4 Alasan Tubuh Bisa Mengidap Alergi Dingin

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   25 Mei 2023
4 Alasan Tubuh Bisa Mengidap Alergi Dingin4 Alasan Tubuh Bisa Mengidap Alergi Dingin

“Alergi dingin bisa terjadi pada siapa saja. Penyebab pastinya sebenarnya belum jelas. Namun, ada beberapa faktor yang diduga dapat meningkatkan risiko. Termasuk faktor usia hingga genetik.”

Halodoc, Jakarta - Tidak semua orang dapat menikmati udara, cuaca, atau suhu dingin. Selain menggigil karena kedinginan, beberapa orang ada yang mengalami alergi dingin saat suhu sedang rendah.

Alergi dingin atau urtikaria dingin adalah reaksi kulit selama beberapa menit setelah kamu terkena paparan dingin, baik dari air maupun udara.

Ada banyak faktor yang dapat menjadi penyebab alergi dingin. Termasuk salah satunya faktor genetik. Lebih jelasnya, yuk simak pembahasan berikut ini!


Berbagai Penyebab Alergi Dingin

Munculnya reaksi alergi dingin dapat terjadi saat pelepasan histamin dan zat kimia lain ke dalam aliran darah yang dipicu oleh cuaca dingin.

Beberapa penyebab lain alergi dingin adalah faktor genetik, memiliki sel kulit yang terlalu sensitif, virus, atau penyakit tertentu. Namun, penyebab pasti alasan tubuh bereaksi demikian terhadap dingin masih belum diketahui.

Meskipun begitu, ada beberapa faktor yang meningkatkan risiko terkena alergi dingin yaitu:

1. Reaksi Sistem Imun

Pada kebanyakan kasus, alergi dingin terjadi akibat reaksi sistem imun yang menganggap suhu dingin sebagai bahaya. Lalu, sistem imun merespons dengan melepaskan antibodi, histamin, dan berbagai zat lain, yang memicu gejala.

2. Faktor Usia

Anak-anak dan remaja paling rentan terkena alergi dingin dan biasanya membaik dengan sendirinya setelah beranjak dewasa. Meski begitu, orang dewasa juga bisa mengalami kondisi ini.

3. Mengidap Penyakit Tertentu

Ada beberapa gangguan kesehatan atau penyakit, seperti kanker atau hepatitis, yang meningkatkan risiko terkena alergi dingin.

Risiko alergi ini juga bisa meningkat karena penyakit yang berkaitan dengan darah dan kulit. 

Pada beberapa kasus, orang yang baru saja terkena infeksi, seperti pneumonia atau radang paru-paru, lebih berisiko mengalami alergi dingin.

4. Faktor Genetik

Ada anak yang mewarisi penyakit ini dari orangtuanya. Sebab, ada kondisi pada gen tertentu yang diduga jadi penyebab alergi ini, bisa diturunkan dari orangtua ke anak. Namun, hal ini sangat jarang terjadi. 


Gejala yang Perlu Diwaspadai

Alergi dingin biasanya mulai terasa saat kulit terpapar air dingin atau cuaca dingin (di bawah 4 derajat Celsius). Alergi dingin juga lebih berisiko muncul dalam kondisi yang berangin dan lembap. Berikut ini adalah beberapa gejala alergi dingin yang dapat terjadi:

  • Tangan terasa bengkak saat memegang benda dingin.
  • Muncul bilur yang terasa gatal pada area kulit yang terpapar udara dingin.
  • Bibir dan tenggorokan terasa bengkak saat mengonsumsi makanan atau minuman dingin.
  • Kulit berwarna kemerahan.

Reaksi alergi dingin yang paling parah biasanya pada saat seluruh tubuh terpapar oleh suhu dingin, seperti saat berenang di air dingin. Reaksi yang ditimbulkan dapat berpotensi membahayakan nyawa, seperti pembengkakan pada tenggorokan dan lidah hingga sulit bernapas, tekanan darah menurun drastis, jantung berdebar, pingsan, serta membengkaknya lengan dan kaki.

Umumnya, alergi dingin akan menghilang dengan sendirinya setelah beberapa pekan atau bulan. Namun, ada juga yang bertahan lebih lama. Jika tenggorokan atau lidah terasa bengkak, merasa pusing, dan sulit bernapas, sebaiknya segera diskusikan dengan dokter melalui aplikasi Halodoc

Khawatir dengan biaya untuk berobat ke dokter? Cobalah bergabung dengan Garda Healthtech. Hanya dengan membayar premi mulai dari Rp500.000 per tahun, dijamin #SehatmuTerlindungi, deh.

Bagaimana caranya? Mudah saja, cukup download aplikasi Halodoc, lalu ikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Buka aplikasi Halodoc dan klik Perlindungan Kesehatan di menu Penunjang Kesehatan. 
  2. Jelajahi pilihan paket.
  3. Pilih keanggotaan yang sesuai dengan kebutuhan.
  4. Pelajari detail paket dan klik lanjutkan.
  5. Lengkapi data diri dan lanjutkan ke pembayaran.

Garda Healthtech dapat menjamin biaya konsultasi kesehatan dan resep obat yang diberikan dokter, baik secara online atau kunjungan langsung ke rumah sakit. Proses untuk bergabung menjadi anggota pun mudah dan pastinya cepat. Tunggu apa lagi? Yuk daftarkan diri di Garda Healthtech sekarang juga!



Referensi:
American Academy of Dermatology. Diakses pada 2021. Welts on Skin Due to Cold Temperature Could be Hives.
DermNet New Zealand. Diakses pada 2021. Cold Urticaria.
Mayo Clinic. Diakses pada 2021. Diseases & Conditions. Cold urticaria.
Healthline. Diakses pada 2021. Hives.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan