4 Tips Tetap Produktif saat Menjalani Hybrid Working

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   06 Oktober 2022

“Tetap produktif adalah salah satu tantangan terbesar saat menjalani hybrid working. Namun, ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar produktivitas tetap terjaga meski bekerja di dua tempat secara bergantian.”

4 Tips Tetap Produktif saat Menjalani Hybrid Working4 Tips Tetap Produktif saat Menjalani Hybrid Working

Halodoc, Jakarta – Pandemi COVID-19 membuat banyak pekerja harus melakukan pekerjaan mereka dari rumah. Namun, sekarang banyak kantor sudah meminta karyawan mereka untuk bekerja kembali di kantor, tapi ada juga beberapa yang menerapkan sistem hybrid working. Sistem ini membuat karyawan bisa bekerja di kantor, tapi juga bisa di mana saja termasuk di rumah.

Bekerja di dua tempat yang berbeda tentu memiliki keuntungannya sendiri, tapi ada juga banyak tantangannya. Salah satunya adalah menurunnya produktivitas, karena tidak jarang para pekerja tergoda untuk menunda-nunda pekerjaan dan memilih untuk bersantai. 

Namun, hybrid working semestinya bukan lah menjadi kesempatan untuk bisa bermalas-malasan, melainkan kamu bisa menggunakan waktu secara efisien untuk menghasilkan pekerjaan yang baik. Tujuannya agar bisa menyeimbangkan pekerjaan dengan kehidupan. Karena itu, simak tips tetap produktif saat menjalani hybrid working di sini. 

Tips Tetap Produktif Saat Hybrid Working

Berikut beberapa tips yang bisa kamu coba agar tetap produktif saat hybrid working:

1. Membuat rencana

Salah satu cara terbaik agar bisa tetap produktif dalam sistem kerja hybrid adalah dengan membuat rencana. Sebelum pandemi, banyak pekerja yang datang ke kantor setiap pagi dengan sudah memiliki rencana di pikiran,  mengenai apa yang harus mereka lakukan atau kerjakan pada hari itu.

Nah, hal tersebut sebaiknya juga tetap dilakukan ketika harus bekerja dalam sistem hybrid working saat ini. Jadi, baik bekerja di rumah atau di kantor, kamu perlu mengetahui dengan tepat kapan dan apa yang mau kamu kerjakan. Kamu mungkin bisa membuat perencanaan tersebut pada malam sebelumnya untuk meningkatkan produktivitas hari berikutnya.

2. Atur pekerjaan berdasarkan lokasi

Agar lebih produktif, kamu juga bisa membagi pekerjaan berdasarkan lokasi kerja, karena pekerjaan tertentu bisa diselesaikan dengan lebih baik di lokasi tertentu. Misalnya, menyiapkan dokumentasi atau mengirim email bisa lebih efektif bila dilakukan saat bekerja dari rumah. 

Sedangkan pekerjaan yang butuh untuk melibatkan beberapa rekan kerja akan lebih efektif bila dilakukan di kantor. Kamu juga bisa mengatur rapat saat bekerja di kantor bila rindu akan interaksi secara langsung dengan rekan kerja.

3. Atur agar meja kerja mirip di kedua tempat

Salah satu tantangan hybrid working adalah karena kamu perlu menyesuaikan diri setiap kali berpindah lokasi. Misalnya, dari suasana yang santai di rumah, lalu harus bersikap serius saat bekerja di kantor, dan sebaliknya. 

Menurut ahli, masalah tersebut bisa dikurangi dengan membuat ruang kerja kamu di dua tempat tersebut menjadi semirip mungkin. Sebab manusia adalah makhluk ‘kebiasaan’ dan itulah mengapa memiliki tempat kerja semirip mungkin, baik di rumah, maupun di kantor bisa membantu menjadi lebih produktif.

Jadi, cobalah untuk memosisikan meja, kursi, bahkan hiasan di meja kerja kamu mirip, baik yang di rumah dengan yang di kantor.

4. Jaga komunikasi tetap terbuka

Agar tetap produktif dalam lingkungan hybrid working, sangat penting untuk menjaga komunikasi tetap terbuka dengan rekan kerja. Komunikasi terbuka bisa menumbuhkan kepercayaan dan memudahkan pekerja untuk menyampaikan keluhan atau kendala yang sedang dialami pada atasan, sehingga berbagai masalah bisa diatasi. 

Selain itu, komunikasi yang terbuka secara konstan juga penting untuk meminimalkan terjadinya miskomunikasi. Jadi, pastikan komunikasi kamu dengan rekan kerja maupun atasan tetap lancar saat hybrid working, dengan mengadakan meeting online  secara teratur, dan lain-lain.

Itulah beberapa tips untuk menjaga produktivitas bagi kamu yang sedang menjalani hybrid working. Jangan lupa juga untuk selalu menjaga kesehatan agar bisa bekerja dengan produktif setiap hari. Bila sakit, jangan dibiarkan saja. Segera hubungi dokter dengan menggunakan aplikasi Halodoc.  

Melalui Video/Voice Call dan Chat, kamu bisa tanya dokter dan minta saran kesehatan kapan saja dan di mana saja. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga di Apps Store dan Google Play.

Referensi:
Computer World. Diakses pada 2022. 5 productivity tips for hybrid workers.
Inspace. Diakses pada 2022. Five Ways To Stay Productive In A Hybrid Office

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan