2 Pilihan Pengobatan untuk Mengatasi Foreign Accent Syndrome

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   23 Januari 2023

“Pengobatan untuk foreign accent syndrome sebenarnya adalah dengan mengobati kondisi yang mendasarinya. Namun, bila tidak ada kondisi yang mendasarinya, ada dua pilihan pengobatan yang bisa mengurangi gejalanya, yaitu terapi wicara dan konseling.”

2 Pilihan Pengobatan untuk Mengatasi Foreign Accent Syndrome2 Pilihan Pengobatan untuk Mengatasi Foreign Accent Syndrome

Halodoc, Jakarta – Bisa menguasai bahasa asing dan aksennya tentu saja membuat bangga atau bahkan menjadi impian banyak orang. Namun, bayangkan bila kamu terbangun dan tiba-tiba saja kamu bisa berbicara dengan aksen bahasa yang belum pernah kamu gunakan sebelumnya. Kondisi ini disebut Foreign Accent Syndrome (FAS).

Ini adalah sindrom langka, tapi sering terjadi setelah cedera kepala, stroke, atau beberapa jenis kerusakan otak lainnya. Orang yang mengidap FAS masih berbicara dengan menggunakan bahasa ibunya, tapi dengan aksen asing. Kondisi ini terkadang bisa bertahan hingga selamanya, tapi ada beberapa pengobatan yang bisa dilakukan untuk mengurangi gejalanya.

Yuk, simak pengobatan untuk Foreign Accent Syndrome di sini!

Kenalan dengan Foreign Accent Syndrome 

Foreign accent syndrome (FAS) adalah gangguan bicara langka ketika seseorang berbicara dalam bahasanya sehari-hari tapi dengan aksen asing.

Hal ini tidak sama dengan saat seseorang memang mempelajari atau tinggal di negara lain dalam waktu yang lama, sehingga menguasai aksen asing tersebut. 

Pengidap FAS mengembangkan aksen bahasa asing tersebut secara tiba-tiba, tapi itu tidak dibuat-buat dan aksennya tetap relatif konsisten dari waktu-ke waktu.

Kebanyakan kondisi ini terjadi akibat kerusakan otak, terutama di area Broca, yang mengontrol melodi ucapan dan ritme kata saat kamu berbicara.

Beberapa kondisi yang bisa memengaruhi area otak tersebut, antara lain:

  • Cedera kepala parah seperti misalnya mengalami kecelakaan mobil.
  • Stroke, yakni kondisi saat aliran darah ke otak terhenti.
  • Lesi otak atau aneurisma, ketika pembuluh darah melemah dan pecah, menyebabkan pendarahan internal.
  • Multiple sclerosis (MS), kondisi sistem saraf pusat.
  • Tumor atau pertumbuhan di otak.

Namun, pada beberapa kasus, FAS juga bisa disebabkan oleh kondisi kesehatan mental.

Beberapa gejala umum sindrom aksen asing, antara lain:

  • Pengucapan atau pelafalan vokal yang berbeda. Misalnya, kata ‘yah’ menjadi ‘yeah’.
  • Menambahkan, menghapus, atau mengganti suara. Misalnya, ketika mengatakan “kuat” menjadi “kuhwat”.
  • Nada bicara berubah.
  • Salah mengucapkan suatu kata. Misalnya, ‘baik’ menjadi ‘paik’.

Berbagai Pilihan Pengobatan yang Bisa Dilakukan

Cara mengatasi Foreign Accent Syndrome adalah dengan mengobati kondisi yang menjadi  penyebabnya.

Berikut beberapa pilihan pengobatan yang bisa dilakukan untuk mengatasi kondisi medis yang menjadi penyebab FAS:

  • Untuk stroke: Obat anti pembekuan darah bisa diberikan untuk mencegah stroke lebih lanjut, atau operasi pengangkatan bekuan darah dari pembuluh darah.
  • Cara mengatasi cedera otak: Obat anti kejang untuk cedera yang besar, diuretik untuk mengurangi tekanan di otak, atau operasi untuk memperbaiki kerusakan besar.
  • Cara mengatasi aneurisma: Operasi pemotongan pembuluh darah bisa dilakukan untuk menghentikan aliran darah ke aneurisma.
  • Untuk MS: Terapi modifikasi penyakit untuk memperlambat perkembangan gejala MS.

Namun, bila tidak ada atau tidak diketahui kondisi yang mendasarinya, ada beberapa perawatan yang bisa direkomendasikan dokter untuk mengurangi gejala sindrom tersebut.

Beberapa pilihan pengobatan untuk FAS, antara lain:

1. Terapi wicara

Terapi ini untuk membantu pengidap untuk mempelajari kembali aksen mereka sebelumnya.

Dalam terapi wicara, pengidap akan melakukan latihan vokal yang ditargetkan untuk melafalkan suara dengan sengaja dalam aksen biasa mereka.

2. Konseling, terapi, atau bergabung dalam kelompok pendukung

Pilihan perawatan ini bisa membantu pengidap untuk menghadapi masalah apa saja yang terjadi yang diakibatkan oleh FAS. Misalnya, orang-orang meledek dan menganggap aksen asing pengidap dibuat-buat, atau pengidap merasa sudah kehilangan sebagian dari identitas dirinya.

Nah, terapi yang mungkin melibatkan strategi terapi perilaku bisa membantu pengidap untuk menumbuhkan kebiasaan positif dan sehat untuk melawan pikiran, perasaan, atau kebiasaan yang negatif atau destruktif.

Itulah beberapa pilihan pengobatan untuk Foreign Accent Syndrome. Bila kamu atau orang terdekat mengalami gejala sindrom tersebut, sebaiknya jangan dibiarkan saja.  Pasalnya, perubahan aksen yang kamu alami bisa saja disebabkan oleh sesuatu yang serius.

Coba hubungi dokter melalui Halodoc untuk membicarakan gejala kesehatan yang kamu alami. Melalui Video/Voice Call dan Chat, kamu bisa tanya dokter anak dan minta saran kesehatan kapan saja dan di mana saja.

Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga di Apps Store dan Google Play.

Referensi:
Medical News Today. Diakses pada 2023. What is foreign accent syndrome?.
Healthline. Diakses pada 2023. Foreign Accent Syndrome: What Is It?

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan