Rutin Sikat Gigi tapi Masih Bau Mulut, Apa Penyebabnya?

Ditinjau oleh  dr. Rizal Fadli   13 Oktober 2020
Rutin Sikat Gigi tapi Masih Bau Mulut, Apa Penyebabnya?Rutin Sikat Gigi tapi Masih Bau Mulut, Apa Penyebabnya?

Halodoc, Jakarta - Menggosok gigi menjadi salah satu cara yang efektif untuk mengusir bau mulut. Bahkan, agar wangi dan segar di mulut tetap bertahan, kamu juga bisa menggunakan obat kumur. Sayangnya, terkadang bau mulut tetap saja tinggal meski kamu sudah rajin sikat gigi dan berkumur. Sebenarnya, apa sih penyebabnya?

Berbagai Penyebab Bau Mulut Tak Hilang Meski Rajin Gosok Gigi

Seringnya, bau mulut datang sebagai akibat dari makanan yang kamu konsumsi sehari-hari. Apabila kamu mengonsumsi petai, durian, atau jengkol, tidak heran jika aroma mulut menjadi kurang sedap. 

Apabila bau mulut muncul karena makanan yang kamu konsumsi, menggosok gigi bisa menjadi cara yang tepat untuk mengusir bau mulut. Namun, jika aroma tak sedap ini tak juga menghilang meski kamu sudah rajin menyikat gigi, bisa jadi ada kondisi lain yang menjadi penyebabnya. Apa saja?

  • Infeksi pada Mulut, Hidung, atau Tenggorokan

Mungkin, bagian mulut, hidung, atau tenggorokan kamu mengalami infeksi. Pengidap sakit tenggorokan karena infeksi bakteri atau strep throat, post-nasal drip, dan sinusitis kemungkinan juga memiliki bau mulut yang tidak sedap. 

Baca juga: 3 Cara Mudah untuk Hilangkan Bau Mulut

Seringnya, infeksi ini terjadi karena bakteri yang mengonsumsi lendir yang dibuat oleh tubuh. Padahal, seharusnya lendir ini diproduksi guna melawan infeksi tersebut. Alhasil, bau mulut pun menjadi kurang sedap.

  • Merokok

Rajin menggosok gigi atau berkumur dengan obat kumur paling mahal sekalipun tidak akan menghilangkan bau mulut jika kamu masih memiliki kebiasaan merokok. Sebuah studi yang diterbitkan dalam Hong Kong Medical Journal menyebutkan, merokok menjadi penyebab bau mulut yang paling sering ditemui. Saat mulut kering, bakteri akan semakin berkembang di dalamnya. 

Baca juga: Karang Gigi Bisa Buat Gigi Keropos, Benarkah?

  • Naiknya Asam Lambung

Tidak hanya dari mulut dan gigi, bau mulut juga bisa terjadi karena masalah kesehatan lainnya, salah satunya berasal dari gangguan pada sistem pencernaan, yaitu GERD. Gangguan medis ini terjadi ketika asam lambung naik kembali menuju ke kerongkongan dan menyebabkan lapisan tenggorokan mengalami iritasi. 

Saat kamu mengalami kondisi ini, biasanya kamu akan mengalami gejala berupa perut terasa mulas dan mulut yang terasa asam atau pahit yang sangat tidak nyaman. Selain itu, sudah pasti aroma mulut pun menjadi kurang sedap. 

  • Mulut Kering

Mulut kering ternyata bisa memicu bau mulut, lho. Pasalnya, air liur yang terlalu sedikit di dalam mulut bisa menjadi penyebab mulut beraroma kurang sedap. Saliva atau air liur memiliki peran penting untuk menjaga kesehatan mulut, gigi, dan napas. Tidak hanya membantu membuat makanan menjadi lumat, air ludah juga membantu membilas sisa makanan juga bakteri dari dalam mulut. 

Baca juga: Tidak Merokok tetapi Bau Mulut, Kenapa?

  • Konsumsi Obat Tertentu

Apakah kamu sedang mengonsumsi obat tertentu? Ternyata, obat juga bisa menjadi penyebab mulut beraroma tidak sedap. Obat jenis diuretik, antipsikotik, dan antihistamin menjadi beberapa jenis yang memiliki efek samping ini karena membuat mulut terasa kering. Mungkin, selain sikat gigi dan kumur, kamu bisa rutin membersihkan lidah untuk mengurangi bau mulut tak sedap. 

Tidak ada salahnya juga untuk memeriksakan kondisi kesehatan gigi dan mulut setiap enam bulan sekali. Sekarang tidak sulit, karena kamu bisa pakai aplikasi Halodoc untuk buat janji di rumah sakit terdekat atau tanya jawab dengan dokter gigi



Referensi: 
Mayo Clinic. Diakses pada 2020. Bad Breath.
P.P.C.Lee, et al. 2004. Diakses pada 2020. The Aetiology and Treatment of Oral Halitosis: an Update. Hong Kong Medical Journal 10(6): 414-8.
Health. Diakses pada 2020. 17 Reasons Why Your Breath Smells Bad.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan