Inilah 5 Penyebab Ikan Peliharaan Stres

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   19 Maret 2021
Inilah 5 Penyebab Ikan Peliharaan StresInilah 5 Penyebab Ikan Peliharaan Stres

Halodoc, Jakarta - Memelihara ikan bukanlah hal yang mudah. Hampir sama dengan proses pemeliharaan hewan jenis lain, kamu perlu memperhatikan lingkungan, jenis pakan, bahkan kondisi air yang kamu gunakan untuk memelihara ikan. Bukan hanya berisiko mengalami gangguan kesehatan, pemeliharaan yang kurang tepat pun dapat berisiko meningkatkan kondisi stres pada ikan.

Baca juga: Ini 4 Manfaat Memelihara Ikan bagi Kesehatan

Ada beberapa gejala yang menandakan bahwa ikan peliharaan mengalami kondisi stres. Mulai dari berenang yang lebih cepat, penurunan nafsu makan, hingga perubahan warna atau warna menjadi kusam. Untuk menghindari kondisi ini, tidak ada salahnya ketahui beberapa penyebab ikan peliharaan menjadi stres. Dengan begitu, kamu dapat mencegah stres pada ikan dan kondisi kesehatan ikan tetap terjaga dengan baik.

Gejala Ikan Peliharaan Stres

Hampir sama seperti hewan peliharaan yang lain, ikan pun dapat mengalami kondisi stres. Stres pada ikan menyebabkan kesehatannya menurun. Mulai dari gangguan pertumbuhan ikan, gangguan reproduksi, pencernaan, hingga menurunkan kekebalan tubuh. Dengan begitu, ikan akan lebih mudah terpapar bakteri, parasit, atau jamur dalam akuarium.

Ada beberapa gejala yang dialami saat ikan peliharaan stres. Ikan yang lebih banyak berenang ke permukaan menjadi salah satu tanda stres pada ikan. Selain itu, kondisi stres membuat ikan akan menolak pakan yang diberikan. 

Kamu juga bisa perhatikan kondisi berenang ikan. Jika ikan berenang lebih cepat dari biasanya, sering menabrak akuarium atau benda-benda dalam akuarium, menggosokkan tubuhnya pada akuarium atau benda lainnya ini bisa menjadi tanda ikan dalam kondisi stres. 

Segera gunakan Halodoc dan tanyakan langsung pada dokter hewan jika ikan kesayanganmu mengalami perubahan perilaku yang berkaitan dengan kondisi stres. Penanganan tepat juga dapat menghindari ikan dari gangguan penyakit serius yang bisa dialami.

Baca juga: Ketahui 5 Jenis Ikan Hias Air Tawar yang Mudah Dipelihara

Inilah Penyebab Ikan Peliharaan Stres

Lalu, apa yang menjadi penyebab ikan peliharaan menjadi stres? Ada beberapa faktor yang dapat memicu kondisi ini, seperti:

1.Kondisi Air yang Kurang Baik

Saat memelihara ikan, pastikan kondisi air yang baik. Jika kamu melihat ikan lebih sering naik ke permukaan air, segera cek kondisi air. Tingginya kadar amonia, oksigen yang rendah, suhu yang tidak tepat, serta pH yang terlalu tinggi dan rendah dapat memicu ikan menjadi stres.

Begitu juga jika kamu memelihara ikan air asin, pastikan kadar garam dalam akuarium tepat. Jika kurang atau berlebihan, maka ikan juga dapat mengalami kondisi stres.

2.Pergantian Lingkungan

Seperti hewan lain, ikan pun membutuhkan waktu adaptasi saat pindah ke tempat yang baru. Bahkan, kondisi ini dapat memicu kondisi stres pada ikan. Hal yang perlu dilakukan adalah membuat akuarium bersih dan nyaman untuk ikan. 

3.Mengalami Gangguan dengan Jenis Ikan Lain

Saat kamu akan memelihara beberapa jenis ikan yang berbeda, sebaiknya perhatikan sifat ikan. Hindari juga memelihara ikan terlalu banyak dalam satu akuarium. Kondisi ini dapat meningkatkan risiko daya juang ikan dan juga menurunnya kualitas air. 

Pastikan kamu memberikan beberapa lokasi untuk bersembunyi, agar ikan dapat menghindar dari penyerang. Hal yang tidak kalah penting sebaiknya berikan pakan secara merata, agar ikan tidak perlu bersaing dengan ikan lain saat makan.

4.Gangguan dari Luar Akuarium

Pastikan lokasi akuarium berada di lokasi yang tepat. Gangguan dari luar akuarium juga dapat membuat ikan menjadi stres. Jika kamu memiliki anak kecil, sebaiknya pastikan anak-anak tidak mengganggu ikan dengan memukul akuarium atau memasukkan bahan berbahaya ke dalam akuarium.

5.Nutrisi yang Kurang Tepat

Sebaiknya berikan ikan pakan sesuai dengan kebutuhannya. Jangan terlalu banyak atau sedikit saat memberi pakan. Saat kamu memberikan pakan ikan terlalu banyak, sisa pakan dapat mengotori akuarium dan membuat ikan stres. 

Sedangkan, saat terlalu sedikit memberikan pakan pada ikan, ikan tidak mendapatkan nutrisi yang cukup sehingga mengalami gizi buruk. Jadi, buatlah jadwal pakan untuk ikan agar ikan mendapatkan nutrisi yang cukup agar kondisi kesehatannya tetap terjaga dengan baik.

Baca juga: 4 Jenis Hewan Peliharaan yang Aman untuk Anak

Itulah beberapa penyebab ikan peliharaan stres. Jangan lupa untuk memisahkan ikan yang stres atau sakit dengan ikan yang lainnya. Jika tidak dilakukan secara terpisah, pengobatan yang dilakukan justru dapat memicu kondisi serupa pada ikan lain yang sehat.

Referensi:
Hartz. Diakses pada 2021. Stress in Fish: Symptoms and Solutions.
Rate My Fish Tank. Diakses pada 2021. Tips for Spotting Signs of Distress in Your Fish Before It’s Too Late.
Live Aquaria. Diakses pada 2021. How Does Stress Affect Fish?
Petco. Diakses pada 2021. How to Calm Down a Stressed Fish.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan