5 Tips Mengecilkan Lengan Secara Alami

Ditinjau oleh  Redaksi Halodoc   10 Juni 2018
5 Tips Mengecilkan Lengan Secara Alami5 Tips Mengecilkan Lengan Secara Alami

Halodoc, Jakarta - Lengan yang berlemak dan bergelambir tak jarang menurunkan rasa percaya diri, terutama bagi kaum Hawa. Sebab untuk sebagian orang, kondisi ini membuatnya ragu untuk memakai pakaian tanpa lengan atau berlengan pendek. Jadi, tidak mengherankan jika ada orang yang mencari cara untuk mengecilkan lengan baik dengan cara berolahraga atau mengonsumsi makanan tertentu.

Baca juga: Lakukan Gerakan Ini untuk Mengecilkan Lengan

Jika kamu berencana untuk mengecilkan lengan, berikut adalah lima tips yang bisa kamu terapkan:

 

  • Minum Air Jeruk Nipis atau Teh Hijau

 

Minuman ini dipercaya dapat membakar lemak dan meningkatkan metabolisme tubuh. Sehingga, kamu bisa mengonsumsinya untuk mengecilkan lengan dan perut secara efektif. Minumlah minuman ini di pagi hari saat perut masih kosong dan lihat perubahannya.

Baca: Gerakan Latih Otot Lengan dengan Sempurna

 

  • Rutin Berolahraga

 

Lakukan olahraga ringan seperti angkat barbel, push up, lompat tali, dan yoga. Olahraga ini dipercaya efektif untuk membakar tumpukan lemak pada lengan jika dilakukan secara rutin. Jadi, sediakan waktu setidaknya 15-20 menit untuk berolahraga sebanyak lima kali dalam seminggu agar hasilnya optimal.

 

  • Perbanyak Konsumsi Serat

 

Serat bisa didapatkan dengan mengonsumsi sayuran dan buah-buahan. Kandungan ini dipercaya bisa melancarkan dan mengurangi lemak yang menumpuk dalam tubuh. Kamu bisa mengonsumsi serat saat merasa lapar sambil mengurangi konsumsi karbohidrat dan lemak secara bersamaan.

Baca: Wajib Coba, 3 Cara Mengecilkan Lengan dan Perut Saat Puasa

 

  • Hindari Makanan Berlemak

 

Makanan berlemak seperti gorengan atau makanan bersantan bisa memicu kegemukan. Oleh sebab itu, kamu disarankan untuk mengurangi makanan berlemak dan mulai menggantinya dengan memperbanyak konsumsi sayuran, buah, dan lauk yang dimasak secara dikukus, direbus, atau dipanggang.

 

  • Perbanyak Minum Air Putih

 

Usahakan untuk minum segelas air putih setiap memulai makan agar perut terasa kenyang lebih cepat. Jangan lupa juga untuk mencukupi kebutuhan cairan tubuh dengan minum air putih minimal 2 liter atau setara 8 gelas sehari.

Lima tips di atas bisa kamu terapkan untuk mengecilkan lengan secara alami. Kalau kamu masih punya pertanyaan seputar tips mengecilkan lengan, gunakan saja aplikasi Halodoc. Sebab melalui aplikasi Halodoc, kamu bisa bertanya pada dokter kapan saja dan dimana saja melalui Chat, dan Voice/Video Call. Yuk, download aplikasi Halodoc sekarang juga di App Store dan Google Play.

Mulai Rp50 Ribu! Bisa Konsultasi dengan Ahli seputar Kesehatan