Agar ASI Lancar, Coba Hypnobreastfeeding

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   26 April 2018
Agar ASI Lancar, Coba HypnobreastfeedingAgar ASI Lancar, Coba Hypnobreastfeeding

Halodoc, Jakarata – Memberikan ASI pertama kali kepada buah hati ialah yang sangat penting, pasalnya ASI sendiri adalah makanan utama bayi hingga usia 6 bulan. Di dalam ASI banyak juga terkandung zat-zat yang akan memperkuat sistem imun Si Kecil yang baik untuk melindunginya di masa awal setelah ia dilahirkan.

Namun, akibat perasaan, pikiran, dan kondisi sang ibu yang masih belum stabil pasca melahirkan, pada kasus tertentu ASI yang diproduksi masih sedikit. Ibu pun jadi bertambah stres karena takut asupan gizi untuk Si Kecil tak tercukupi.  

Ibu sebaiknya tidak perlu merasa sedih berlarut atau cemas berlebihan, sebab kini ada trik hypnobreastfeeding yang akan membantu ibu memperlancar proses menyusui. Hypnobreastfeeding sendiri ialah teknik relaksasi sambil memikirkan kalimat-kalimat positif dalam keadaan hipnosis, untuk membantu kelancaran proses menyusui. Kalimat afirmasi yang tertanam dipikiran itulah diharapkan mampu membantu proses menyusui.

Dalam proses menyusui, hormon yang berperan penting ada dua, yaitu hormon prolaktin dan oksitosin. Hormon prolaktin berfungsi menghasilkan ASI. Setelah melahirkan, jumlah hormon oksitosin menjadi lebih dominan, sehingga pada hari ke 2-3 setelah proses persalinan  ASI mulai keluar.

Sementara hormon oksitosin ialah hormon yang bertanggung jawab  untuk mengalirkan ASI, sehingga dapat dikonsumsi oleh bayi melalui hisapan. Hormon oksitosin ini sendiri akan bekerja secara optimal apabila ibu berada dalam kondisi tenang dan santai.

Hypnobreastfeeding sebagai solusi memperlancar ASI ini akan mampu menghadirkan perasaan yang tenang, santai, dan nyaman untuk ibu. Kondisi yang tenang mendorong seluruh sistem yang ada di tubuh ibu, sehingga proses menyusui akan berjalan jauh lebih mulus.

Selain itu dengan menjadi ibu menyusui, risiko akan kanker payudara, kanker ovarium, bahkan osteopeorosis akan menjadi lebih rendah. Jadi ibu dapat meyakinkan diri sendiri bahwa menyusui adalah aktivitas yang menyehatkan dan menguntungkan bagi ibu dan bayi. (BACA JUGA: Sakit Kepala Saat Menyusi, Kenapa?)

Nah, berikut ini terdapat cara yang dapat diikuti untuk melakukan hipnoterapi:

  • Lakukan relaksasi dalam posisi berbaring atau duduk.
  • Buat kondisi ruangan tersebut menjadi temaram, misalnya dengan memasang lampu tidur. Kamu juga bisa memasang lilin aromaterapi agar ruangan semakin terasa nyaman.
  • Setelah merasa ringan dan tenang, mulai untuk memfokuskan pikiran.
  • Apabila sudah fokus, kamu bisa memulai untuk memasukan sugesti positif melalui kalimat-kalimat afirmasi seperti: “Saya mampu memberikan ASI kepada bayi saya”, “ASI saya akan mengalir deras dan mampu membutuhi kebutuhan Si Kecil”, “Anak saya akan tumbuh sehat berkat ASI yang saya berikan”, dan lain-lain.
  • Pegang kedua payudara dan yakinkan diri sendiri kalau kamu bisa menghasilkan ASI yang cukup untuk kebutuhan bayi.

Lakukanlah hal ini setiap hari dan niscaya hal ini akan membantu membuat ibu dan ayah merasa tenang dan menciptakan lingkungan yang menyenangkan untuk tumbuh kembang bayi. Selain itu, dengan melakukan hypnobreastfeeding ini diharapkan kecemasan dan ketakutan yang dihadapi sang ibu perlahan akan berkurang, sehingga ibu akan memfokuskan pada hal-hal yang posisif saja. Ibu juga semakin merasa percaya diri dalam melaksanakan pernannya sebagai seorang ibu.

Apabila ibu masih memiliki pertanyaan seputar hal ini, ibu bisa berdiskusi dengan dokter yang ada di Halodoc melalui pilihan komunikasi Chat, Voice/Video call melalui layanan Contact Doctor. ibu juga bisa membeli keperluan medis seperti obat atau vitamin melalui layanan Pharmacy Delivery yang akan mengantarkan pesananmu tidak lebih dari satu jam.Tunggu apalagi, yuk segera download aplikasi Halodoc sekarang juga! (BACA JUGA: Mitos Seputar Menyusui yang Harus Orangtua Tahu)

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan