Ini 3 Alasan Harus Konsumsi Suplemen Vitamin E

Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   20 September 2019
Ini 3 Alasan Harus Konsumsi Suplemen Vitamin EIni 3 Alasan Harus Konsumsi Suplemen Vitamin E

Halodoc, Jakarta – Tubuh memerlukan asupan vitamin dan mineral untuk menjaganya agar tetap sehat. Banyak jenis vitamin yang secara alami memenuhi kesehatan tubuh, salah satunya adalah vitamin E. Vitamin E adalah salah satu nutrisi bagi tubuh untuk menunjang kinerja dari tubuh, khususnya bagi kulit.

Vitamin E memiliki kandungan antioksidan yang membantu untuk memperlambat kondisi sel maupun jaringan tubuh yang rusak. Ketahui manfaat vitamin E untuk tubuh, yaitu:

  1. Melindungi Kulit dari Radikal Bebas

Konsumsi vitamin E baik untuk menjaga kesehatan kulit agar tetap sehat. Vitamin E yang mengandung antioksidan cukup tinggi melindungi kulit dari paparan radikal bebas dan juga dari efek buruk sinar matahari UVA dan UVB yang dapat merusak kulit dan menyebabkan timbulnya tanda-tanda penuaan dini. Konsumsi Vitamin E secara rutin dapat membuat kulit lebih lebih lembap, halus, dan lembut.

  1. Melembapkan Kulit

Buat kamu yang memiliki permasalahan kulit kering, biasanya akan menggunakan krim atau lotion untuk melembabkan kulit. Ternyata, Vitamin E adalah pelembap yang sangat efektif ketimbang lotion maupun krim berbasis air. Sebagai nutrisi yang larut dalam minyak, Vitamin E mudah diserap lebih dalam ke kulit. Selain itu Vitamin E mampu untuk mencegah hilangnya air dari kulit dan efektif mengembalikan keseimbangan minyak alami kulit. Dapatkan kulit cantik dengan memasukkan vitamin E menjadi kebutuhan sehari-hari, ya!

  1. Mengatasi Gejala Penuaan Dini

Gejala penuaan dini, termasuk kerutan, garis halus, dan flek hitam akan timbul pada umumnya di usia di atas 35 tahun. Tanda-tanda penuaan dini ini muncul akibat menurunnya kadar kolagen di dalam kulit akibat bertambahnya usia. Hal ini bisa diatasi dengan konsumsi supplement kulit untuk merawat kulit dari dalam yang memiliki kandungan Vitamin E dan Astaxanthin dari ganggang merah. Supplement kulit yang mengandung Vitamin E dan Astaxanthin ini mampu merangsang tubuh agar memproduksi kolagen secara alami, sehingga lebih efektif untuk mengurangi garis halus, kerutan dan flek hitam.

Konsumsi Vitamin E dengan Tepat

Konsumsi vitamin E sesuai anjuran yang tepat dan aman untuk kesehatan ginjal dan pengidap diabetes. Kamu juga tidak perlu takut gemuk karena mengonsumsi vitamin E karena tidak memengaruhi berat badan. Namun, ada beberapa orang yang harus menghindari vitamin E untuk kesehatannya, seperti pasien yang akan menjalani operasi, pengidap stroke, kekurangan vitamin K, dan memiliki gangguan pada pendarahan.

Kamu bisa menemukan vitamin E dalam beberapa jenis makanan, seperti bayam, kacang tanah, kedelai, alpukat, udang, dan brokoli. Selain mengonsumsi makanan dengan kandungan vitamin E, sebaiknya juga ditambah konsumsi suplemen vitamin E. Karena nutrisi buah dan sayur hanya memenuhi 25% kebutuhan harian kulit sehingga kulit butuh asupan tambahan dari suplemen agar tetap terjaga kesehatannya. Natur-E adalah Supplemen vitamin E yang terpercaya dan terbukti memenuhi kebutuhan vitamin E tubuh sehingga kulit terlihat lebih sehat dan cantik.

Natur-E terbuat dari bahan-bahan alami seperti minyak biji gandum dan minyak biji bunga matahari. Tidak hanya itu, Natur-E mengandung bahan alami lainnya seperti astaxanthin yang terbuat dari ganggang merah dan likopen.

Setiap usia membutuhkan kadar vitamin E yang berbeda-beda, namun jangan khawatir, Natur-E memiliki tiga jenis produk yang disesuaikan dengan kebutuhan jenis kulit maupun usia penggunanya.

Bagi pemilik kulit kusam pada usia 18-24 tahun, kamu bisa mengonsumsi Natur-E Soft Capsule 100 IU. Wanita berusia 25-35 tahun yang ingin melembapkan dan meratakan warna kulit bisa mengonsumsi Natur-E Soft Capsule 300 IU. Bagi wanita di atas 35 tahun yang ingin mengurangi kerutan, merawat wajah agar awet muda, dan mencegah flek hitam, kamu bisa mencoba Natur-E Soft Capsule Advanced.

Untuk hasil yang maksimal, tidak ada salahnya untuk mengonsumsi Natur-E sebanyak 1 kali perhari dan konsumsi Natur-E sesuai aturan pakai yang tertera. Jangan lupa konsumsi Natur-E setelah makan dan hindari penyimpanan dari paparan sinar matahari langsung. Kamu bisa membeli produk Natur-E pada aplikasi Halodoc. Dengan layanan beli obat, kamu bisa mendapatkan obat atau vitamin dalam waktu satu jam. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga di App Store atau Google Play.

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2019. Vitamin E for Skin.
Mayo Clinic. Diakses pada 2019. Vitamin E.
NutraIngredients. Diakses pada 2019. Vitamin E reduces high blood pressure in cases of kidney pressure.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan