Peringatan Sebelum Menggunakan Cataflam

1 menit
Ditinjau oleh  dr. Budiyanto, MARS   07 Februari 2025

Selalu gunakan obat Cataflam berdasarkan resep dokter agar tidak memicu efek samping bagi tubuh.

Peringatan Sebelum Menggunakan CataflamPeringatan Sebelum Menggunakan Cataflam

Obat Cataflam memiliki kandungan aktif diklofenak kalium, yang digunakan untuk meredakan nyeri akibat inflamasi dalam tubuh.

Sebagai bagian dari golongan NSAID, diklofenak bekerja dengan menekan aktivitas enzim COX yang berkontribusi dalam pembentukan prostaglandin.

Berikut ini peringatan sebelum menggunakan cataflam: 

  • Bacalah petunjuk penggunaan yang diberikan oleh dokter atau apoteker sebelum mengonsumsi cataflam.
  • Jangan gunakan obat ini jika memiliki riwayat alergi terhadap kandungan dalam cataflam.
  • Konsultasikan dengan dokter sebelum menggunakannya, terutama jika diberikan kepada lansia atau anak di bawah 12 tahun.
  • Informasikan kepada dokter jika sedang hamil, menyusui, atau berencana untuk hamil.
  • Laporkan penggunaan obat lain, termasuk suplemen, vitamin, atau obat herbal, sebelum mengonsumsi cataflam.
  • Jika memiliki riwayat tukak lambung, pendarahan saluran cerna, asma, atau gangguan hati dan ginjal, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter.
  • Hindari penggunaan jika memiliki masalah jantung, baru menjalani operasi bypass jantung, atau transplantasi arteri koroner.

Sebelum menggunakan obat Cataflam, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis penyakit dalam di Halodoc. 

Referensi:
Halodoc. Diakses pada 2025. Cataflam.