Lebih Bugar, Ini 6 Manfaat Senam SKJ bagi Kesehatan Tubuh

3 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   07 September 2022

“Senam kebugaran jasmani (SKJ) merupakan jenis olahraga aerobik yang memiliki beragam manfaat kesehatan. Contohnya membuat tidur jadi lebih nyenyak, meningkatkan suasana hati, dan mengendalikan berat badan.”

Lebih Bugar, Ini 6 Manfaat Senam SKJ bagi Kesehatan TubuhLebih Bugar, Ini 6 Manfaat Senam SKJ bagi Kesehatan Tubuh

Halodoc, Jakarta – Kata siapa olahraga harus pergi ke gym atau menggunakan alat-alat khusus? Kamu bisa kok melakukan senam SKJ di rumah atau bersama teman-teman, agar kesehatan tubuh dan mental senantiasa sehat. 

SKJ merupakan jenis olahraga senam umum dan termasuk kategori senam aerobik. Senam aerobik mengombinasikan berbagai gerakan aktif, kreatif, dan energik. Ciri utama senam aerobik yaitu setiap rangkaian gerakannya dipilih menyesuaikan irama musik yang mengiringi. Karena menggunakan musik, olahraga ini tentu terasa menyenangkan dan membuat semakin bersemangat.

Lantas, apa saja manfaat senam SKJ bagi kesehatan tubuh?

Manfaat Senam SKJ untuk Kesehatan

Berikut ini manfaat senam SKJ yang akan kamu rasakan jika rutin melakukannya:

  1. Tidur jadi lebih nyenyak

Jika kamu mengalami kesulitan tidur di malam hari, cobalah untuk melakukan senam SKJ. Sebuah studi yang dilakukan pada orang yang memiliki masalah tidur kronis mengungkapkan, bahwa melakukan olahraga aerobik secara rutin merupakan cara efektif untuk mengatasi insomnia. Bukan cuma masalah insomnia yang akan teratasi, tapi kualitas dan durasi tidur menjadi lebih baik. Sementara itu vitalitas di siang hari juga membaik. 

  1. Menurunkan berat badan berlebih

Pola makan sehat dan olahraga merupakan kombinasi yang sempurna untuk menurunkan berat badan berlebih. Nah, senam SKJ mampu membantumu menurunkan berat badan berlebih dan mempertahankan berat badan ideal.

  1. Memperkuat sistem kekebalan tubuh

Banyak penelitian yang menemukan bahwa olahraga dan aktif secara fisik berdampak positif pada sistem kekebalan tubuh. Melakukan senam aerobik secara rutin dan intensitas sedang, dapat meningkatkan antibodi tertentu dalam darah yang disebut imunoglobulin. Pada akhirnya itu akan memperkuat sistem kekebalan tubuh. 

  1. Meningkatkan kemampuan kognitif

Perlu diketahui, otak mulai kehilangan jaringan setelah kamu mencapai usia 30 tahun. Namun, para ilmuwan menemukan bahwa melakukan olahraga aerobik secara rutin dapat memperlambat kehilangan jaringan tersebut, dan meningkatkan kinerja kognitif otak. Artinya olahraga aerobik seperti senam SKJ tidak hanya baik untuk tubuh, tapi juga otak.

  1. Meningkatkan suasana hati

Rutin berolahraga juga dapat meningkatkan suasana hati. Melakukan senam SKJ bersama teman-teman dan diiringi musik yang meningkatkan mood dan semangat, telah terbukti bermanfaat untuk meningkatkan suasana hati jadi lebih bahagia. Jadi, sebaiknya jangan lewatkan aktivitas ini jika kamu ingin meningkatkan suasana hati.

  1. Meningkatkan kesehatan jantung

Senam aerobik baik dilakukan untuk orang dengan atau berisiko memiliki penyakit jantung. Sebab olahraga kardio ini dapat memperkuat jantung dan memompa darah lebih efisien ke seluruh tubuh. 

Olahraga aerobik ini juga dapat membantu menurunkan tekanan darah, dan menjaga arteri tetap bersih dengan meningkatkan kolesterol “baik” atau HDL (high density lipoprotein). Menariknya lagi, olahraga ini juga mampu menurunkan kadar kolesterol “jahat” LDL (low density lipoprotein) dalam darah.

Jika kamu secara khusus ingin menurunkan tekanan darah dan kolesterol, lakukan senam SKJ selama 40 menit, antara 3 hingga 4 kali setiap minggu.

Itulah yang perlu diketahui tentang manfaat senam SKJ untuk kesehatan tubuh. Jika kamu ingin tahu aktivitas lain yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh, tanyakan pada dokter di aplikasi Halodoc. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga!

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2022. What Are the Benefits of Aerobic Exercise?
WebMD. Diakses pada 2022. What Are Aerobic Exercises?
Better Health. Diakses pada 2022. Physical activity – it’s important
Kumparan.com. Diakses pada 2022. Pengertian SKJ beserta Ciri Utama dan Manfaatnya

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan