Phobophobia Bisa Disembuhkan, Ini Langkah-langkahnya

2 menit
Ditinjau oleh  dr. Fadhli Rizal Makarim   29 Desember 2022

“Langkah-langkah pengobatan untuk kondisi phobophobia adalah terapi perilaku dan pemaparan. Pengidapnya juga bisa diberikan obat sesuai dengan kondisi serta melakukan perubahan gaya hidup.”

Phobophobia Bisa Disembuhkan, Ini Langkah-langkahnyaPhobophobia Bisa Disembuhkan, Ini Langkah-langkahnya

Halodoc, Jakarta –  Phobophobia adalah fobia yang mengakibatkan ketakutan berlebihan akan rasa takut terhadap sesuatu. Jenis fobia ini sulit didiagnosis dan ditangani, karena kondisinya yang kurang spesifik, sehingga kerap dikaitkan dengan beberapa jenis fobia lainnya.

Langkah-langkah pengobatan phobophobia pada umumnya bisa disesuaikan dengan jenis terapi untuk penanganan fobia lainnya. Begitu juga dengan pemberian obat dan perubahan gaya hidup. Informasi selengkapnya mengenai phobophobia dan penanganannya bisa kamu baca selengkapnya di sini!

Langkah Penyembuhan Phobophobia

Ada beberapa langkah pengobatan phobophobia yang bisa dilakukan. Apakah itu salah satunya atau kombinasi, semua akan diputuskan oleh profesional medis setelah mendiagnosis kondisi dan menyesuaikan dengan tingkat keparahan kondisi. Seperti apa langkah-langkahnya?

Berikut adalah beberapa kemungkinan perawatan untuk fobia:

1. Terapi Pemaparan dan Perilaku

Pada umumnya, langkah pertama yang dilakukan untuk pengobatan fobia apapun termasuk phobophobia adalah menerapkan terapi perilaku. Terapi ini berfokus pada paparan bertahap terhadap hal yang ditakuti tersebut.

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, ini bisa menjadi rumit ketika hal yang ditakuti tersebut adalah ketakutan itu sendiri. Sedangkan, terapi perilaku kognitif menggunakan teknik yang mengidentifikasi distorsi kognitif dan membantu seseorang mengubah pola pikir untuk mengelola gejala panik.

2. Pemberian Obat

Hal lain yang bisa dilakukan adalah pemberian obat-obatan, bila gejala phobophobia menyebabkan gangguan dalam aktivitas harian. Bila itu terjadi, obat yang mungkin diberikan adalah beta-blocker atau obat penenang untuk dikonsumsi.

3. Perubahan Gaya Hidup

Perubahan gaya hidup bisa menjadi cara untuk melengkapi perawatan profesional untuk kondisi phobophobia. Berikut ini adalah beberapa perubahan gaya hidup yang bisa dilakukan, yaitu: 

  • Olahraga aktif.
  • Menghabiskan banyak waktu di luar. 
  • Meditasi.
  • Berlatih yoga.

Gejala dan Diagnosis Phobophobia

Sebelum melakukan langkah pengobatan yang sudah disebutkan tadi, profesional medis akan melakukan langkah diagnosis berikut untuk mengetahui pasti, kalau gejala yang dialami adalah memang kondisi phobophobia.

Profesional medis dapat mendiagnosis kalau kamu memiliki phobophobia bila kamu: 

  • Kerap menghindari situasi apapun di mana kamu mungkin merasa takut.
  • Merasa sulit untuk berfungsi dalam kehidupan sehari-hari karena ketakutan.
  • Memiliki gejala phobophobia selama enam bulan atau lebih.
  • Memiliki jenis fobia lain, sehingga kondisi ini sulit untuk didiagnosis. Jika kondisi ini yang terjadi, profesional medis akan mencoba mengidentifikasi setiap fobia secara terpisah untuk membuat rencana perawatan yang paling efektif. 

Orang dengan phobophobia mungkin juga memiliki gangguan kesehatan mental lainnya, seperti:

  • Gangguan kepribadian menghindar.
  • Penyakit gangguan kecemasan (hipokondria).
  • Gangguan obsesif-kompulsif (OCD).
  • Gangguan panik.
  • Gangguan kepribadian paranoid.
  • Gangguan stres pasca-trauma (PTSD).

Itulah informasi mengenai phobophobia dan langkah-langkah penanganannya. Kalau kamu ingin tahu lebih banyak mengenai jenis-jenis fobia, kamu bisa download aplikasi Halodoc ya! Lewat Halodoc kamu juga bisa buat janji medis untuk memeriksakan kondisi kesehatan mental. 

Referensi:
Healthline. Diakses pada 2022. What Is Phobophobia?
Calmsage. Diakses pada 2022. Understanding The Fear Of Fear (Phobophobia).
Cleveland Clinic. Diakses pada 2022. Phobophobia (Fear of Fear).

Mulai Rp25 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Dokter seputar Kesehatan