5 Tantangan Menjadi Mama Muda, Yakin Sudah Siap?
Halodoc, Jakarta – Menikah dan memiliki anak adalah mimpi yang biasanya menghinggapi pasangan-pasangan muda. Menurut penelitian yang dilakukan oleh Ohio State University, 67 persen pasangan muda di usia di bawah 30-an menginginkan memiliki anak dan menjadikan keinginan tersebut sebagai resolusi.
Namun, seiring pertambahan usia, keinginan tersebut mendadak pupus setelah mengetahui tantangan-tantangan yang mengiringi setelah punya anak. Yakin sudah siap menjadi mama muda? Untuk mengetahui tips menjadi mama muda, ketahui dulu tantangan sebagai mama muda ini!
- Perubahan Bentuk Tubuh
Perubahan pertama yang sangat mencolok adalah bentuk tubuh yang dulunya langsing sekarang melebar. Kehamilan dan menyusui adalah dua hal yang memberikan perubahan pada bentuk tubuh. Kamu mesti kerja ekstra keras untuk menurunkan berat badan dan mengembalikan tubuh seperti semula. Kalaupun gabung di kelas aerobik ataupun gym, perlu ada penyesuaian waktu karena tidak bisa meninggalkan anak sesukanya kalau tidak ada yang jaga.
- Kesabaran dalam Menghadapi Tantrum Anak
Salah satu bagian paling berat menjadi mama muda adalah ketika anak mulai tantrum di muka umum. Menjadi mama muda memang perlu serba ekstra, salah satu ekstra yang lain adalah ekstra sabar. Kamu tidak bisa lagi menikmati window shopping, karena harus menjaga anak yang lari-lari di mal, belum lagi mendiamkan Si Kecil kalau sudah mulai “beraksi”.
- Serba Mendahulukan Anak
Akan tiba masanya di mana kamu harus memilih membeli sepatu baru atau down payment untuk uang sekolah anak. Ketika menjadi mama muda, segala sesuatunya pasti kebutuhan anak dulu yang didahulukan. Mau makeup, fashion, atau belanja-belanja, nanti dulu deh yang paling penting adalah membeli susu anak.
- Mulai Membandingkan Anak dengan Anak Lainnya
Kamu juga akan merasakan perbandingan yang sering dilakukan orangtua kepada anak-anaknya. Perasaan tidak mau kalah kalau anak teman lebih keren dandanannya, atau masuk ke play group di mana pengajarnya adalah selebgram, serta hal-hal kompetitif lainnya.
- Tidak Bisa Traveling On the Spot Lagi
Satu hal yang paling berasa saat menjadi mama muda adalah kamu tidak bisa melakukan perjalanan mendadak seperti yang biasanya dilakukan sebelum punya anak. Pastinya, kamu tidak mungkin meninggalkan anak atau membawanya ikut ke trekking ke hutan.
Kok rasanya serem ya, jadi mama muda? Tidak bisa senang-senang lagi, apa-apa harus mendahulukan kebutuhan anak. Jangan langsung takut dong, kalau kamu memang sudah komitmen memiliki anak, ya dijalani dengan sepenuh hati sambil melakukan 3 tips menjadi mama muda ini. (Baca juga: 5 Tips Atasi Anak Introvert)
- Atur Waktu
Pasti bisalah senang-senang, asal kamu pintar mengatur waktu dan diskusikan bersama pasangan. Kamu tetap bisa kok melakukan aktivitas favoritmu tanpa meninggalkan Si Kecil. Kamu bisa minta bantuan orangtua atau mertua kalau kamu tidak punya babysitter.
- Banyak Baca Informasi Mengenai Tumbuh-kembang Anak
Semua orangtua pasti buta mengenai tumbuh-kembang anak. Kalau kamu merasa kurang informasi mengenai cara merawat dan membesarkan anak serta apa yang harus dilakukan kalau anak tiba-tiba menunjukkan gejala penyakit tertentu, galilah informasi mengenai hal tersebut. Banyak baca dan sharing dengan sesama orangtua muda lainnya. Minta saran orangtua ataupun mertua mengenai tips-tips merawat anak yang baik dan benar.
- Jangan Stres
Ada banyak mama muda yang merasa stres dan give up merawat anaknya. Tidak perlu terlalu menekankan diri sendiri harus merawat anak dengan cara yang sama dengan yang diterapkan orangtua lainnya. Jangan juga menjadikan sosial media sebagai acuan untuk merawat anak yang benar. Membandingkan anak dengan anak-anak lainnya juga bisa bikin stres. Yakinlah kalau kamu punya cara sendiri dalam membesarkan anak yang akan membawa anak pada keberhasilan sesuai dengan bakat yang dimiliki anak.
Nah, kalau punya pertanyaan seputar kesehatan anak lainnya bisa ditanyakan lebih lanjut ke Halodoc. Dokter-dokter yang ahli di bidangnya akan berusaha memberikan solusi terbaik untukmu. Caranya, cukup download aplikasi Halodoc lewat Google Play atau App Store. Melalui fitur Contact Doctor mama muda bisa memilih mengobrol lewat Video/Voice Call atau Chat.