Kanada

Otoritas Kesehatan Kanada juga telah memberikan persetujuan darurat penggunaan vaksin Pfizer awal Desember 2020. Negara yang merupakan anggota Persemakmuran Kerajaan Inggris ini akan menerima dosis awal hingga 249.000 vaksin pada Desember 2020. Vaksin juga telah diberikan kepada petugas kesehatan di sana.

Baca juga: Update Vaksin Corona: 1,8 Juta Dosis Vaksin Sinovac Tiba Akhir Desember

  • Rusia

Sejak awal Desember 2020, Presiden Rusia Vladimir Putin telah mengumumkan kampanye vaksin massal. Para dokter, guru, dan pekerja sosial adalah orang-orang diprioritaskan untuk mendapatkan vaksin Sputnik V Rusia. Beberapa klinik di Moskow juga telah mulai menawarkan vaksin tersebut.

  • Prancis

Pada Sabtu (26/12/2020), dosis vaksin dari Pfizer-BioNTech sudah tiba di Prancis. Negara ini memprioritaskan vaksin untuk diberikan kepada warga lanjut usia di panti jompo. Proses vaksinasi di Prancis dimulai pada Minggu (27/12/2020). Vaksin ini datang setelah European Medicines Agency, memberikan izin penggunaan Pfizer-BioNTech untuk dipakai penggunaaan darurat pada Senin (21/12/2020).

  • Meksiko

Meksiko adalah salah satu negara di kawasan Amerika yang telah memulai vaksinasi kepada warganya. Program vaksinasi yang dilakukan oleh militer Meksiko telah dimulai pada Selasa (22/12/2020). Pemerintah Meksiko berencana akan memberikan 125.000 dosis vaksin dari Pfizer-BioNTech secara cuma-cuma. Vaksinasi awal juga sudah diberikan kepada staf medis di dua dari 32 negara bagian di Meksiko, yaitu Kota Meksiko dan negara bagian Coahuila Utara. 

  • Israel

Salah satu negara di kawasan Timur Tengah yang sudah melakukan vaksinasi kepada warganya adalah Israel. Negara ini telah memulai program vaksinasi pada Minggu (20/12/2020). Pada hari pertama, vaksin diberikan kepada petugas kesehatan, perdana menteri, dan pasukan pertahanan. Mulai awal pekan lalu, Senin (21/12/2020), vaksin juga telah diberikan pada mereka yang berusia di atas 60 tahun. Pemerintah Israel menargetkan memvaksinasi setidaknya 2 juta orang pada Januari 2021. 

Baca juga: Ketahui Cara Kerja Antibodi dalam Melawan Virus COVID-19

Itulah negara-negara yang sudah memulai program vaksinasi. Sementara itu, Indonesia akan berencana memulai vaksinasi pada Januari 2021. Karena masih membutuhkan waktu, cara untuk menghentikan penyebaran virus corona yang sejauh ini bisa dilakukan adalah dengan menerapkan physical distancing, menjaga kebersihan diri dengan rutin cuci tangan memakai sabun, dan menggunakan masker selama di tempat umum. Namun, jika kamu merasakan ada gejala mirip COVID-19, segera tanyakan pada dokter di Halodoc. Dokter akan memberikan saran kesehatan yang diperlukan untuk membantumu kembali sehat. 

Referensi:
Deutsche Welle. Diakses pada 2020. Countries Start Rolling Out Coronavirus Vaccine.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan